Harga emas domestik yang diperdagangkan PT Aneka Tambang Tbk atau Antam, perusahaan “plat merah” pemegang otoritas rujukan jual beli logam mulia, kembali ke trek “reli” kenaikan harga kembali setelah terhempas selama penutupan dan pembukaan perdagangan akhir pekan lalu.
Tren kenaikan ini tidak lagi pengaruh nilai tukar rupiah, tapi juga didorong oleh kenaikan harga emas dunia yang meriang karena isu serangan Amerika Serikat ke Suriah. Yang hebatnya lagi, Antam menjulangkan harga “buy back” atau pembelian kembali dengan harga Rp 17.000 untuk setiap gramnya.
Kenaikan harga “buy back” ini merupakan yang paling tinggi selama tahun ini. Dan ini dimungkinkan pengaruh tata niaga emas dunia dimana China akan kembali memborong emas untuk mengamankan cadangan devisanya.
Perdagangan emas di Antam hari ini, Rabu, 4 September 2013, terjadi kenaikan harga jual sebesar Rp 8.000 per gram. Dan selama dua hari ini penjualan emas Antam telah mencatat kenaikan sebesar Rp 12.000 per gram. Kemarin, Selasa, harga jual emas Antam naik Rp 4.000 per gram. Dengan kenaikan harga itu, kini harga emas setiap gramnya bertengger pada angka Rp 563.000.
Seperti dikutip dari situs logam mulia, Rabu (4/9/2013), harga emas logam mulia di PT Aneka Tambang Tbk (Antam) terkecil dijual Rp 563.000 per gram, naik Rp 8.000 dibanding perdagangan kemarin.
Harga pembelian kembali untuk setiap gram emas produk Antam dipatok Rp 498.000 per gram, naik Rp 17.000 per gram dibanding perdagangan kemarin.
Sementara itu dari New York, harga emas berjangka di divisi COMEX mengalami kenaikan pada hari Selasa atau Rabu dinihari WIB. Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Desember naik 0,6 dollar AS atau 0,04 persen, menjadi menetap di 1.412,6 dollar AS per ounce. Begitu juga dengan harga emas di pasar spot masih naik 0,59 dollar AS atau 0,04 persen menjadi 1.413 dollar AS per ounce.
Kenaikan harga emas untuk satu gramnya, paling kecil diikuti dengan kenaikan harga emas untuk dua gram yang dibanderol Rp1.086.000 atau Rp543.000 per gram. Emas ukuran 2,5 gram dijual Rp1.347.500 per bar, dengan harga per gram Rp539.000. Emas 3 gram dihargai Rp1.611.000 per bar, dengan harga per gram Rp537.000.
Emas ukuran 4 gram dijual Rp2.136.000 per bar, dengan harga per gram Rp534.000. Emas 5 gram dibanderol Rp2.670.000 per bar atau Rp534.000 per gram. Emas 10 gram dijual Rp5.290.000 per bar atau Rp529.000 per gram. Emas 25 gram dijual Rp13.150.000 atau Rp526.000 per gram. Emas 50 gram Rp26.250.000 per bar atau Rp525.000 per gram.
Sementara emas ukuran 1 kilogram (kg) dibanderol Rp52.450.000 per bar atau Rp524.500 per gram. Emas 2,5 kg Rp131.000.000 atau Rp524 juta per gram. Lalu emas ukuran 5 kg dijual Rp261.800.000 atau Rp523.600 per gram