Site icon nuga.co

Juara di Jerez, Marquez Kembali ke Puncak

Marc Marquez kembali ke puncak klasemen MotoGP usai menaklukkan sirkuit Jerez Minggu malam WIB.

Usai memenangi lomba Marquez mengaku mentalnya diuji sepanjang balapan MotoGP Spanyol  itu

Marquez meraih kemenangan cukup meyakinkan di MotoGP Spanyol  dengan mengalahkan pebalap Suzuki Alex Rins.

Kemenangan di Sirkuit Jerez merupakan pembalasan dari Marquez setelah terjatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika Serikat meski sempat memimpin balapan.

Marquez menjadi yang tercepat untuk memenangkan MotoGP Jerez ketiga sepanjang kariernya di kelas utama.

Dia membukukan waktu tercepat dan  Rins  mempertahankan performa bagus setelah berjaya di Austin dengan menempati posisi dua. Maverick Vinales  melengkapi podium  di belakang Marquez.

Kemenangan ini mengangkat Marquez ke posisi teratas klasemen MotoGP. Dia naik tiga tingkat menggeser Rins, Andrea Dovizioso, dan Valentino Rossi.

Namun, keunggulan Marquez atas rival di klasemen MotoGP tidak banyak. Dia hanya memimpin sembilan angka dari Rossi yang menempati urutan empat.

Rins menempel Marquez dan cuma defisit satu angka. Sementara Dovizioso berada dua nilai di belakang Marquez.

Rossi menjamin keunggulan Marquez tidak mencapai dua dijit setelah menempati posisi enam di MotoGP Jerez.

Dalam wawancara dengan pihak MotoGP usai balapan, Marquez mengatakan mentalnya benar-benar diuji sepanjang balapan. Pebalap  itu mengaku khawatir kembali melakukan kesalahan di MotoGP Spanyol.

“Kemenangan ini lebih sulit secara mental daripada fisik, karena setelah kesalahan di Amerika, tidak mudah untuk memimpin balapan dari start hingga finis di sini,” ujar Marquez dikutip dari AS.

“Saya percaya diri dengan penampilan dan motor. Kami mampu mengetahui apa yang membuat saya terjatuh di Amerika dan saya puas dengan kerja keras tim. Terima kasih banyak untuk tim Honda. Kami kecewa dengan hasil di Amerika, tapi sekarang kami kembali ke puncak klasemen, jadi kami senang,” sambung Marquez.

Sempat melorot ke posisi empat klasemen usai kegagalan di Amerika, Marquez kembali memuncaki klasemen MotoGP 2019 usai kemenangan di Spanyol. The Baby Alien unggul satu poin atas Rins.

Sementara itu Rins sangat puas dengan hasil MotoGP Spanyol 2019. Pasalnya, pebalap Suzuki itu berhasil finis kedua setelah start dari posisi sembilan.

“Balapan yang tidak mudah. Saya harus start dari posisi yang lebih bagus di balapan selanjutnya, tapi saya tetap puas berhasil merebut posisi dua di Jerez,” ucap Rins.

MotoGP Spanyol juga menjadi menarik karena aksi gila yang diperagakan pebalap tuan rumah yang berhasil meraih podium mulai dari Marc Marquez, Alex Rins, hingga Maverick Vinales..

Marquez meluapkan kemenangannya dengan cara tak biasa kali ini. Pertama, ia langsung menghampiri suporter setianya hingga memanjat pagar tribune penonton selepas melewati garis finis.

Tak berhenti sampai di situ, Marquez kembali merayakan di paddock. Ia menyalami hampir seluruh mekanik Repsol Honda yang sudah menunggunya.

Pebalap itu bahkan sempat mempertontonkan gestur adu panco dengan salah satu mekanik Honda.

Rins juga tak bisa menyembunyikan kegembiraannya. Pebalap Suzuki Ecstar itu lebih dulu memeluk salah satu mekanik Suzuki di paddock sampai terjatuh. Setelah itu ia melompat ke arah kerumunan mekanik yang berada di luar pagar pembatas paddock.

Selebrasi Rins masih belum selesai. Pebalap itu naik ke atas jok motor Suzukinya yang bekas dipakainya balapan dan melompat tinggi-tinggi.

Sementara Vinales juga merayakan podium pertamanya di MotoGP dengan cara yang tak biasa. Ia keluar dari paddock dan menghampiri tribune penonton untuk memberikan sejumlah perlengkapan yang dikenakannya saat balapan.

Selebrasi gila ketiganya diakhiri dengan saling menyemprotkan sampanye ke wajah dan tubuh masing-masing.

Yang pasti, ketiganya melakukan selebrasi cukup gila di MotoGP Spanyol. Maklum, Marquez, Rins, dan Vinales berasal dari Negeri Matador dan pendukung setia yang masing-masing tersebar di tribune Sirkuit Jerez.

Pencapaian di Jerez mengantar Marquez kembali memimpin klasemen MotoGP  dengan nilai tujuh puluh dari empat seri. Posisi kedua ditempati Rins yang hanya terpaut satu poin dari Marquez.

Sementara bagi Vinales, podium ketiga di MotoGP Spanyol mengantarnya kembali ke jalur juara. Saat ini pebalap Yamaha itu menempati urutan keenam

Exit mobile version