Site icon nuga.co

Memilih Kopi yang Aman untuk Lambung

Anda penggenar kopi?

Tapi punya masalah dengan lambung?

Nah, memang bagi beberapa orang yang memiliki masalah dengan kondisi asam lambung, minum kopi adalah salah satu aktivitas yang umumnya dihindari.

Meski sudah mengetahui kafein yang terkandung di dalam kopi dapat memicu munculnya asam lambung, pada beberapa kasus beberapa orang tidak bisa meninggalkan kebiasaan minum kopi.

Lantas, adakah kopi yang aman untuk lambung?

Mengetahui kopi yang aman untuk lambung adalah sesuatu yang sangat penting terutama bagi penderita penyakit maag, karena kandungan kafein pada kopi dapat memicu naiknya asam lambung.

Karena itulah, memilih kopi yang aman untuk lambungmenjadi perhatian serius, melihat perkembangan minum kopi saat ini tidak hanya menjadi hobi tetapi menjadi tren yang terus diminati

Padahal, jus jeruk mempunyai kadar pH empat dan juga pada makanan rujak yang mempunyai kadar pH tiga setengah.

Bila Anda makan dengan kadar asam yang biasa, mengapa ini tidak berlaku pada kopi?

Ini karena kadar asam kopi mempunyai pemicu yang cepat yang berakibat munculnya asam lambung secara berlebihan.

Kopi jenis Arabika, menurutnya adalah jenis kopi yang aman untuk lambung karena mempunyai kadar kafein yang lebih rendah.

Hal ini telah dibuktikan dengan beberapa orang yang mempunyai sakit maag, namun tetap aman ketika mengonsumsi kopi Arabika.

Kandungan kafein yang tinggi pada kopi memang dapat bersifat racun dan lambung mempunyai batas tertentu untuk mentolerir kafein yang dikonsumsi.

Adapun batas normal minum kopi adalah dua cangkir sehari, yang mempunyai kadar kafein setara dengan tiga shot espresso. Batasan tersebut dinilai aman bahkan bisa menyehatkan untuk tubuh.

Saat ini banyak orang yang membuat kopi dari biji yang pecah dan kecil.

Dengan cara ini, maka seseorang akan membutuhkan jumlah kopi yang lebih banyak untuk secangkir kopi, dan ternyata hal ini juga akan menghasilkan kandungan kafein yang lebih banyak pada secangkir kopi, dibandingkan dengan kopi yang dibuat dari bubuk kopi halus.

Mengenai banyaknya produk kopi putih instan yang dijual, Adi menyarankan sebaiknya tidak dikonsumsi secara berlebihan. Karena meski aman untuk lambung, namun kandungan gulanya terlalu tinggi.

Berbeda dengan kopi hitam yang meskipun manis, namun terdiri dari komposisi kopi yang lebih banyak dibandingkan dengan gula yang digunakan.

Sedangkan kopi putih instan, mempunyai kadar gula dan krimer yang lebih tinggi dibandingkan gulanya.

Demi menjaga agar kadar asam lambung tidak naik, beberapa orang terpaksa berpuasa dari aktivitas meminum kopi.

Namun, terdapat sebuah penelitian yang mengatakan, terdapat substansi lain dalam kopi yang dapat menurunkan produksi asam lambung sehingga membuatnya menjadi kopi yang aman untuk lambung

Substansi ini adalah N-methylpyridium  yang merupakan produk degradasi yang akan muncul saat proses roasting kopi, sehingga mengonsumsi kopi dark roast  cenderung lebih aman untuk lambung.

Selain itu, jenis biji kopi yang digunakan juga memengaruhi tingkat keasaman kopi. Kopi Arabika memiliki tingkat keasaman yang lebih tinggi dibandingkan dengan Robusta.

Ada beberapa efek kopi terhadap fisiologi lambung, di antaranya, meningkatkan produksi asam lambung, memperlambat pengosongan lambung dan melemahkan kontraksi sfingter bawah esofagus

Sementara itu, jika Anda memiliki penyakit lambung dan tetap ingin mengonsumsi kopi, cobalah memilih kopi yang terbuat dari kopi Robusta serta kopi yang mengalami roasting dengan suhu tinggi hingga menghasilkan dark roast coffee.

Pada dasarnya, tidak semua orang dapat dengan aman mengonsumsi kopi. Sebagian besar yang menghindari kopi adalah penderita tekanan darah tinggi, penyakit hati, osteoporosis, diare, glaukoma dan diabetes.

Sementara itu, pada wanita hamil kopi dapat meningkatkan risiko kelahiran prematur, berat badan lahir rendah, dan keguguran. Hal ini bisa terjadi terutama jika meminum kopi lebih dari 2 cangkir per hari.

Kopi yang Anda konsumsi akan masuk ke dalam aliran darah, kemudian masuk ke dalam plasenta. Akibatnya, detak jantung bayi akan meningkat.

Sementara itu, bagi Anda yang berencana untuk memiliki momongan, Anda juga harus membatasi mengonsumsi kafein karena bisa mengganggu produksi estrogen yang bisa membuat Anda sulit hamil.

Berikut adalah beberapa masalah kesehatan yang bisa terjadi apabila mengonsumsi kopi secara berlebihan, di antaranya:, kopi adalah stimulan yang dapat meningkatkan metabolisme.

Namun jika dikonsumsi secara berlebihan, kopi bisa meningkatkan asam lambung, menyebabkan diare, sindrom iritasi pada usus, dan menimbulkan dehidrasi.

Kalsium pada tubuh dapat terkikis akibat konsumsi kopi dan kemudian mengeluarkannya lewat urine. Selain membuat tulang lebih lemah, hal ini juga bisa menyebabkan osteoporosis.

Bagi Anda yang menderita osteoporosis, batasan maksimal konsumsi kopi adalah tiga ratus miligram per hari.

Saat Anda mengonsumsi kopi secara berlebihan, jantung bisa berdetak menjadi tidak teratur, kencang, hingga menimbulkan kejang.

Bahkan, kopi yang tidak disaring bisa meningkatkan risiko penyakit jantung, karena meningkatkan homocysteine (salah satu jenis asam amino pembentuk protein) yang diduga terkait dengan peningkatan lemak dalam darah.

Pada akhirnya, setelah Anda sudah mengetahui kopi yang aman untuk asam lambung, Anda juga harus tetap berhati-hati untuk mengonsumsi kopi.

Sekalipun tidak menimbulkan efek samping, bukan berarti kopi aman dikonsumsi bagi Anda yang memiliki riwayat penyakit asam lambung..

Exit mobile version