Site icon nuga.co

Menang Dari Fulham, MU Targetkan Juara Piala FA

SEPULUH musim tanpa Piala FA, membangkitkan kerinduan “The Red Devils”  untuk meraihnya di musim kompetisi tahun ini, setelah di babak ke empat, Minggu dinihari WIB, tim asuhan Alex Ferguson itu  membantai  klub papan bawah Premier League, Fulham 4-1, di Old Trafford.

Manchester United, yang sudah sebelas kali memenangi Piala FA, seperti dikatakan oleh Sir Alex ingin mengembalikan trofi  itu ke Old Trafford.  Keinginan Fergie, begitu sang pelatih gaek itu di sapa,   dimungkinkan oleh membaiknya kondisi tim  bersamaan dengan kukuhnya mereka di puncak klasemen liga dengan selisih lima angka dari “runner up”nya, tim satu kota, Manchester City.

Target Piala FA ini juga digairahkan oleh makin membaiknya kondisi blok pertahanan MU berkat kerjasama yang apik  antara Rio Ferdinand dan Phil Jones. Khusus untuk penampilan  Phil Jones, sang pelatih memujinya setinggi langit dengan mengatakan, pemain belakangnya itu jauh melebihi bek Chelsea John Terry pada usia yang sama.

Pemain berusia 21 tahun yang di transfer dari Blackburn Rovers musim 2011 itu makin matang saja selama satu musim kompetisi  ini di MU. Phil juga dikenal fleksibel dengan posisinya. Ia pernah dimainkan sebagai gelandang bertahan dan pernah menjadi pelapis bagi Rio Ferdinand. Bahkan ia pernah dipercaya menjadi bek kanan.

Tidak hanya makin amannya pertahanan  tim Old Trafford di akhir musim ini, MU, kini sudah memiliki empat penyerang yang ketajamannya setara. Dengan empat penyerang ini, Sir Alex memiliki pilihan  yang sangat terbuka dalam merotasi pemain. Ada Robin van Persie, Wayne Ronney, Javier “Chicharito” Hernandez,  dan ini mengingatkan banyak orang ke masa kejayaan MU di tahun 1999 ketika mempunyai empat striker yang sama kemampuan daya dobraknya.

“Piala FA adalah trofi penting tahun ini. Saya sudah beritahu kepada pemain untuk menyiapkan diri meraihnya. Kami merindukannya. Saya ingin memberi kepada Rio Ferdinand bagaimana fantastisnya mengangkat trofi itu. Rio selama karirnya di MU belum pernah menjuarainya,” kata Sir Alex.

Kerinduan Alex terhadap Piala FA ini merupakan isyaratnya untuk mengakhiri karir kepelatihan di  Old Trafford dalam usianya yang sudah 71 tahun. Ia berambisi untuk menyandingkan trofi liga dan trofi  FA sebelum benar-benar mengumumkan mundur dari jabatan manajer tim.

Memang masih ada target lain, Piala Chamipons. Tapi Fergie realistis karena harus menyingkir tim-tim besar dari daratan Eropa. Masih ada Real Madrid yang akan dihadapinya dalam laga  pertama di Old Trafford bulan depan di 16 Besar. Dan masih ada Bayern Muenchen, Barca, PSG mau pun Milan. Semuanya merupakan klub hebat. “ Saya mencoba fokus ke liga domestik sebagai target lebih nyata. Malam ini kami sudah melewati hadangan dari Fulham,” kata pelatih yang hobinya ikut perjudian di pacuan kuda.

Melewati babak ke empat dengan mengalahkan Fulham di Old Trafford, Ryan Giggs menjadi  penentu kemenangan “The Red Devils” lewat gol penaltinya di menit kedua. Gol penalti itu menjadi satu-satunya gol di babak pertama yang belum menemukan performa klub Mancheseter itu. Usai jeda MU baru menemukan bentuk permanan terbaiknya dengan lahirnya dua gol tambahan dari Chicharito dan satu lainnya dari Ronney.

Fulham yang berada di bawah tekanan di babak kedua hanya bisa membalas satu gol dari pemain jangkungnya Hughes yang menerima umpan sepak pojok dan menanduknya untuk menaklukkan David De Gea. Kiper utama ini kembali di pasang oleh Fergie setelah absen dalam pertandingan liga pekan lalu dan menjadi kritik yang riuh di lingkungan supertor klub.

MU yang menurunkan “duo striker, “ penyerang kembar, Javier Hernandez dan Wayne Ronney serta mengistirahatkan Robin van Persie,  untuk memporakporandakan pertahanan Fulham oleh aksi mereka yang cepat dalam membuka ruang untuk terciptanya gol.

Sebelum pertandingan, media Inggris ramai-ramai menghasut Berbatov, mantan gelandang serang MU yang dijual ke Fulham musim ini, untuk melepaskan rasa sakit hatinya ke Alex dengan mencetak gol. “Beri gol untuk Alex,” tulis “The Sun” tabloidLondon dengan nada gosip untuk menyemarakkan pertandingan malam itu. Ternyata Berbatov tak mendapat peluang untuk memberi gol.

Pertandingan Piala FA yang memainkan empat belas pertandingan Minggu malam itu mengantarkan,  City, Everton, Arsenal, Blackburn, Barnsley, Wigan, Middleebrough, Luton, MK Dons, Reading dan MU ke babak kelima. Sedangkan satu pertandingan lainnya,  antara Huddersfield  melawan Leicester harus dilanjutkan ke leg kedua setelah keduanya mengakhiri laga dengan angka 1-1.

Exit mobile version