Aksi pertama Neymar, ketika menggocek bola, dengan kostum Barcelona, ketika laga persahabatan melawan Lechia Gdanks, Polandia, Selasa malam, 30 Juli 2013
Publik sepakbola dunia kecewa. Mereka tidak gagal disuguhkan permainan duet baru Barcelona, Messi dan Neymar, karena kedua tidak dimainkan dalam satu kesempatan yang sama ketika “Blaugrana” melakukan tanding persahabatan dengan Lechia Gdanks di PGE Arena, Polandia, Selasa malam.
Namun bagi Neymar, yang hanya bermain selama 15 menit, debut awalnya dengan Barcelona ini amat menyenangkan karena impiannya terwujud untuk menjadi bagian dari tim Barca.
Memang disayangkan ia tak sempat berduet dengan idolanya, Lionel Messi. Sebab, saat ia diturunkan, Messi sudah lebih dulu ditarik. Bintang asal Brasil tersebut diturunkan ke lapangan untuk menggantikan Alexis Sanchez pada menit ke-78. Neymar tak bisa memberikan kemenangan bagi Barca setelah skor imbang 2-2 bertahan sampai laga usai.
“Apa yang kusuka dari debut ini? Mimpiku menjadi nyata dan aku sangat bahagia,” jelas Neymar.
Neymar resmi berseragam Barcelona sejak 28 Mei 2013. Nilai transfer Neymar dari Santos diperkirakan mencapai 28 juta euro atau sekitar Rp 354 miliar. Neymar akan mendapat gaji 7 juta euro atau sekitar Rp 88,5 miliar setiap tahunnya.
Neymar mengaku tak sabar untuk bermain bersama idolanya, Lionel Messi. “Messi adalah idolaku dan aku sangat bahagia bisa bermain dengan dia. Dia adalah pemain dan pribadi luar biasa,” tutur Neymar.
Jumat nanti, 2 Agustus 2013, Neymar akan melanjutkan petualangan awalnya dengan Barca ketika pemain yang tukang gocek bola itu bertanding melawan mantan klubnya, Santos, pada turnamen pemanasan Joan Gamper Trophy yang akan berlangsung di Camp Nou.
“Sedikit aneh untuk bermain melawan Santos. Namun, kini aku adalah pemain Barcelona dan aku akan memberikan segalanya untuk seragam ini,” tegas Neymar.
Dalam pertandingan melawan Lechia Gdanks, bintang Barcelona, Lionel Messi, menyelamatkan timnya dari kekalahan. Gol pemain asal Argentina tersebut,menghasilan perrmainan imbang 2-2 dengan Lechia.
El Barca harus dua kali tertinggal pada pertandingan ini. Laga baru berjalan 14 menit, Los Cules harus kebobolan setelah kiper Jose Pinto gagal menghalau bola tandukan Jaroslaw Bieniuk.
Barca baru bisa mencetak gol balasan pada menit ke-25. Gol berawal dari tusukan Martin Montoya di sisi kiri pertahanan Lechia. Umpan silang dari Montoya langsung disontek Sergi dan gol. Gol tersebut membuat Barca bermain imbang 1-1 pada babak pertama.
Selepas turun minum, Barca kembali mendominasi. Namun, Lionel Messi dan kawan-kawan kembali kebobolan saat laga baru berjalan empat menit. Piotr Grzelczak berhasil mencuri bola dari kaki Montoya. Ia kemudian masuk ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan yang sulit dijangkau kiper Oier.
Barca langsung meningkatkan intensitas serangannya. Alhasil, dalam tujuh menit, Barca mampu menyamakan kedudukan berkat gol yang diciptakan Messi.
Gol berawal dari kerja sama Jonathan Dos Santos dan Alexis Sanchez. Usai menerima umpan terobosan dari Sanchez, Messi mencongkel bola dan gol.
Setelah itu, asisten pelatih Barca, Jordi Roura, melakukan beberapa pergantian, termasuk memainkan Neymar pada menit ke-78. Sayang, masuknya Neymar tak mampu memberikan kemenangan bagi Barca setelah skor imbang 2-2 bertahan hingga laga usai.