Site icon nuga.co

Minggu Ini Ada Laga “ Clasico” di Nou Camp

Camp Nou, Minggu malam WIB, 04 Desember 2016, akan menjadi pusat tontonan ketika dua raksasa sepakbola Spanyol, plus sepakbola dunia, mempertemukan kembali Barcelona melawan Real Madrid dalam partai yang dikenal dengan inisial “el clasico.”

Dan laga bertajuk El Clasico itu belum pudar dari anggapan sebagai duel terbaik di sepanjang masa.

Di El Clasico tidak ada favorit, karena tergantung pada bagaimana kondisi masing-masing tim. Apa pun bisa terjadi dalam duel itu. Dan tidak ada yang  favorit, keduanya merupakan tim hebat.

Barcelona sendiri, seperti ditulis “marca,”  dikhawatirkan bisa menimba  hasil negative karena menjelang duel klasik itu masih dihinggapi perasaan cemas.

Rafinha Alcantara yang ditunjuk sebagai kapten mengaku tetap optimistis Barcelona bakal bangkit kala bersua Madrid.

Ia mengajak rekan-rekannya untuk tidak panik terhadap catatan terakhir.

“Kita tidak perlu takut dengan hasil dari laga terakhir. Memang sulit menemukan cara cetak gol karena Hercules bermain sangat ketat dan kami tidak mendapatkan banyak celah,” kata Rafinha.

“Menjadi kapten Barcelona adalah pengalaman yang indah. Saya akan menghadapi Clasico dengan motivasi yang amat tinggi dan sesuai dengan level pertandingan tersebut.”

Lantas bagaimana dengan Lionel Messi dan Crisyiano Ronaldo, dua pilar dari masing-masing tim.

Lionel Messi masih tetap menunjukkan bahwa dirinya lebih efisien dalam pemanfaatan peluang di depan gawang lawan dibandingkan dengan Cristiano Ronaldo.

Dikutip dari Opta,  Messi dan Ronaldo  sebelum laga ini sama-sama mencatat tiga puluh tiga tembakan tepat sasaran ke gawang lawan.

Jumlah itu menjadikan mereka duduk di posisi nomor satu dalam kategori tersebut.

Namun melihat jumlah gol yang diproduksi oleh keduanya, maka terlihat jelas bahwa Messi lebih efisien dalam pemanfaatan peluang.

Rincian dari gol  Messi adalah sembilan  di La Liga, sembilan lagi di Liga Champions, dan satu gol di Piala Super Spanyol.

Sementara itu Ronaldo memang lebih produktif di Liga Spanyol dengan torehan sepuluh gol.

Namun pemain asal Portugal itu hanya mencatat dua gol di Liga Champions sejauh ini.

Tetapi bila mengacu pada lima laga terakhir Barcelona dan Real Madrid, Messi dan Ronaldo sendiri sama-sama membukukan lima gol untuk timnya.

Ketajaman Messi dan Ronaldo sendiri akan kembali jadi daya tarik El Clasico.

Untuk musim ini, Real Madrid memimpin tujuh poin dari Barcelona dalam klasemen sementara. Bila Madrid berhasil menaklukkan Barcelona di Camp Nou, maka mereka bakal menggenapkan selisih poin jadi sepuluh angka.

Lantas bagaiana dengan Ronaldo?

Markas Barcelona, Camp Nou, ternyata bukanlah tempat yang menyeramkan bagi Cristiano Ronaldo.

Rekor gol Ronaldo membuat penyerang Real Madrid itu bisa disebut sukses menjinakkan kengerian Camp Nou.

Ronaldo berhasil mencetak sepuluh gol dari sembilan kunjungan terakhir yang ia lakukan ke Camp Nou. Catatan tersebut jelas menggambarkan betapa impresifnya Ronaldo di markas Barcelona tersebut.

Pada musim lalu pun, Ronaldo berhasl mencatatkan namanya di papan skor untuk memastikan Madrid pulang dengan kemenangan  di tangan.

Saat itu Ronaldo menyambut umpan silang Benzema dan melakukan kontrol dengan menggunakan dada sebelum akhirnya menghunjamkan tendangan keras dari sisi kanan gawang Claudio Bravo.

Rekor gol Ronaldo yang impresif di Camp Nou ini bisa jadi modal berharga bagi Madrid untuk menaklukkan Barcelona di kandang.

Dalam lima duel Barcelona lawan Madrid di Camp Nou di seluruh kompetisi, Madrid terbukti sukses tampil superior dibandingkan sang tuan rumah.

Madrid mengantongi tiga kemenangan berbanding dua kekalahan dalam kurun waktu tersebut.

Bagi Barcelona, duel lawan Madrid ini sendiri merupakan duel yang krusial bagi mereka.

Mereka wajib meraih kemenangan untuk memangkas selisih poin menjadi dua angka dari Madrid yang menjadi pemuncak klasemen.

Bila Barcelona sampai tumbang di tangan Madrid, maka mereka bakal berselisih sembilan angka

Exit mobile version