Ingin menghindari botak? Menumbuhkan rambut kembali bagi pria?
Ya. Siapa yang tidak ingin berambut lebat. Dan secara klasik rambut selalu diidentikkan dengan mahkota bagi pria dan wanita
Setiap orang menginginkan rambutnya tumbuh sehat dan alami.
Namun tak jarang rambut menjadi masalah tersendiri karna rontok yang bisa menyebabkan kebotakan secara perlahan
Kepala botak ibarat mimpi buruk bagi laki-laki. Namun, sekarang lelaki botak akan senang mengetahui para ilmuwan telah menemukan cara menumbuhkan rambut kembali.
Dilansir dari laman surat kabar terkenal di Inggris, “Telegraph,” lewat serangkaian percobaan, para peneliti di Amerika Serikat menemukan, setelah mereka mencabut dua ratus helai rambut. Dan rambut akan tumbuh enam kali lebih banyak.
Memang, untuk orang-orang yang rambutnya mulai menipis, ide mencabut beberapa helai rambut terdengar ekstrem.
Namun, penelitian menemukan, mencabut folikel rambut dapat menstimulasi kulit kepala terhadap ledakan regenerasi rambut. Tidak hanya menggantikan rambut yang hilang tetapi memicu lonjakan pertumbuhan rambut kembali.
Agar trik menumbuhkan rambut bekerja, semua rambut harus diambil dari satu area kecil. Para ilmuwan menduga, jika sejumlah rambut diambil secara paksa dari satu area maka akan memicu sinyal gangguan, dan rambut ekstra akan ditumbuhkan untuk mengimbangi.
Konsep ini barangkali kelihatannya menyakitkan dan aneh, kata para peneliti dari Universitas Southern California. Mereka mengungkap, ada pengobatan potensial baru untuk kerontokan rambut. Jutaan laki-laki di dunia mengalami kondisi yang disebut sebagai pola kebotakan. Beberapa sudah kehilangan rambut mereka di usia remaja.
Jutaaan perempuan juga menderita hal serupa, penipisan rambut.
Para ahli mengatakan, kondisi kebotakan lebih memengaruhi psikologis. Percobaan tikus pun dilakukan. Para peneliti menandai wilayah bulu dalam berbagai ukuran dan memetik dua ratus rambut dari masing-masing wilayah tersebut.
Sebulan kemudian, mereka melihat seberapa banyak bulu, jika ada, yang tumbuh kembali.
Saat wilayah yang dicabut luasnya kecil, bulu yang dicabut akan tumbuh rapat bersama-sama, setidaknya dua kali lebih banyak dari rambut yang tumbuh kembali.
Satu tikus beruntung mendapatkan sekitar seribu tiga ratus rambut baru, beberapa berada di luar dari wilayah bulu yang dipetik berdasarkan laporan dari jurnal Cell.
Penelitian lebih lanjut melaporkan, mencabut rambut memicu tanda gangguan kimia yang memberitahu sel-sel kulit di sekitarnya untuk mulai menumbuhkan rambut.
Mencabut rambut dari daerah lingkaran berdiameter antara tiga sampai lima milimeter memicu regenarasi sketiar 450 sampai 1.300 bilu pada tikus.
Meski begitu, setiap orang yang berpikir bereksperimen pada diri mereka sendiri harus mengetahui bahwa rambut dicabut satu per satu. Hasilnya dijamin efektif. Tampaknya, sinyal kimia harus cukup kuat agar cara menumbuhkan rambut terebut bekerja.
Jika rambut diambil dari area yang terlalu besar, sinyal akan melemah, sehingga tidak ada rambut tumbuh kembali.
Lalu, jika area yang dipetik terlalu kecil, rambut yang hilang akan terganti, tetapi tidak ada rambut ekstra tumbuh.
Untuk tikus, setidaknya, hasil terbaik yang diperoleh adalah dengan mengambil 200 rambut dari area dengan luas setengah sentimeter.
sumber : the telegraph dan mirror