Site icon nuga.co

Cara Meraih Hidup Sehat Sampai Usia Tua

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi telah meningkatkan masa hidup manusia selama beberapa abad terakhir.

Seiringan dengan itu, masalah kesehatan yang berhubungan dengan usia juga meningkat.

Untuk menyelesaikan tantangan itu, sekelompok ahli memberikan sejumlah solusi dan kiat untuk hidup sehat sampai hari tua dalam laporan yang terbit di jurnal Nature.

Beberapa hal yang mereka teliti termasuk mengubah mikrobiota usus, menghilangkan sel-sel tua yang tidak dapat bereplikasi lagi, menguji obat anti penuaan yang spesifik, hingga menggunakan darah orang muda untuk menghindari penyakit tertentu.

Pada poin terakhir, yakni menggunakan darah orang yang masih muda untuk menjaga kesehatan hingga hari tua sudah dipertimbangkan banyak ahli meski dijumpai banyak masalah terkait etika, terutama di Barat.

Setidaknya para ahli telah menguji gagasan tersebut pada tikus. Banyak ahli telah menemukan membuktikan bahwa darah dari tikus muda dapat membalikkan efek buruk ketika terjadi penuaan dan dapat memberikan peremajaan untuk tikus tua.

Meski hal itu berhasil diujikan ke tikus, namun hingga saat ini belum ada studi yang berhasil menguji dan membuktikannya untuk manusia.

Saat metode ini diujikan pada pasien demensia di mana kemampuan otak mengalami kemunduran) dengan menyuntikkan plasma darah dari orang muda, tidak ada perubahan khusus maupun reaksi buruk yang terjadi.

Dibanding menggunakan darah orang muda, mentransplantasikan bakteri usus dinilai menjadi obat mujarab tanpa banyak masalah etika.

Dilansir IFL Science,  studi tentang transplantasi bakteri usus telah menemukan beberapa manfaat positif untuk menangani penyakit yang berkaitan dengan usia, termasuk demensia.

Meski studi ini melibatkan sedikit orang, namun para pakar yakin metode ini dapat memperpanjang rentang kesehatan manusia. Tentu saja setelah ahli menyelesaikan banyak hal.

“Aksesibilitas praktis baik dari microbiome manusia dan sistem darah membuat manipulasi terapeutik menjadi pendekatan yang sangat menarik, tetapi penelitian pada hewan diperlukan untuk menetapkan konsekuensi jangka panjang dan kemungkinan efek samping,” tulis para ahli dalam makalah mereka.

Selagi ahli terus menguji berbagai metode, mereka menyatakan bahwa cara terbaik untuk memperlambat proses penuaan adalah dengan memengubah gaya hidup sehat dan aktif.

Mulai dari menjaga tubuh agar terhindar dari obesitas, tidak terlalu banyak minum alkohol, mengatur pola makan, dan olahraga. Pada akhirnya, semua hal itu dapat sangat berperan untuk menjaga kesehatan hingga usia senja.

Lalu, apakah ada cara untuk membuat hidup sehat menjadi sebuah kebiasaan? Berikut adalah beberapa cara untuk hidup sehat yang mungkin bisa Anda terapkan.

Membuat resolusi sehat yang besar tidaklah salah. Hanya saja, resolusi sehat yang terlalu besar hanya akan memotivasi Anda di awal saat Anda membuatnya.

Bahkan, resolusi yang terlalu besar tersebut dapat membuat Anda kecewa saat Anda tidak bisa mewujudkannya dalam waktu singkat.

Oleh karena itu, jika Anda ingin berubah menjadi lebih sehat, buatlah resolusi sehat yang sederhana dan mudah untuk dilakukan terlebih dahulu. Misalkan, jika Anda ingin menurunkan berat badan, maka mulailah dari mengubah kebiasaan makan Anda menjadi lebih sehat dan mulailah berolahraga secara rutin.

Selama ini, pesan kesehatan hanya berfokus pada informasi inti tanpa memberi tahu mengenai dampak baik yang disebabkan oleh perilaku tersebut.

Alhasil, banyak orang yang tahu bahwa perilaku itu termasuk perilaku kesehatan tanpa tahu dampak baik saat melakukan perilaku kesehatan tersebut, sehingga perilaku mereka tidak berlangsung lama.

Padahal, mengubah pesan atau perilaku kesehatan dengan berfokus pada dampak dari perubahan tersebut sangat efektif dalam mengubah perilaku seseorang.

Studi menemukan bahwa mengubah pesan “kebersihan tangan mencegah pasien dari penyakit” menjadi “kebersihan tangan mencegah Anda dari sakit”  menyebabkan terjadinya peningkatan dalam praktik mencuci tangan sebesar 10% dan penggunaan sabun sebesar empat puluh lima persen.

Jika Anda ingin memiliki kebiasaan hidup sehat, maka bersabarlah! Karena mengubah kebiasaan yang kurang sehat menjadi lebih sehat membutuhkan waktu.

Menurut sebuah studi, dtemukan bahwa mengubah kebiasaan memerlukan waktu –setidaknya sampai dua bulan atau lebih. Sehingga Anda tidak perlu berkecil hati saat perubahan tidak terjadi dalam waktu yang singkat.

Dan, saat Anda tergoda untuk kembali pada kebiasaan yang dulu, jangan menyerah! Anda tidak gagal karena ini adalah bagian dari proses. Cobalah untuk memaafkan dan kembali pada tujuan Anda.

Mungkin Anda termasuk orang yang malu untuk mengungkapkan resolusi sehat Anda karena takut dianggap remeh oleh orang yang mendengarnya.

Namun, jika Anda benar-benar ingin mengubah kebiasaan hidup Anda menjadi lebih sehat, Anda harus mengatakannya kepada orang lain agar Anda memiliki teman yang dapat mendukung dan mengingatkan jika Anda mulai menyerah.

Salah satu cara untuk bisa konsisten hidup sehat adalah dengan melakukan pengulangan agar perubahan gaya hidup tersebut bisa menjadi kebiasaan.

Hal yang sering kali Anda lupa adalah untuk memberikan hadiah kepada diri sendiri saat Anda berhasil membuat kemajuan dalam mencapai reolusi sehat Anda, sekecil apapun itu.

Bentuk imbalan yang dapat diberikan berupa pergi ke bioskop, membeli makanan favorit Anda, dan sebagainya.

Meskipun mengubah perilaku kesehatan itu sulit, namun Anda pasti bisa melakukannya!

Dan di saat Anda mulai menyerah, Anda hanya harus kembali berpikir tentang dampak baik jika Anda melakukan perubahan tersebut terhadap kesehatan Anda.

Exit mobile version