Site icon nuga.co

“Enji Ayah Sah Bayi Ayu Ting Ting”

Henry Baskoro Hendarso atau di sapa Enji, menguatkan keinginannya untuk mendapat pengakuan atas anak yang dilahirkan Ayu Ting Ting sebagai bagian dari haknya dengan menggunakan jasa hukum Hotman Paris Hutapea.

Enji, kepada media beberapa waktu lalu, mengingatkan Ayu Ting Ting dan keluarganya untuk berbuat onar dengan menghapus keabsahan statusnya sebagai ayah dari bayi perempuan yang dilahirkan pelantun lagu “Alamat Palsu” itu.

Kepada wartawan, Hotman Paris Hutapea mengakui bahwa Enji telah memintanya untuk mendapat status sebagai orang tua kandung bdari bayi yang dilahirkan Ayu Ting Ting. “Tak terbantahkan bayi itu adalah anak Ayu Ting Ting hasil perkawinannya dengan Enji. Untuk itu berdamai sajalah dan tak perlu harus ngumpet,” ujar pengacara seleb itu.

Ayu Ting Ting sejak pekan lalu telah melahirkan seorang anak perempuan, dan kini diasingkan oleh keluarganya karena tidak ingin di jenguk oleh Enji. Sikap ini tercermin dari pernyataan ayah Ayu Ting Ting secara berkali-kali kepada media tentang ketidakinginannya Enji menjamah cucunya.

Sikap ini, baik secara hukum maupun tatakrama, adalah keliru. Bagaimana pun Enji adalah ayah dari anak itu. “Tidak mungkin Ayu hamil dan melahirkan tanpa pembuahan dari seorang lelaki. Apa kehamilannya itu datang dari langit,” ujar Hotman Paris.

Walau pun Ayu Ting Ting menolak sang suami Hendry Baskoro Hendarso, keluarga besarnya tidak boleh berbuat sama. Kini, orangtuanya malah yang berkoar-koar menghalau Enji itu jika nekat menemui putrinya. Tentu saja, tidak sedikit yang menilai jika mereka terlalu ikut campur urusan Ayu.

Sikap orangtua Ayu juga dinilai sangat wajar karena dilakukan untuk melindungi putrinya tapi jangan berlebihan..

“Pada posisi ini, orangtua Ayu melakukan hal yang tepat dengan tujuan melindungi kehamilan dan kelahiran cucunya,” terang seorang psikolog. Kondisi yang dihadapi Ayu saat ini juga cukup beralasan sehingga orangtuanya merasa perlu ikut campur terhadap masalah yang ada.

Seperti diketahui, rumah tangga Ayu memang tengah dihadapkan pada konflik. Bahkan pelantun “Sik Asik” tersebut sudah tidak ingin menemui suaminya lagi. Meski begitu, dengan kelahiran anak tersebut, setidaknya Ayu bisa melupakan sementara waktu konflik yang tengah terjadi.

Enji, yang sampai saat ini masih berstatus suami sah Ayu Ting Ting, sangat kecewa dengan kenyataan bahwa nama pemberiannya untuk anak pertamanya dari Ayu telah ditolak oleh orangtua pelantun lagu “Sik Asik…” tersebut.

“Ngapain memertimbangkan nama pemberian Enji,” kata ayah Ayu, Abdul Rozak. Menurut Rozak, Ayu sudah menyiapkan sendiri nama untuk si buah hati. “Semua sudah dipikirkan sama Ayu dengan nama Islami, sudah disiapkan. Namanya sudah dibuat kok sama bundanya,” kata sang kakek.

Mengenai kapan Ayu pulang usai melahirkan, Rozak mengaku tak tahu pasti. “Kami enggak tahu, semua rencana Allah, kami belum ada informasi, masih lama kok,” ujarnya.

Yang diketahuinya secara pasti adalah putrinya itu akan menggugat cerai Enji. “Gugatan, pasti. Tunggu saja,” tegasnya.

Konflik yang dihadapi Ayu, usai melahirkan, menurut pendapat banyak pihak bakal membesar karena melibatkan keluarga lain. Sehingga perselisihan yang terjadi tidak bisa diselesaikan dengan kelahiran seorang anak.

“Ini kan sudah melibatkan keluarga besar mereka. Ayahnya bilang tidak mau terima, tidak mau berhubungan dan Ayu juga. Jadi, saya pikir masalah ini sudah terlalu besar untuk diselesaikan dengan lahirnya seorang anak,” ujar seorang teman dekat keluarga Ayu..

Exit mobile version