Site icon nuga.co

Kopi Ejakulasi

Kopi sering dikaitkan dengan minuman ampuh penghilang kantuk.

Namun di sisi lain, kopi menjadi obat “kuat” agar tahan lama di ranjang.

Studi ini dilakukan di University of Texas Health Science Center, Houston. Para peneliti menjelaskan, seseorang pria yang rutin menenggak kopi ampuh mengatasi masalah disfungsi ereksi.

Menurut penelitian mereka, pria berusia dua puluh tahun lebih yang minum kopi dua hingga tiga cangkir perhari mengaku tak mengalami disfungsi ereksi.

Sebaliknya, pria yang jarang atau sama sekali tak pernah mengonsumsi kopi ternyata mengalami masalah seksual tersebut.

Lalu apa sebenarnya kaitan antara kopi dengan disfungsi ereksi? Dijelaskan Run Wang, MD, kafein yang terkandung dalam kopi punya sifat yang mirip dengan obat disfungsi ereksi semacam viagra.

“Saat masuk ke dalam tubuh, stimulan tersebut akan memicu serangkaian efek yang dapat menyebabkan arteri di wilayah Mr P menjadi lebih tenang,” kata Wang.

Tak hanya itu, aliran darah di wilayah organ vital itu pun secara otomatis akan meningkat.

Sehingga akhirnya membuat ereksi jadi tahan lama.

Sebuah studi lainnya  menginvestigasi keterkaitan antara disfungsi ereksi dan konsumsi kafein pada pria yang mengalami obesitas, hipertensi dan diabetes.

Studi ini menunjukan bahwa pria dengan obesitas dan hipertensi mengurangi resiko impotensi dengan mengonsumsi kafein per harinya.

Namun efek kafein ini tidak terlihat signifikan pada pria yang menderita diabetes.

Menurut analisa studi yang meneliti masalah disfungsi ereksi menyebutkan bahwa pria yang mengonsumsi kopi sebanyak dua hingga tiga3 cangkir mempunyai resiko terhindar dari impotensi sebanyak tiga puluh sembilan persen

Kita biasanya meminum kopi untuk menambah energi namun laporan ini menunjukan bahwa manfaat kopi memberikan efek menenangkan sehingga membantu mengalirkan darah ke area penis.

Para peneliti mengungkapkan alasan mengapa kopi bisa mengurangi resiko impoten, adalah karena kafein memicu efek farmalogikal yang menyebabkan relaksnya arteri dan otot di seluruh permukaan penis sehingga membantu melancarkan aliran darah ke area penis.

Pada  lima tahun tahunlalu, sebuah studi menunjukan bahwa pria yang meminum kopi mengalami peningkatan sirkulasi darah sebanyak tiga puluh persen  dalam kurun waktu tujuh puluh lima menit dibandingkan dengan mereka yang tidak mengonsumsi kopi.

Apakah kopi bisa bekerja seperti viagra?

Dalam efek yang instan tentu saja tidak. Namun resiko mengonsumsi kopi terhadap kesehatan tidak sebesar mengonsumsi obat kuat seperti viagra.

Perlu diingat bahwa kopi mengurangi resiko Anda untuk mencegah Anda mengalami disfungsi ereksi.

Anda tetap harus menjaga pola makan, berolahraga teratur, dan hindari makanan cepat saji.

Jika Anda membutuhkannya, Anda mungkin bisa membuat janji untuk menjalankan terapi impotensi.

Lebih lanjut lagi, studi ini hanya baru diteliti untuk kafein pada kopi. Anda lebih disarankan untuk meminum kopi hitam murni.

Selain itu manfaat kopi juga dikenal menyehatkan untuk hati, jantung, otak dan gigi. Untuk kafein pada minuman selain kopi seperti soda, teh dan minuman berenergi belum dapat dipastikan efeknya karena harus dilakukan penelitian lebih lanjut.

Bagi Anda yang mengalami impotensi dan ejakulasi dini, mungkin ini saat yang tepat untuk menambahkan kopi murni dalam rutinitas Anda.

Bagi Anda yang tidak biasa meminum kopi Anda bisa mencampurnya dengan susu lalu dikurangi takarannya secara teratur atau konsultasikan lebih lanjut dengan dokter Anda.

Exit mobile version