Site icon nuga.co

Instagram dan Fitur Mute Postingan Teman

Laman “techradar,” hari ini, Rabu, 02 Mei mengingkapkan, bahwa Instagram segera merilis fitur-fitur barunya dalam dekat ini.

Salah satunya adalah mute yang berfungsi menonaktifkan pengguna tertentu di linimasa Anda tanpa perlu melakukan unfollow.

Mute kali pertama terungkap lewat seorang pengguna bernama @wongmjane. Dari pengamatannya, pilihan mute akan muncul saat Anda menekan sebuah foto teman di linimasa.

Sayangnya, tidak diketahui apakah pengguna dapat melakukan unmute, untuk melihat posting-an teman kembali.

Namun fitur mute di Instagram tampak memiliki fungsi yang sama dengan mute di Twitter.

Tak hanya itu, @wongmjane juga menemukan Instagram menguji fitur slow-mo di stories.

Dengan fitur tersebut, pengguna dapat merekam video dengan gerakan lambat dan diunggah ke stories.

Terakhir, ia menemukan fitur reaksi. Jadi, Anda dapat memberikan reaksi kepada teman soal stories yang mereka unggah.

Hingga kini Instagram belum memberikan keterangan resmi soal pengujian beberapa fitur tersebut.

Biasanya, pengujian skala kecil seperti ini kerap dilakukan perusahaan untuk mendapatkan saran dari pengguna.

Sebelumnya, pengguna  Instagram sudah bisa mengunduh seluruh konten yang sudah diunggah.

Hal itu disampaikan juru bicara platform media sosial untuk berbagi foto ini.

Diberitakan  Reuters, langkah ini muncul di tengah kekhawatiran dunia mengenai privasi informasi para pengguna platform media sosial dan jumlah data milik pengguna yang disimpan oleh para perusahaan media sosial.

Meski pengguna Facebook sudah bisa mengunduh foto-foto, pesan-pesan, membuka tautan iklan dan mendapat informasi semua kegiatan mereka di platform media sosial ini sejak delapan tahun silam, Instagram tidak menyediakan fitur ini bagi para penggunanya.

“Kami sedang membangun fitur portabilitas data yang baru,” kata juru bicara Instagram. “Dengan alat ini, pengguna bisa mengunduh data mereka, temasuk foto-foto, video, dan pesan-pesan.”

Bila fitur ini diluncurkan i akan membantu Instragram mematuhi peraturan privasi Eropa yang akan berlaku.

Peraturan privasi Eropa ini mengharuskan portabilitas data, menurut laporan situs web berita teknologi, TechCrunch, yang pertama kali melaporkan perkembangan ini.

Instagram, yang memiliki delapan ratusjuta pengguna di seluruh dunia, tidak mengatakan kapan akan meluncurkan fitur ini.

Exit mobile version