Valentino Rossi masih mendapat larangan untuk kembali ke trek usai kecelakaan yang dialaminya kala memenuhi hobinya “bermain” motocross.
“Walau pun sudah keluar dari rumah sakit ia tetap mendapat larangan untuk kembali ke trek,” ungkap sahabatnya Alessio ‘Uccio’ Salucci, Senin, 29 Mei, seperti dikutip “crash.”
Sang sahabat menyebut kan bahwa The Doctor memang sudah memikirkan balapan grand prix Italia meskipun ia baru saja mengalami kecelakaan.
Rossi sempat dilarikan ke rumah sakit lantaran mengalami kecelakaan ketika sedang berlatih motocross.
Rossi mengeluhkan sakit di dada namun setelah menjalani pemeriksaan lebih lanjut, tak ada cedera serius yang dialami oleh Rossi.
“Perasaan Rossi saat ini bagus. Dia sudah memaksa untuk pulang ke rumah dan sudah memikirkan balapan pekan depan.”
“Keadaannya baik-baik saja. Dia bertarung dengan baik melewati keadaan ini,” tutur Salucci seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.
Meski menyebut Rossi sudah memikirkan GP Italia, Salucci menegaskan orang-orang dekat Rossi tak akan membiarkan The Doctor berlomba di GP Italia dengan risiko tinggi.
“Yang terpenting adalah kesehatannya, baru kemudian Grand Prix Italia.”
“Banyak kemungkinan yang bisa terjadi,” kata Salucci.
Rossi saat ini ada di posisi ketiga klasemen MotoGP musim ini. The Doctor mengoleksi enam puluh dua poin, tertinggal dua puluh tiga angka dari pemimpin klasemen Maverick Vinales.
Rossi tampil impresif di tiga seri awal dengan mengoleksi lima puluh enam poin. Namun di dua seri berikutnya, di GP Spanyol dan GP Perancis, Rossi justru hanya sanggup merebut enam angka.
Sementara itu, sang ayah, Graziano Rossi, sempat cemas saat mendengar sang anak kecelakaan ketika menjalani latihan motocross.
Rossi mengalami kecelakaan pada Kamis pekan lalu ketika menjalani latihan motocross.
Pasca-kecelakaan tersebut, Rossi langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut lantaran ia sempat mengeluh sakit di bagian dada.
“Saya dengar kabar itu ketika malam hari saat tengah keluar makan malam. Saat pertama mendengar itu, saya khawatir.”
“Namun kemudian datang kabar lanjutan dari rumah sakit yang membuat saya tenang. Seiring waktu berjalan, kondisi Rossi semakin membaik,” ucap Graziano seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.
Graziano pun menegaskan beberapa hari setelah kecelakaan itu kondisi Rossi semakin membaik. Namun Graziano belum bisa memberikan kepastian tampil Rossi di GP Italia.
“Saat ini kondisi Valentino Rossi makin membaik, ia terhindar dari segala bentuk efek serius di tubuhnya.”
“Untuk GP Italia masih belum ada keputusan. Kami masih harus mempelajari situasi yang berkembang setelah ini. Saya rasa kami bisa segera mengambil keputusan secepatnya dalam waktu dekat,” ujar Graziano.
Sementara itu, “crash” menulis, kerugian Rossi dalam perburuan gelar juara dunia makin parah bila ia sampai harus kembali absen di GP Italia minggu depan.
Selisih poin antara dirinya dengan Vinales bisa bertambah lebar seiring berlangsungnya GP Italia.
Pasalnya, Yamaha terbukti selalu tampil kuat tiap berlaga di GP Italia. Jorge Lorenzo sukses memenangi lima dari enam seri terakhir GP Italia saat dirinya masih menunggangi Yamaha.
Walaupun terjatuh di GP Perancis, Rossi sendiri menganggap akhir pekan di GP Perancis adalah pekan terbaiknya sepanjang musim berlangsung.
“Sepanjang minggu ini tetap saya nilai positif. Saya tak pernah merasa begitu kuat dengan motor ini sebelumnya.”
“Saya harap kami kembali tampil kompetitif di seri berikutnya,” tutur Rossi.
Rossi telah memilih untuk segera keluar dari Rumah Sakit Ospedale Infermi, Rimini, Italia, pada Jumat sore pekan lalu.
Meski demikian, dokter Giannicola Lucidi yang khusus menangani Rossi di rumah sakit itu terus memantau kondisi Rossi.
Lucidi menerangkan, Rossi belum bisa kembali ke trek karena kondisinya belum pulih seratus persen.
“Valentino merupakan pebalap yang konsisten di papan atas. Kami harus memantaunya untuk memastikan kondisinya stabil,” terang Lucidi kepada Insella.it.
Sebelumnya, Rossi didiagnosa mengalami trauma ringan di bagian dada dan abdomen menyusul kecelakaan itu. Beruntung bagi Rossi, tidak ada tulang di kedua bagian tersebut yang mengalami retak.
Meski demikian, Lucidi tetap mengingatkan Rossi agar tetap mengikuti anjurannya agar tidak segera kembali ke trek menyusul kondisinya belum pulih total.
“Ia belum siap untuk kembali ke trek. Tapi kondisinya semakin meningkat setiap harinya dan itu hal yang bagus,” ucap Lucidi.
Rossi harus menjalani sejumlah rangkaian terapi dan perawatan sebelum memulai balapan lagi di GP Italia Sirkuit Mugello.
“Kehadirannya di Mugello tentu akan sangat mengejutkan dan itu yang kita harapkan.”
“Sebagai fan, saya juga berharap demikian. Namun sebagai dokter, saya harus terus memantaunya dan akan mengatakan ia benar-benar siap jika memang kondisinya sudah pulih,” pungkasnya.