Site icon nuga.co

“Pokemon Go” Tak Bisa Lagi Dibohongi

Esensi bermain Pokemon Go adalah bergerak ke sana ke mari, mengeksplor lingkungan sekitar, dan bersosialisasi.

Namun, ada saja orang-orang yang malas menjalani proses itu.

Mereka hanya ingin mengumpulkan Pokemon dan poin sebanyak-banyaknya. Alhasil, mereka memilih cara curang yakni memalsukan lokasi untuk menghimpun Pokemon langka di seluruh dunia.

Hal ini sudah diketahui Niantic Lab selaku pengembang Pokemon Go. Setelah sekian lama, Niantic Lab akhirnya mengambil tindakan tegas, sebagaimana dilaporkan BGR

Niantic menguji coba kemampuan agar Pokemon Go tak bisa lagi dibohongi.

Kemampuan baru ini bisa mengidentifikasi ketika pemain melakukan teleportasi ke lokasi lain via peta digital. Saat ketahuan, pemain tak diizinkan bermain untuk sementara waktu alias soft banned.

Beberapa pengguna Pokemon Go mengaku telah mengalami yang namanya soft banned dari pihak Niantic. Mereka membagi pengalamannya melalui forum online Pokemon Go Hub.

Pengujian yang menimpa sebagian pengguna atau kerap disebut server side test ini mulai disebar pada Jumat pekan lalu.

Sebelumnya, pada April lalu, Niantic telah sesumbar bakal merilis sistem untuk memberantas pemain Pokemon Go yang berbuat curang dengan memanipulasi lokasi.

Ini baru tahap awal perbaikan sistem Pokemon Go. Niantic agaknya masih akan merilis solusi-solusi lain untuk memberantas kecurangan lain.

Pokemon Go sendiri diketahui sebagai game fenomenal pada pertengahan tahun lalu.

Salah satu faktornya adalah keunikan karakter game itu, di mana pemain diajak bergerak dan bersosialisasi.

Karakter ini beda dari game lain yang biasanya membuat pemain kecanduan di dalam kamar dan enggan beranjak.

Sebelumnya, game Pokemon Go mendapat sederet pembaruan.

Hasilnya, permainan ini jadi lebih menyenangkan dan mudah, ketimbang saat pertama kali diluncurkan dulu.

Kali ini fitur terbaru yang akan dirilis untuk Pokemon Go adalah sistem medali.

Medali ini nantinya diperoleh dari setiap jenis pokemon yang berhasil ditangkap, sesuai dengan jenisnya

Seiring makin banyak medali maka kemungkinan pemain menangkap pokemon langka juga makin meningkat.

Namun ini hanya berlaku pada pokemon dengan jenis serupa medali yang dikumpulkan, misalnya medali Psychic maka akan mempengaruhi kemungkinan menangkap pokemon jenis Psychic.

Sebelum mengumumkan rencana pembaruan tersebut, pembuat game Pokemon Go, Niantic Labs juga telah merilis fitur baru pada Poke Gym yang berguna saat latihan.

CP atau kekuatan serangan pokemon yang ada di gym dikurangi menyesuaikan dengan pokemon yang dipakai oleh pemain lain (dari tim yang sama( untuk berlatih di sana.

Tujuannya untuk membuat pemain bisa lebih mudah bertarung di gym, meski tidak memiliki pokemon level tinggi.

Lebih jauh ke belakang, Nianti Labs juga sempat merilis fitur Buddy Pokemon agar pemain bisa mendapatkan lebih banyak hadiah saat mereka berjalan-jalan di dunia pokemon.

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Forbes, Senin (10/10/2016), Pokemo Go bukanlah sebuah permainan yang utuh. Saat pertama perilisan dan puncak popularitasnya, Niantic Labs masih bereksperimen dengan berbagai hal dan wujudnya belum tuntas digarap.

Selanjutnya, Niantic Labs secara perlahan membuat berbagai fitur baru dan merilisnya ke publik.

Fitur-fitur ini dan sedikit pembaruan besar yang dilakukan Niantic Labs, mulai mengubah Pokemon Go menjadi suatu permainan yagn lebih matang.

Misalnya, seperti sudah disebutkan di atas, pemain jadi lebih mudah menangkap pokemon langka, bisa berlatih dan mendapat experience mudah dari gym timnya, serta bisa mendapatkan candy untuk evolusi hanya dengan berjalan.

Seiring dengan penambahan berbagai fitur tersebut, pertanyaan terbesarnya tentu saja, mungkinkah Pokemon Go akan kembali diminati sebagaimana yang terjadi saat peluncuran perdana dulu?

Sejauh ini, memang masih ada yang bermain Pokemon Go, meski tidak seramai dulu saat peluncuran perdana.

Namun pemain-pemain baru masih akan terus berdatangan dan saat jumlahnya makin ramai nanti, semoga Pokemon Go sudah menjadi sebuah permainan yang lengkap dan lebih siap untuk dimainkan.

Exit mobile version