close
Nuga Life

Ketika Uban Datang Lebih Cepat

Peliharalah rambut dan “manjakan” ia lewat perawatan “alami” dengan mengasup makanan sehat. Itulah anjuran yang ditulis oleh situs “boldsky” tentang rambut.

Dalam tulisan terakhirnya, “boldsky” mengingatkan tentang rusaknya rambut oleh uban dan tren pengecatan.
Rambut beruban, tulis laman kesehatan terkenal itu, dapat menimbulkan masalah bagi banyak orang, jika ia datang lebih cepat atau di usia muda.

Bila ini terjadi tidak ada jalan untuk benar-benar mengembalikannya. Untuk diketahui rambut beruban adalah proses alami dari penuaan.

Namun, kini bisa kita jumpai anak muda yang mulai memiliki rambut beruban, bahkan di usia yang terlalu dini.

Untuk hal ini, gaya hidup yang buruk dapat disalahkan sebagai faktor penyebab, dari salah satu bentuk penuan ini.

Untuk lebih detilnya, berikut adalah daftarnya, seperti dilansir dari Boldksy.

Stres memiliki banyak efek negatif bagi psikologi dan fisik Anda. Ini termasuk menyebabkan rambut beruban di usia dini. Shock, kesedihan, dan kemarahan dapat mengurangi produksi sel melanin yang berdampak pada rambut Anda.

Tidak mengonsumsi diet harian yang seimbang dapat membuat tubuh Anda kehilangan nutrisi yang dibutuhkan untuk tubuh Anda.

Saat tubuh tidak mendapat cukup asupan vitaminkan mineral, fungsi tubuh dapat terhambat, termasuk mempercepat penuaan sel rambut Anda hingga beruban.

Pengering atau pemanas rambut tidak hanya membuat rambut lemah dan rapuh. Jika terlalu sering dan intens, ini dapat menghambat produksi melanin di rambut dan rambut beruban prematur.

Jarang mencuci rambut tidak hanya membuat rambut bau, parahnya ini dapat berkontribusi pada penuaan rambut hingga menjadi beruban.

Salah satu dari penyebab rambut beruban adalah kelainan pada kelenjar tiroid. Jika kelenjar di leher Anda kurang aktif atau terlalu aktif, ini akan menyebabkan masalah pada produksi melanin pada rambut. Hasilnya, rambut akan beruban, tanpa diharapkan.

Kekurangan vitamin B12 dikaitkan dengan rambut beruban prematur. Vitamin B12, zink, dan tembaga bertanggung jawab dalam menutrisi rambut. Oleh karena itu, pastikan makanan Anda mengandung zat tersebut.

Jika tubuh kekurangan vitamin C dan E, rambut akan perlahan berubah warna menjadi keabu-abuan. Kekurangan kedua vitamin tersebut dapat mengurangi melanin yang memproduksi sel rambut.

Jika Anda menemui anggota keluarga yang telah memiliki rambut beruban di usia dini, Anda tidak perlu menyalahkan diri Anda. Ini adalah salah satu dari banyak faktor munculnya rambut beruban pada usia muda.

Bagi wanita kecantikan rambut sering diidentikkan dengan mewarnainya. Upaya ini adalah sebagai salah satu jalan mempercantik penampilan.

Mewarnai rambut dapat membuat penampilan harian lebih segar dan berbeda, yang tentunya meningkatkan rasa percaya diri wanita.

Namun, apakah mewarnai rambut aman bagi kesehatan?

Mewarnai rambut, menurut para ahli, adalah salah satu “kejahatan. Apalagi bila pewarnaan rambut itu dilakukan berkali-kali. Hal tersebut dapat merusak jaringan pada rambut dan memicu iritasi pada kulit kepala.

Pemakaian pewarna rambut komersial yang dijual di pasar, dapat memperbesar risiko mengalami beberapa penyakit seperti rambut rontok, ketombe, hingga yang paling parah, kanker kulit kepala.

Sebaiknya, jika ingin rutin mewarnai rambut, imbangi dengan perawatan optimal untuk menjaga kesegaran dan kesehatan rambut dan kulit kepala. Sebab jika tidak, bukan tidak mungkin, Anda akan menggadapi gangguan yang merusak penampilan nantinya.