Site icon nuga.co

Saksikanlah “Supermoon” Malam Ini

Berbahagialah para pencinta jagat raya pada pekan ini. Mereka akan menyaksikan “keajaiban” alam dengan munculnya “supermoon” atau bulan super. Yaitu, ketika bulan terlihat sangat besar karena pada saat itu jaraknya dengan bumi sangat dekat.

“Supermoon” biasanya ditunggu dengan antusias oleh pencinta astronomi, terutama para amatiran. Para peneliti mengatakan bahwa supermoon akan muncul pekan ini, atau tepatnya pada Minggu malam pukul 07.30 a.m EDT di Amerika Utara. Kabarnya, bulan purnama ini akan berada pada posisi terdekatnya dengan Bumi.

Dilansir Skyandtelescope, julukan supermoon ini awalnya dipelopori oleh ahli astrologi Richard Nolle untuk menggambarkanbulan penuh atau purnama ketika jarak sangat terdekat dengan Bumi. Bulan ini lebih dekat dengan Bumi 25 ribu mil atau sekira 50 ribu kilometer lebih dekat dari apogee (titik terjauh).

Dengan jarak tersebut, peneliti mengungkapkan bahwa posisi Bulan dengan Bumi lebih dekat 10 persen dari biasanya. Rata-rata jarak Bumi dengan Bulan ialah 240 ribu mil.

Bila dilihat melalui mata telanjang, Bulan ini akan tampak berbeda dari bulan di malam-malam yang lain. Bulan yang tampak lebih besar dari biasanya ini kabarnya muncul beberapa kali dalam setahun.

Selama beberapa hari ke depan, bulan ini akan terlihat lebih besar 7 persen dari bulan purnama biasa. Konon, penampakan bulan ini akan membawa pasang surut terbesar di 2013, karena bulan akan lebih dekat sehingga memberikan gaya tarik gravitasi yang kuat.

Beberapa waktu lalu, peneliti di Curtin University mengklaim telah menemukan ratusan kawah baru di bulan. Menggunakan teknik kombinasi gravitasi dan pemodelan medan bulan, peneliti dari Australia mengidentifikasi 280 kawah baru.

Tim menemukan 280 kawah bulan yang belum pernah dipetakan sebelumnya. Sekira 66 dari kawah tersebut dikategorikan sebagai kawah yang benar-benar jelas terlihat dan memiliki perspektif topografi

Exit mobile version