Site icon nuga.co

Kabar Buruk untuk City, Aguero Kecelakaan

Kabar buruk, hari ini, Jumat, 29 September  menghampiri Manchester City.

Bomber andalan mereka, Sergio Aguero mengalami kecelakaan mobil dan harus absen panjang.

Menurut laporan surat kabar Argentina, Clarin, insiden terjadi saat Aguero menghadiri konser penyanyi asal Kolombia, Maluma, di Belanda.

Penyerang asal Argentina ini mengalami kecelakaan usai pulang dari konser tersebut.

Aguero menuju bandara dengan mengendarai taksi.

Nahas, taksi tersebut menabrak tiang lampu.

Untungnya, Aguero mengenakan sabuk pengalaman. Tapi, laporan menyebutkan dia harus dilarikan ke rumah sakit dengan tulang rusuk yang retak.

Mobil yang ditumpangi Aguero menabrak tiang listrik..

Beberapa sumber menyebut ini akan membuat absen hingga dua bulan. Ini akan menjadi pukulan besar bagi Manchester City. Aguero adalah mesin gol utama City.

Ia sudah mencetak tujuh gol dalam delapan pertandingan kompetitif sejauh musim ini dan memberikan tiga assist.

Belum ada keterangan resmi City terkait kecelakaan Aguero.

Sebelumnya, Pep Guardiola telah kehilangan Benjamin Mendy selama beberapa bulan setelah dia didiagnosis menderita ligamentum anterior cruciatum yang pecah

Beberapa sumber di Argentina menyebut, Aguero harus absen hingga dua bulan. Ini menjadi pukulan telak bagi The Citizens, mengingat Aguero sudah menyumbangkan tujuh gol dan tiga  assist dalam delapan  laga kompetitif musim ini.

Ini menjadi duka tambahan ManCity yang baru saja kehilangan bek mahalnya, Benjamin Mendy. Mendy diprediksi absen hingga akhir musim karena cedera anterior cruciate ligament .

City sendiri, akhir pekan ini, dalam lanjutan Premier League, akan berlaga melawan Chelsea

Tim besutan Pep Guardiola ini akan menghadapi juara bertahan Chelsea di Stamford Bridge, Sabtu 30 September  ini.

The Citizens akan mengandalkan ketajaman penyerang mereka, Sergio Aguero di laga ini.

Laga menghadapi Chelsea menjadi ujian berat Manchester City untuk memperebutkan trofi Premier League. Terlebih, lawan mereka berstatus sebagai tim juara bertahan dan akan bermain di kandang.

Stamford Bridge bukanlah stadion yang bersahabat dengan Manchester City. Dalam lima lawatan terakhir, The Citizens hanya membawa pulang satu kemenangan.

Alhasil, kemenangan atas Chelsea akan menegaskan status Manchester City sebagai kandidat kuat juara Premier League.

Demi membawa pulang tiga poin, manajer Pep Guardiola akan berharap kepada ketajaman Sergio Aguero.

Selain itu, Aguero juga tidak asing dengan atmosfer Stamford Bridge. Penyerang timnas Argentina tersebut mampu menjadi pemain ketiga yang mampu mencetak hattrick ke gawang tim tuan rumah setelah Nwanko Kanu dan Robin van Persie.

Sergio Aguero juga memiliki catatan apik setiap Manchester City berjumpa kesebelasan asal London.

Exit mobile version