Barcelona serius ingin memulangkan Neymar dari Paris Saint Germain .
Blaugrana sudah memulai negosiasi dengan PSG untuk membeli Neymar di bursa transfer musim panas ini.
Dalam sebulan terakhir Neymar santer diberitakan ingin meninggalkan PSG di bursa transfer musim panas 2019. Klub yang ingin dituju Neymar adalah Barcelona.
Hubungan Neymar dengan PSG memburuk. Neymar kesal dengan pernyataan Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi yang memperingatkan bahwa “perilaku bintang” tidak akan lagi ditoleransi di klub.
Usai komentar dari Al-Khelaifi, itu konon mengancam akan mogok bermain jika tidak diperbolehkan pindah dari Parc des Princes tahun ini.
Meski juga diminati Manchester United dan Real Madrid, pemain asal Brasil ini lebih memprioritaskan untuk kembali membela Barcelona musim depan.
Keinginan Neymar balik dapat sambutan dari Barcelona. Mereka sampai menunda rencana merekrut Antoine Griezmann. Barcelona diklaim Le Parisien sudah melakukan negosiasi awal dengan PSG untuk memulangkan Neymar.
Negosiasi tak berjalan dengan baik meski Presiden Barcelona Josep Bartomeu terlibat cukup jauh pada pembicaraan awal ini.
PSG konon meminta Barcelona membayar dua ratus juta pound sesuai dengan biaya ketika membeli Neymar. Barcelona kesulitan memenuhi permintaan PSG ini.
Barcelona harus menjual beberapa pemainnya terlebih dahulu. El Barca pun meminta PSG menurunkan bandrol Neymar. Cara lainnya adalah dengan memberikan pemain ke PSG. Dua kandidat yang akan dikorbankan adalah Ousmane Dembele atau Philippe Coutinho
Sementara itu, wakil Presiden Barcelona, Jodri Cardoner membenarkan niat Neymar yang ingin meninggalkan Paris Saint-Germain . Pemain asal Brasil itu ingin kembali ke Barcelona.
“Itu benar. Neymar mengatakan dia ingin kembali ke Barcelona, sama seperti yang diberitakan media dan saya dengar,” kata Cardoner, seperti diberitakan dari Marca.
Namun, Cardoner mengatakan, Barcelona bakal kesulitan mendatangkan pemain tersebut. Sebab, Neymar meninggalkan Camp Nou pada Agustus dua tahun lalu membuat kesal fans Los Blaugrana, sebutan Barcelona.
Bersama PSG, Neymar mendapat upah kerja sebesar tiga puluh enam koma delapan juta euro per tahunnya. Padahal, sebelum hengkang ke PSG, pemain Timnas Brasil itu baru saja memperpanjang kontrak dengan Barcelona
“Untuk mengatakan Barcelona sedang bekerja untuk merekrut Neymar, saya tidak setuju. Untuk saat ini, tidak hanya Neymar, sejumlah pemain ingin bermain untuk klub hebat seperti Barcelona,” ujar Cardoner.
Cardoner mengatakan, pihak Los Blaugrana, sebutan Barcelona, belum melakukan negosiasi dengan Neymar. Barcelona saat ini fokus untuk mendepak sejumlah pemain dari Camp Nou pada bursa transfer musim panas.
“Kami saat ini sedang mengerjakan fase menentukan pemain mana yang tidak akan kami pertahankan di musim depan. Kami belum merekrut siapa pun saat ini, terutama pemain ini, yang belum sama sekali kami kontak,” ucapnya.
Demi kembali ke Camp Nou, Neymar rela menurunkan gajinya.
Neymar benar-benar putus asa dan ingin meninggalkan PSG. Bahkan, dia tanpa banyak protes menerima proposal yang disodorkan Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu.
Sementara itu striker Paris Saint-Germain, Neymar dikabarkan bakal kembali ke klub lamanya, Barcelona. Namun menurut legenda Barcelona, Rivaldo, proses transfer Neymar ke Camp Nou bakal berjalan sulit.
Sebabnya, Neymar yang meninggalkan Camp Nou membuat kesal fans Los Blaugrana, sebutan Barcelona.
Bersama PSG, striker itu mendapat upah kerjaper tahunnya. Padahal, sebelum hengkang ke PSG, pemain Timnas Brasil itu baru saja memperpanjang kontrak dengan Barcelona hingga Juni dua thaun kedepan.
“Itu (kembalinya Neymar ke Barcelona) bakal sulit. Dia pergi dengan cara yang tidak benar. Saya pikir banyak suporter yang marah dengan semua yang terjadi. Namun, sepak bola memang seperti itu dan Neymar merupakan pemain hebat,” kata Rivaldo, seperti dikutip dari Goal.
“Jika dia datang ke Barcelona lagi, Neymar harus minta maaf, secara resmi. Dia harus mengakui kesalahannya. Dia harus katakan Camp Nou adalah rumahnya dan dia akan menjadi pembeda,” ujar pria yang memperkuat Barcelona .
Selain meminta maaf, Rivaldo menyebut Neymar harus membantu Barcelona memenangkan Liga Champions, gelar yang terakhir kali dimenangkan pada empat tahun lalu. Barcelona kalah dari rival terberatnya, Real Madrid, yang memenangkan tiga gelar Liga Champions secara beruntun.
“Jika dia membantu memenangkan Liga Champions, saya tidak berpikir itu akan menjadi masalah bagi para penggemar. Itu membuat para penggemar akan memaafkan Neymar dnegan mudah,” ucap Rivaldo.
Neymar sebelum meninggalkan Camp Nou sebenarnya sudah memenangkan Liga Champions bersama Barcelona