close
Nuganomics

Emas Antam Naik Rp 1.000 Per Gram

Membuka perdagangan awal pekan ini, harga emas batangan Logam Mulia milik PT Aneka Tambang Tbk atau Antam naik Rp 1.000 per gram dibandingkan perdagangan akhir pekan lalu. Harga pembelian kembali atau dikenal dengan “buyback” pun ikut mengalami kenaikan.

Seperti dikutip “nuga” dari situs resmi Logam Mulia Antam, Senin siang, harga emas Antam tercatat Rp 539.000 per gram. Naik dibandingkan penutupan pekan lalu 538.000 per gram.

Harga buyback emas Logam Mulia Antam juga naik dari Rp 483.000 per gram menjadi Rp 484.000 per gram.

Hari Jumat, 11 Juli 2014, pekan lalu harga jual emas batangan milik PT Aneka Tambang Tbk, atau Antam, makin terkulai setelah anjlok sebesar Rp 3.000 per gram. Sehari sebelumnya, Kamis, 10 Juli 2014, harga emas Antam juga turun tipis Rp 1.000 per gram.

Dengan turunnya harga emas selama dua hari, di akhir pekan itu, Logam Mulia, gerai Antam untuk menjual emas batangan miliknya dengan harga Rp 538.000 per gram.

Longsornya harga emas Antam ini disebabkan oleh dua faktor. Pertama tidak gairahnya perdagangan emas global, dan kedua karena menguatnya nilai tukar rupiah terhadap US Dollar.

Menutup perdagangan akhir pekannya Antam menjual emas lebih murah.dibandingkan perdagangan sebelumnya. Harga pembelian kembali atau dikenal dengan istilah “buyback” pun ikut mengalami pelemahan.

Dengan kenaikan harga emas Rp 1.000 per gram Senin ini maka Antam menjual emas batangan ukuran 500 gram dengan harga Rp 249.800.000, 250 gram Rp 125.000.000, 100 gram Rp 50.050.000, 50 gram Rp 25.050.000 dan 25 gram Rp 12.550.000.

Untuk ukuran yang lebih kecil, seperti 10 gram Antan menghargainya dengan Rp 5.050.000, 5 gram Rp 2.550.000, 4 gram Rp 2.040.000, 3 gram Rp 1.539.000, 2,5 gram Rp 1.287.500, 2 gram Rp 1.038.000 dan 1 gram Rp 539.000