Site icon nuga.co

Podium Tiga Silverstone Tak Puaskan Vettel

Podium ketiga di tengah hujan dan tabrakan beruntun pada lomba Formula One di Sirkuit Silverstone, GP Inggris, Minggu malam WIB, 05 Juli 2015, bagi pebalap Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel, adalah sebuah ketidakpuasan.

Start dari posisi enam, juara dunia F1 empat kali asal Jerman itu finis di posisi ketiga
Di awal balapan, Vettel praktis kesulitan untuk merangsek ke posisi depan.

Pembalap asal Jerman itu bahkan harus bertarung keras dengan pembalap Red Bull, Daniel Kvyat, serta pilar Force India, Nico Hulkenberg, untuk sekedar berada di posisi kelima.

Namun, peruntungan Vettel berubah setelah hujan turun. Keputusannya yang menunggu lebih lama untuk melakukan pitstop kedua pun cukup tepat. Driver yang sebelumnya memperkuat Red Bull itu pun sukses menyalip duo Williams, Valtteri Bottas dan Felipe Massa, untuk bisa berada di posisi tiga. Meski demikian, Vettel mengaku tak terlalu semringah atas raihannya di Silverstone.

“Ini bukan akhir pekan yang terlalu bagus buat kami. Kami berharap bisa lebih kuat dan kami juga dibuat terkejut oleh kecepatan Williams selama pekan balap ini.”

“ Anda bisa melihat kalau ini bukan akhir pekan yang bagus buat kami karena jarak waktu dengan dua pembalap teratas lebih lebar dibanding seri sebelumnya,” keluh Vettel, Crash melansir, Senin, 06 Juli 2015.

“Meski demikian, keputusan soal pitstop kedua dan settingan ban hujan cukup tepat. Ini merupakan nilai plus kami di Silverstone. Kalau saja kami sering melakukan keputusan-keputusan tepat seperti ini di balapan ke depan, bukan tak mungkin kami bisa menyaingi atau bahkan mengungguli Mercedes,” terangnya.

Saat hujan turun membasahi trek, Vettel mampu menyodok ke posisi depan dan mengakhiri seri kesembilan F1 2015 di posisi ketiga yang berbuah podium.

Kesabaran Ferrari dengan settingan ban hujan pun berbuah manis di akhir perlombaan, dan mantan empat kali juara dunia itu meraih podium keenamnya musim ini.

“Tanpa ada hujan, kami tak mungkin berada di podium. Kami tetap sabar hingga hujan turun. Itulah Inggris, dan kami membuat keputusan tepat dan tim melakukan pekerjaannya dengan baik,” ucap Vettel seperti dilansir Sportsmole, Senin.

Usai perlombaan yang berlangsung di Inggris, seri berikutnya akan berlangsung di Sirkuit Hungaroring, Budapest, Hungaria pada 24 Juli mendatang.

Tak ada penalti yang dijatuhkan terkait tabrakan yang melibatkan tiga pembalap di lap perdana GP Inggris, Minggu 05 Juli 2015. Federasi Balap Mobil Internasional (FIA) telah memutuskan bahwa tabrakan tersebut murni hanya insiden balapan.

Insiden tabrakan tersebut terjadi ketika driver Lotus, Romain Grosjean dan jagoan Red Bull, Daniel Ricciardo bersenggolan saat akan memasuki tikungan ketiga, yang lalu juga mengenai mobil pembalap Lotus lainnya, Pastor Maldonado.

Sementara itu, pembalap McLaren, Fernando Alonso, beruntung dapat langsung menghindar. Meski demikian, Alonso yang sukses menghindar dengan cepat justru menabrak mobil MP4-30 milik rekan setimnya, Jenson Button.

Nahas bagi Button, dia gagal melanjutkan balapan. Ya, juara dunia F1 2009 itu praktis hanya melahap setengah lap di Silverstone. Grosjean dan Maldonado juga akhirnya harus gagal finis.

Para pembalap yang ‘ambil bagian’ pada insiden ini pun menemui stewards untuk menjelaskan rincian kejadian tabrakan. Di depan stewards, Grosjean sempat menyebut bahwa Ricciardo-lah biang keladinya.

Ricciardo dinilai yang pertama kali menyebabkan terjadinya senggolan tersebut. Namun, FIA akhirnya memutuskan tidak ada punishment atau penalti kepada driver asal Australia tersebut. FIA menyatakan kalau insiden ini hanyalah insiden balapan biasa.

“Setelah mendengar keterangan dari semua pembalap yang terlibat dalam insiden di tikungan ketiga pada awal balapan, kami memutuskan bahwa tidak ada pembalap yang dikenai penalti dan bertanggung jawab atas kejadian ini,” demikian pernyataan dari stewards FIA, Fox Sports menulis.

Meski sempat melanjutkan balapan, Ricciardo sendiri akhirnya gagal finis setelah mengalami electrical problem pada mobilnya.

Sementara itu, Alonso berhasil finis ke-sepuluh, sekaligus merebut poin perdananya di F1 musim ini. Meski begitu, tetap saja raihan ini bukanlah hal yang membanggakan bagi juara dunia F1 dua kali itu.

Exit mobile version