Site icon nuga.co

Unduhlah BBM untuk Android dan IPhone

Tepat satu bulan setelah tertunda, dan diseliweri rumor dan spekulasi yang menggetarkan, aplikasi BlackBerry Messenger atau kerennya di sapa “bbm” untuk Android dan iPhone akhirnya bisa diunduh setelah di “launching” secara resmi. kembali.

Maka berbahagialah para penggemar telepon pintar yang “smarth” dan tertepis pula isu mengenai gagalnya ketersediaan “bbm” di perangkat iOS. Isu itu merebak beberapa hari lalu setelah sejumlah penggunanya melaporkan menggunakan aplikasi olah pesan kebanggan BlackBerry tersebut menemui jalan buntu.

Beberapa hari lalu para pengguna “bbm” sempat panik dan grusa grusu karena aplikasi chatting milik perusahaan yang berbasis di Kanada itu masih belum menunjukkan wajahnya di iTunes.

Namun kabar itu sudah ditepis setelah sebagian besar pengguna “bbm” untuk iPhone atau iPod Touch, sudah dapat mengunduh aplikasi tersebut.

Rislis resmi yang dilancarkan “bbm” di blog resminya, Selasa, 22 Oktober 2013, menegaskan perusahaan aplikasi BBM lintas platform sudah tersedia di Google Play Store, Apple App Store, dan Samsung App Stores.

Aplikasi BBM untuk Android dan iPhone akan didistribusikan secara bertahap ke beberapa negara. Ini dilakukan BlackBerry untuk mengantisipasi lonjakan pengguna secara mendadak.

“Nugatekno” Selasa, 22 Oktober 2013, pukul 09.30 WIB, mengamati aplikasi “bbm” sudah bisa diunduh pengguna iPhone di Indonesia. Aplikasinya dapat diunduh dari App Store Indonesia. Begitu juga untuk BBM di Android. Aplikasinya sudah dapat diunduh dari Indonesia di Google Play Store..

Namun, meski sudah bisa diunduh dan di-install, BBM untuk Android dan iPhone baru bisa digunakan oleh pengguna yang telah mendaftarkan diri sebelumnya di BBM.com

Pengguna yang belum terdaftar harus antre menanti giliran. Agar terdaftar dalam antrean, pengguna wajib memasukkan alamat e-mail-nya di tampilan awal aplikasi BBM yang sudah ter-install di perangkat masing-masing.

BlackBerry akan mengirim notifikasi melalui e-mail yang didaftarkan saat layanan BBM sudah bisa digunakan oleh pengguna yang bersangkutan.

Seperti diberitakan sebelumnya, BlackBerry menjanjikan kedatangan BBM untuk Android pada 21 September. Sementara untuk iPhone, aplikasi BBM sempat muncul pada 21 September di Apple App Store, tetapi ditarik kembali pada 22 September 2013.

Penundaan ini disebut BlackBerry karena munculnya aplikasi BBM tak resmi untuk Android yang mengakibatkan gangguan teknis di server.

Aplikasi BBM hanya bisa berjalan di iPhone dengan iOS versi 6 ke atas dan perangkat Android merek apa pun asalkan telah menggunakan Android 4.0 ke atas.

Pengguna iPhone dan Android dapat memanfaatkan BBM untuk mengirim pesan teks, foto, voice note, serta membuat grup diskusi berisi 30 kontak.

Seperti dikutip dari “AllThingsD,” edisi Selasa, 22 Oktober 2013 pembuat smartphone asal Kanada dengan sangat sukacita resmi melepas eksklusivitas BBM ke Android dan iPhone. Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, BlackBerry tetap memberlakukan antrian pendaftaran.

Nah, bagi yang belum mengunduhnya dan ingin mencicipi BBM melalui perangkat kesayangan Anda, berikut langkah-langkah yang harus dilakukan seperti dikutip oleh blog resmi BlackBerry:

– Unduh BBM dari situs BBM.com melalui perangkat Android atau iOS Anda.

– Setelah Anda menginstal aplikasi, buka dan masukkan alamat email Anda.

– Selanjutnya, server akan mengirimkan email kepada Anda dan BBM sudah dapat digunakan.

Menurut BlackBerry, sudah ada enam juta orang yang mendaftar layanan mereka sejak diluncurkannya bulan lalu.

“Jika Anda belum mendaftar waktu itu, jangan khawatir. Kami akan segera hadir untuk jutaan pelanggan secepat mungkin,” ujar BlackBerry melalui blog-nya.

Exit mobile version