Site icon nuga.co

Nilai Transfer dan “Buyout” Neymar Capai Rp Rp 3 Triliun

Setelah menjadi “misteri” selama sepekan, ternyata nilai transfer dan “buyout” Neymar dari Santos memakan dana yang sangat besar. Harga transfernya ke Barca mencapai 57 juta euro, sedangkan klausul “buyout”nya mencapai 190 juta euro atau Rp 2,4 trliun.

Alamak!! Begitu, mungkin, decak kagum yang diucapkan dalam suara gumam atas nilai kepindahan pemain usia muda itu dan “pemagaran”nya dari gangguan para peminatnya kalau ia harus pergi dari “Balugrana.”

Manajemen Barcelona, Senin malam membuka detail “rahasia” finansial transfer Neymar untuk menjadi skuad The Catalans. “Barca membeli Neymar seharga 57 juta euro dan kemudian memagarinya dengan klausul buyout sebesar 190 juta euro,” kata Wakil Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu yang didampingi Direktur Olahraga Andoni Zubizarreta.

Pernyataan itu diungkapkan manajemen Barca usai diperkenalkannya Neymar, Senin sore waktu Barcelona, ke 60.000 publik Nou Camp. Menurut Bartomeu, pemain berusia 21 tahun tersebut membuat Barcelona harus merogoh kocek besar.. Barcelona juga akan menjelaskan bahwa kesepakatan transfer ini tidak dibantu pihak ketiga atau agen.

Uang transfer Neymar akan dibagi antara Santos dan dua perusahaan, Teisa dan DIS, yang memiliki bagian dalam kepemilikan Neymar saat masih memperkuat klub Brasil tersebut serta sebuah badan konsultan olahraga. Namun, Bartomeu menolak rincian pembagian uang transfer tersebut dengan alasan kerahasiaan.

Ia pun membenarkan bahwa Barcelona dan Santos akan bertanding dalam dua pertandingan persahabatan dan akan menerima bagian yang sama dalam penjualan tiket.

Negosiasi penjualan Neymar sempat berlangsung alot dengan Santos selaku pemilik lama pemain berusia 21 tahun tersebut. Selain Barcelona, sang pesaing, Real Madrid, juga turut meminati jasa Neymar. Namun, sang pemain rupanya memilih berlabuh ke Blaugrana.

Semula Barca hanya menawar Neymar 40 juta euro. Namun, karena ada klub lain — yang diduga kuat Real Madrid — juga mengejar si pemain, Barca pun mau tak mau harus menaikkan penawaran mereka.

Selain itu, Barca sebenarnya baru akan mendatangkan Neymar ke Camp Nou pada tahun depan. Tapi, karena akhirnya Neymar datang lebih cepat, maka ada harga ekstra yang harus dibayarkan.

“Tawaran kami bukan yang paling tinggi. Tapi, Neymar ingin bergabung dengan Barca dan itu membuat jumlah uang yang ingin kami tawarkan, 40 juta euro, cuma naik menjadi 57 juta euro,” terangnya di situs resmi klub.

Neymar telah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan Barca, Senin. Dalam kontrak tersebut, tercantum klausul buyout yang mencapai 190 juta euro atau setara dengan Rp 2,4 triliun.

Neymar, yang tampil cerah dalam perkenalan itu tak peduli dengan nilai kontrak dan “buyout”nya. Ia hanya mengungkapkan kegembiraannya dengan menyebut bahwa pindah ke Barcelona tak ubahnya mimpi yang jadi nyata.

“Aku sangat gembira. Berada di Barcelona rasanya sangat emosional. Menjadi pemain Barcelona sangat menggembirakan. Terima kasih, momen ini terasa seperti mimpi yang jadi nyata,” kata pemain berusia 21 tahun ini.

Dalam perkenalan tersebut, Neymar pun mengungkapkan ambisinya membantu klub barunya serta calon rekan setimnya, Lionel Messi. “Aku ingin membantu tim ini. Barcelona lebih dari sebuah klub. Aku juga ingin membantu Messi terus menjadi pemain terbaik dunia,” lanjutnya.

Neymar tiba di Barcelona hanya berselang satu hari setelah memperkuat Brasil melawan Inggris di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Brasil. Dalam laga berkesudahan 2-2 tersebut, Neymar tampil penuh selama 90 menit, tetapi ia gagal bersinar dan mencetak gol.

Exit mobile version