Site icon nuga.co

Pogba Minta Gaji Tinggi demi Tinggalkan MU

Gelandang Manchester United, Paul Pogba, dilaporkan akan meminta kenaikan gaji dua kali lipat dari yang diterimanya saat ini agar bisa pindah ke klub lain.

Pogba menerima gaji dua ratus sembilan puluh ribu poundsterling per pekan dan terikat kontrak di MU hingga dua tahun mendatang.

Kendati masih punya kontrak dua tahun lagi, Pogba sejak awal tahun ini kerap diberitakan akan pindah ke tim lain. Real Madrid termasuk salah satu tim yang dilaporkan serius ingin meminang Pogba.

Pelatih Madrid Zinedine Zidane kerap diberitakan menaruh minat untuk memboyong Pogba. Namun perpindahan Pogba tidak terjadi hingga ditutupnya bursa transfer di awal musim ini.

Gelandang asal Prancis itu pun sudah beberapa kali melakukan manuver agar keinginan pindah klub terealisasi walau MU tidak pernah berniat melepas salah satu pemain bintangnya.

Dilansir Express, Pogba sudah menyiapkan strategi baru dengan meminta kenaikan gaji dua kali lipat dari yang didapatnya saat ini. Permintaan itu akan diajukan begitu manajemen MU mengajukan negosiasi kontrak baru.

Kabarnya manajemen MU akan menegosiasikan kontrak baru dengan Pogba dalam beberapa bulan ke depan. Agen Pogba, Mino Raiola, berencana meminta gaji enam ratus ribu poundsterling per pekan atau  tiga puluh satu juta poundsterling per tahun.

Permintaan gaji ini sepertinya tidak akan bisa dipenuhi oleh MU. Oleh karena itu, berisiko buat The Red Devils menahan Pogba lebih lama jika kesepakatan kontrak baru tidak tercapai di masa depan.

Dengan sisa satu tahun kontrak, Pogba punya peluang lebih besar untuk pergi ke klub lain karena nilai transfernya sudah lebih terjangkau. MU sendiri dihargai oleh MU sebesar  seratus lima puluh juta poundsterling kepada klub yang berminat

Selain itu, pihak sponsor disebut-sebut berperan besar menahan Paul Pogba di Manchester United (MU) sehingga batal ke Real Madrid.

Pogba sebelumnya menyatakan keinginannya untuk segera tinggalkan Setan Merah. Madrid menjadi klub yang kabarnya bakal menjadi pelabuhan selanjutnya Pogba.

Keberadaan Zinedine Zidane sebagai pelatih klub menjadi faktor utama Pogba ingin pergi ke Madrid. Zidane pula yang kabarnya melobi pemain timnas Prancis tersebut untuk merapat.

Di satu sisi, manajer MU Ole Gunnar Solskjaer bersikeras agar Pogba bertahan. Pemain tersebut juga tetap ngotot untuk hengkang ke Los Blancos.

Mendekati tutup bursa transfer Eropa pada awal September, Pogba justru mengurungkan niat merapat ke Madrid. Situasi itu dikabarkan membuat Zidane kesal.

Dilansir dari The Star seperti dikutip Daily Mail, Adidas selaku sponsor Pogba disebut-sebut turun tangan untuk ‘memaksa’ sang pemain tetap bertahan di Man United.

Salah satu alasannya adalah Pogba jauh lebih banyak mendapatkan banyak keuntungan komersial bila bertahan di Setan Merah.

Adidas merupakan sponsor Pogba sekaligus sponsor apparel Setan Merah. Dengan demikian, perusahaan pakaian dan perlengkapan olahraga itu merasa perlu menjadi mediator untuk menengahi konflik antara Pogba dan sang agen, Mino Raiola, dengan pihak MU.

Dengan Pogba, Adidas menjalin kontrak selama sepuluh tahun. Ini merupakan tahun ketiga kontrak dua pihak tersebut.

Meski Adidas juga menjadi sponsor Real Madrid, mereka menganggap rugi secara pencitraan jika Pogba juga ke Los Blancos. Di klub itu juga ada nama-nama pemain seperti Gareth Bale dan Karim Benzema yang disponsori perusahaan tersebut.

 

Exit mobile version