Site icon nuga.co

“Van Gaal Jangan Beli Mats Hummels”

Pelatih Manchester United, Louis van Gaal, disaranklan untuk tidak membeli bek Borussia Dortmun, Mats Hummels, karena dinilai lamban dan rentan cedera. Saran ini disuarakan oleh mantan pemain “Setan Merah,” Owen Hargreaves.

Kepada “Sky Sport,” Owen mengaku mewakili banyak pihak menyebut Mats Hummels bukanlah bek yang dapat menyelesaikan masalah di lini pertahanan MU. Bahkan Ia menyebut pemain Borussia Dortmund adalah pemain yang lamban.

Hargreaves lebih menginginkan United membeli bek yang mengandalkan kekuatan fisik dan Hummels tidak memiliki kriteria yang dimaksud olehnya.

Selain lamban, Hummels disebut tidak cekatan dalam menjaga barisan pertahanan.

Sejak musim panas 2014, bek Timnas Jerman itu diketahui menjadi target buruan utama The Red Devils.
Setelah jendela transfer Januari 2015 berlalu, dipercaya Hummels akan tiba di Old Trafford pada musim panas tahun ini.

“Hummels bukanlah bek yang kokoh. Dia memang luar biasa untuk bermain sebagai ball-playing centre-back. Tapi saya berpikir dia tidak dapat bertahan dengan baik, Hummels tidak memiliki kecepatan,” kata Hargraeves kepada “Sky Sport,” Rabu 04 Februari 2015.

“Dia adalah Franz Beckenbauer saat ini, versi terbarunya. Tapi jika saya adalah Manchester United, saya lebih memilih bek seperti Vidic dan Kompany. United lebih membutuhkan pemain yang mengandalkan kekuatan fisik,” tambahnya.

Lebih lanjut, menurut Owen, hal tersebut bisa dilihat dengan pencapaian Dortmund di Bundesliga saat ini. Die Borussen tengah terlilit krisis hasil bagus di pentas domestik dengan berada di dasar klasemen sementara.

Hargreaves sebenarnya tak menampik kalau Hummels memiliki kemampuan dalam memimpin pertahanan. “Dia merupakan pemain tengah super, tapi pikir, dia tak bisa bertahan. Dia terlalu lambat,” kata Hargreaves, sebagaimana dilansir BT Sport.

Menurutnya, Setan Merah tentu tak akan gegabah dengan mendatangkan pemain yang timnya tak berprestasi pada musim ini.

“Dia merupakan kapten Borussia Dortmund, dan mereka ada di posisi buncit Bundesliga. Apakah dengan kenyataan tersebut Manchester United tertarik? Saya tak yakin,” ucap pemain yang lama memperkuat Bayern Munich tersebut.

Sejak musim lima musim lalu, Hummels sendiri selalu menjadi andalan di lini pertahanan Die Borussen. Dia juga memiliki andil ketika Jerman berhasil menjadi juara dunia 2014.

Exit mobile version