close
Nuga Life

Mari Review Kembali Ruang di Rumah Anda

Kalau hari ini Anda pulang ke rumah, cobalah mereview kembali kondisi rumah Anda. Kerapian, wallpaper yang tidak “choen,” atau warna cat yang ketinggalan “kereta.”

Ya. Kalau Anda sudah menemukan masalahnya, makan mulailah melangkah untuk melakukan sesuatu yang bisa bermanfaat bagi datangnya kesegeran baru.

Situs desain interior, “houzz” bisa merupakan teman Anda dalam menemukan saran terhadap ketidak rapian ruma, wallpaper” yang melenceng atau warna cat yang kurang sesuai. Ulang kembali penataannya dengan saran dari “hozz.”

Menurut situs itu, Anda diajak untuk menghitung berapa banyak lemari atau rak kosong di rumah Anda!
Melalui arsitek sekaligus kontributornya, Eric Reinholdt, ia mengaku tidak punya satu pun rak kosong di rumahnya. Menurut dia, rak atau ruang penyimpanan yang tertutup akan membuat rumah tampak lebih cantik. Karena itu, dia memberikan cara istimewa membuat ruang penyimpanan tersembunyi.

Cara pertama adalah memperlakukan ruang penyimpanan seperti dinding yang tebal. Menurut Reinholdt, cara ini sudah biasa diakukan oleh para arsitek. Rak yang seolah ditanam ke dalam dinding mampu menunjang desain di dalam ruangan tersebut.

Cara kedua adalah memanfaatkan ruang penyimpanan sebagai bagian dari fitur arsitektur. Anda bisa membuat tempat penyimpanan di area kosong di bawah tangga. Anda juga bisa mengisi area mezanin dengan rak yang seolah menempel dengan dinding dan lantai.

Cara ketiga adalah menjadikan ruang penyimpanan sebagai pemisah ruangan. Tidak perlu membuat pemisah yang menutup ruangan dengan sempurna dari lantai ke langit-langit. Pemisah bisa disesuaikan dengan keinginan pemilik rumah. Biasanya, yang terpenting adalah membuat penghuni satu ruangan tidak bisa langsung melihat orang di ruangan lainnya.

Setelah itu “houzz” juga mengajak Anda menelusri wallpaper yang tersedia di toko-toko pemasok kebutuhan dekorasi interior untuk menjawab kebutuhan Anda

Atau, pernahkah Anda merasa ukuran rumah terlalu kecil, hingga sulit mendekor interiornya?

Tentu, bukan hanya Anda mengalami masalah-masalah seperti itu. Para pemilik rumah lain di seluruh dunia pun pernah merasakannya.

Berikut ini beberapa masalah dan solusi sederhananya. Anda tidak perlu meminta bantuan profesional untuk menyelesaikan masalah tersebut. Singsingkan lengan baju Anda, dan mulailah menyelesaikan masalah-masalah mendekor tersebut sekarang juga.

Masalah pertama mengenai wallpaper. Jika enggan menggunakan wallpaper karena tidak sesuai selera, Anda bisa mencoba menggunakan metode roller dalam mengecat dinding rumah.

Berbeda dari metode stensil, roller relatif lebih konsisten dan lebih mudah. Roller bercorak pun bisa memberikan nuansa berbeda pada dinding tanpa perlu melapisinya dengan wallpaper.

Masalah kedua yang biasa dialami pemilik rumah moderen adalah kabel berserakan. Anda tentu tidak perlu meminta bantuan profesional untuk menyelesaikan masalah ini.

Gunakan kreatifitas Anda dan lakukan sedikit prakarya. Cobalah cara ini untuk menyembunyikan masalah seputar kabel-kabel tersebut.

Masalah selanjutnya adalah pencahayaan yang buruk. Minimnya sinar matahari bisa membuat interior rumah Anda tampak tidak menarik.

Selain menambah titik-titik lampu di rumah Anda, Anda juga bisa memilih lantai berwarna terang. Tidak harus putih. Lantai kayu dengan nuansa terang juga cukup membuat ruang terasa terang.

Kemudian, jika Anda tinggal di rumah mungil, cobalah menggunakan barang-barang dwifungsi. Misalnya, gunakan lemari yang bisa dimanfaatkan juga sebagai kredensa atau meja konsol.

Menggunakan meja sebagai meja kerja juga bukan ide buruk. Gunakan ide kreatif Anda. Sebagai contoh, jika kekurangan tempat penyimpanan dan tidak mungkin menambah lemari, gunakan saja sistem braket di dinding Anda. Intinya, manfaatkan barang-barang Anda sebaik mungkin!

Tak ada salahnya punya keinginan mewarnai rumah dengan warna-warna mencolok. Hanya, Anda perlu mencobanya lebih dulu daripada menyesal kemudian.

Berikut ini beberapa cara mudah membawa warna-warni tersebut secara sementara ke dalam rumah. Cara ini disampaikan oleh Pemimpin Redaksi Majalah Domino, Michelle Adams, dan analis tren dan model majalah Anne Ziegler.

Pertama, pastikan dulu warna kesukaan atau warna yang ingin Anda gunakan di rumah. Gunakan papan inspirasi dengan menempelkan potongan-potongan inspirasi Anda dari majalah, bahan, atau kertas warna. Namun, jika enggan menggunakan cara ini, manfaatkan papan inspirasi digital lewat situs Pinterest.

Selanjutnya, gunakan aksesoris untuk mulai memasukkan warna-warna tersebut ke dalam rumah tanpa perlu menggunakan cat dinding. Sarung bantal merupakan aksesoris yang paling mudah menarik perhatian dalam rumah. Anda bisa memulainya dari sana.

“Pilihlah sebuah warna yang menarik perhatian dan gunakan sebagai hiasan meja, atau gunakan sebagai sarung bantal,” kata Adams.

Hal serupa disampaikan oleh Ziegler. Dia mengaku, biasanya menggunakan ledakan warna daripada hanya memfokuskan diri pada satu skema warna. Kebiasaan Ziegler ini tampak dari hasil desainnya. Dia menaruh bantal berwarna-warni dalam ruangan yang hampir seluruhnya berwarna putih.

Tapi, jika enggan bereksperimen dalam ruang yang mudah diakses oleh tamu, Anda bisa mencoba bereksperimen dalam ruang-ruang pribadi dan berukuran kecil. Adams merekomendasikan Anda untuk memanfaatkan kamar mandi.

“Biasanya ruang kamar mandi merupakan ruang terkecil di dalam rumah, jadi ini adalah cara paling sempurna untuk bereksperimen dengan cat, wallpaper, atau apa pun di luar zona nyaman Anda,” ujar Adams.

Tags : slide