Site icon nuga.co

Neymar Akan Dapat Perlakuan Khusus di Barca

Beruntunglah Barca. Mereka mendapatkan Neymar dengan “jargon” yang menjengkelkan pesaingnya Real Madrid,” Lebih cepat, lebih baik dan lebih murah.” Ada satu lagi jargon yang diejekkan oleh tabloid “MARCA” untuk Los Blancos, dalam edisi terbarunya,”lebih cerdik.”

Barca memang lebih cerdik. Menawar lebih murah dari Madrid mereka membuka hati untuk Neymar, pemain yang memiliki kecepatan lari mencapai kecepatan 34,7 kilometer per jam itu, serta jago gocek.

Kecerdikan Barca dibanding Madrid lainnya adalah, manajemen Nou Camp menyediakan posisi “pemain terhormat” baginya seperti yang pernah ia dapatkan selama berada di Santos. Perlakuan khusus inilah, sebenarnya, kunci Neymar mengatakan iya kepada Barca.

Bahkan, Barca menjanjikan seorang ahli fisioterapi bagi Neymar seperti yang pernah didapatkan di Santos. Ahli fisioterapi Neymar selama di Santos bernama, Luis Fernando de Barros. Neymar selalu diperlakukan secara hati-hati oleh Fernando. Demikian juga ahli fisioterapi timnas Brasil, Jose Luiz Runco, yang memperlakukannya dengan hati-hati. Ini untuk memastikan agar dia dalam kondisi fisik yang prima. Sebab, fisiknya memang agak spesifik.

Neymar memiliki tinggi 174 sentimeter. Namun, bobotnya hanya 60 kilogram. Oleh karenanya, jika tak diperlakukan secara hati-hati, dia rentan terkena cedera. “Neymar fiber murni dan genetik. Dia benar-benar pemain terhormat,” kata Fernando kepada surat kabar Spanyol, El Mundo Deportivo.

Sejak 2009, pemain 21 tahun itu sudah bermain di 277 pertandingan, baik untuk Santos maupun timnas Brasil. Dia membutuhkan supervisi medis yang ketat untuk mengurangi risiko cedera karena kondisi fisik bawaannya.

Meski begitu, hal itu tak menghentikannya berkembang sebagai atlet yang eksplosif. Bahkan, ia memiliki kecepatan lari yang termasuk luar biasa, yakni 34,7 kilometer per jam.

Jika dibandingkan, ia hanya kalah sedikit dari pemain bola cepat lainnya. Sejauh ini, pemain tercepat masih dipegang Cristiano Ronaldo dan Thierry Henry dengan catatan 39,2 kilometer per jam. Urutan berikutnya adalah Arjen Robben dengan kecepatan 37,8 kilometer per jam. Adapun pemegang rekor lari sprint, Usain Bolt, memiliki kecepatan 44 kilometer per jam.

Berdasarkan statistik ini, tak heran jika Pelatih Barcelona, Tito Vilanova, merasa bahwa kehadiran Neymar bakal mempertajam serangan timnya. “Dia pemain yang bisa beroperasi di berbagai posisi, tak hanya di sayap. Dia juga bisa bermain di belakang striker. Kami akan memikirkan perannya sebaik mungkin. Dia pemain yang sangat berbakat,” puji Vilanova.

Ketika tiba di Barcelona Neymar lansung berrusan dengan tes medis. Pemain ini memang meminta secara khusus pula kepada Barca untuk melakukan tes medis. Untuk kemudian baru melakukan penandatanganan kontrak dengan Barca yang diwakili oleh sang presiden, Sandro Rosell.

Dan ketika tampil di Nou Camp ia melambaikan tangan dan berujar, “Selamat sore, saya Neymar, saya senang sekali menjadi pemain Barcelona. Saya ingin membantu Barcelona dan Lionel Messi terbaik di dunia untuk beberapa tahun ke depan,” ujar Neymar yang dikontrak selama lima tahun oleh Blaugrana.

Rencana petualangan Neymar ke Eropa sendiri memang telah berembus sejak lama, di mana beberapa pihak mengaanggap ia sudah saatnya mengembangkan karier ke level yang lebih tinggi. Namun, beberapa pihak lain mengatakan kalau Neymar belum siap untuk berkompetisi di Eropa. Dan, 2013 pun akhirnya menjadi jawaban kapan ia hijrah ke benua biru.

Sudah sejak beberapa tahun ke belakang, berkat talenta yang dimilikinya, Neymar menjadi pemain yang terus mendapat sorotan. Kendati demikian, Adriano mengatakan bahwa Neymar merupakan pemain profesional yang sudah mengerti hal-hal apa saja yang tak semestinya dilakukan di luar lapangan, agar citranya tak menurun.

Gaya hidup Neymar sebagai pemain bintang memang dikhawatirkan akan mempengaruhi permainannya di lapangan.Namun, Adriano yakin kalau pemain yang didatangkan dari Santos tersebut sudah cukup dewasa dan profesional dalam menghadapi hal-hal seperti itu.

“Pengawasan terhadap kehidupan personalnya? Dia telah menjadi pemain profesional dan telah mendapat banyak nasihat akan hal itu. Mengenai segala hal di luar lapangan, klub ingin (pemain) berhati-hati saat berbicara tentang kehidupan pribadi kepada pers,” ujar Adriano, seperti dilansir Football-Espana, Selasa.

“Banyak orang mengambil keuntungan dari brand yang dimiliki Neymar, tapi dia bukanlah pria yang selalu menghabiskan malam dengan berpesta,” sambung pemain berusia 28 tahun yang telah mengoleksi 19 caps bersama Selecao tersebut.

Kemudian, Adriano juga berkomentar mengenai lini gedor Barca yang akan semakin kuat dan cepat dengan kehadiran Neymar. Menurutnya, duet yang akan dilakoni Neymar dan sang mega bintang, Lionel Messi akan membuat penasaran orang-orang yang ingin menyaksikan “sihir” keduanya saat berada satu tim di atas lapangan.

“Di Barca, dia akan menyadari bahwa Messi ada di sini. Struktur itu akan menjadi yang terbaik di dunia. Setiap orang berharap banyak pada duo itu. Mereka akan menciptakan ledakan ekspektasi dan bisa membuat perbedaan. Messi menjadi sosok penentu, sama halnya dengan Neymar saat di Brasil,” pungkas Adriano

Exit mobile version