close
Nuga Sport

Lorenzo Ingatkan Ia Masih Eksis di MotoGP

Pebalap Yamaha Jorge Lorenzo mengisyaratkan ke para rider MotoGP, yang akan berpartisipasi pada musim 2015, bahwa dia masih eksis untuk menjadi pesaing di seri-seri lomba.

Isyarat ini ditegaskan Lorenzo dengan menjadi yang tercepat di hari pertama tes MotoGP di Valencia, Senin 10 November waktu setempat. Jorge Lorenzo keluar sebagai yang tercepat pada tes yang dibagi menjadi lima kesempatan itu, selain itu beberapa riders juga melakukan debutnya bersama tim anyar mereka di MotoGP.

Setelah melakukan blunder pada seri penutup MotoGP di Valencia akhir pekan lalu, Lorenzo tampil ganas dengan menjadi yang tercepat di empat sesi tes dari lima yang dijadwalkan pada hari pertama. Satu sesi dapat dicuri oleh rider tim Yamaha lainnya, Pol Espargaro dari Tech3.

Sementara rekan satu timnya di Movistar Yamaha, Valentino Rossi menempati urutan empat dan Dani Pedrosa berada diurutan enam.

Dengan tes MotoGP Valencia otoritas balapan mengungkapkan bahwa line-up pebalap yang akan tampil di kompetisi MotoGP tahun 2015 sudah lengkap. Marco Melandri menjadi pebalap terakhir yang mendapatkan tempatnya.

Melandri akan membalap di bawah bendera Aprilia pada musim depan. Pebalap Italia itu kembali ke arena MotoGP setelah dalam empat musim terakhir berkompetisi di ajang Superbike.

Melandri akan menjadi rekan setim Alvaro Bautista di Aprilia. Kedua pebalap telah mengikuti tes MotoGP di Valencia pada Senin, 10 November 2014.

“Saya ditawari kesempatan untuk mengembangkan sebuah proyek yang sepenuhnya baru dan itu adalah sesuatu yang belum pernah saya lakukan dalam karier saya karena saya selalu mendapatkan motor ‘warisan’. Justru untuk alasan ini saya sangat tertarik dengan tantangan ini,” ujar Melandri di situs resmi MotoGP.

“Target kami cukup ambisius, yaitu mengembangkan motor dan pada saat bersamaan mengembangkan sebuah prototipe baru yang akan dipakai pada tahun 2016. Ini akan menjadi musim yang berat, tapi kami siap menghadapi tantangan ini,” kata rider berusia 32 tahun ini.

Masuknya Melandri membuat line-up MotoGP 2015 yang berisi dua puluh pebalap lengkap. Ada empat belas tim yang akan bertarung, tiga di antaranya cuma menurunkan satu pebalap.

Pada tes Valencia itu juga terjadiu kejutan ketika Honda Repsol memberikan hadiah spesial kepada juara Moto3, Alex Marquez untuk menjajal motor RC213V bersama sang kakak, Marc Marquez di sesi tes penutup. Marquez sedianya urung turun karena diberikan libur oleh Honda.

Rider yang akan berstatus rookie pada MotoGP 2015, Jack Miller melakukan debutnya dengan Tim LCR Honda bersama rekan satu timnya, Cal Crutchlow. Tim Suzuki MotoGP sudah menurunkan dua jagoannya untuk tahun depan, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales.

Dalam tes yang akan berlangsung hingga Rabu 12 November itu Tim Ducati dipastikan hanya turun pada hari pertama saja. Pasalnya motor yang dipakai oleh Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone baru dapat digunakan pada sesi tes di Sepang mendatang.

Sensasi baru MotoGP yang juga runner-up Moto3 2014, Jack Miller, melakukan debutnya di MotoGP dalam tes resmi yang dilakukan di Valencia bersama Tim LCR Honda pada Senin 10 November waktu setempat.

Remaja asal Australia itu diketahui lompat kelas dari 250cc dan kini menunggangi motor dengan mesin berkapasitas 1000cc bersama mantan pembalap Ducati, Cal Crutchlow. Akan tetapi, Miller tidak turun dengan motor yang akan digunakan tahun depan yaitu RC213V-RS, melainkan menggunakan motor Honda tahun ini RCV1000R.

Sesi tes berlangsung dari pukul 13.00 waktu setempat di bagi menjadi lima sesi hingga berakhir pada pukul 17.00. Miller mengawali debutnya di sesi pertama dengan menempati urutan 11 dan tidak pernah berada di atas 10 besar pada empat sesi tes selanjutnya.

Pada kejuaraan Moto3 2014, Miller menjadi rider yang paling sering berdiri di podium teratas pada tahun tersebut. Akan tetapi di akhir balapan ia terpaut dua poin dari sang juara dunia Moto3, Alex Marquez.

Beberapa waktu lalu, para riders senior MotoGP seperti Valentino Rossi, Nicky Hayden, Jorge Lorenzo, dan lainnya tak meragukan kualitas yang dimiliki oleh Miller. Akan tetapi, mereka memberikan wejangan bahwa tak mudah beradaptasi langsung dengan karakter motor MotoGP. Sebab, perbedaan spesifikasi mesin dan daya lajunya antara Moto3 dan MotoGP terlampau jauh.