close
Nuga Bola

Ini Dia Tim Terkuat Arsenal di Old Trafford

Arsene Wenger menyiapkan tim terkuat untuk mendatangkan kemenangan bagi Arsenal di laga “final” prematur, semi final Piala FA, Selasa dinihari WIB, 10 Maret 2015, di Old Trafford melawan Manchester United.

Laga ini juga ditujukan Wenger, sang pelatih “The Gunners” untuk “mengganggu” Manchester United di laga-laga Premier League guna menghindari himpitan “Setan Merah” terhadap posisinya di peringkat tiga klasemen.

MU sendiri berada di posisi empat klasemen Premier League dengan selisih satu poin dari Arsenal.

Arsene Wenger dalam wawancaranya dengan “Sky Sport,” sehari menjelang laga hebat ini, mengakui sedikit mengenyampingkan laga Liga Champions, dan bertekad menurunkan kesebelasan tangguh lawan Manchester United di perempatfinal Piala FA.

The Gunners akan menyambangi markas The Red Devils, Selasa dinihari WIB, dalam partai yang mempertaruhkan satu tiket ke babak semifinal Piala FA.

Sebelum itu lawatan terakhir Arsenal ke Old Trafford berakhir dengan kemenangan MU melalui skor empat gol tanpa balas pada 16 Februari 2008. Ketika itu ‘Gudang Peluru’ tampil dengan sejumlah pemain lapis kedua.

“Pada hari itu kami kalah tapi pada hari Senin malam kami takkan menurunkan pemain cadangan,” tegas Wenger seperti dikutip “London Evening Standar,” 09 Maret 2015

Pada pertemuan tujuh tahun lalu, Wenger mesti putar otak karena timnya harus menyambangi markas AC Milan cuma berselang empat hari setelah berkunjung ke MU.

Berbeda dengan saat ini. Arsenal baru akan menjalani laga berikutnya pada hari Sabtu dengan menjamu West Ham di Premier League, sedangkan partai Liga Champions berikutnya–leg kedua babak enam belas besar lawan Monaco–bakal dimainkan pada 17 Maret.

“Saya tak ingat persis bagaimana situasinya saat itu. Piala FA memiliki waktu buruk dengan ditempatkan sebelum pertandingan Liga Champions jadi Anda harus selalu membuat keputusan-keputusan tertentu,” sebutnya.

“Pemain tegang,dan berpikir ‘Apa yang mesti dikorbankan?’

Pada akhirnya selalu Piala FA. Terkadang pada tahun-tahun sebelumnya saya tidak mengorbankan Piala FA dan kemudian ada satu atau dua pemain penting cedera dalam dua atau tiga hari sebelum laga penting.

Begitulah.

Terkadang kami memainkan Piala FA setelah laga tandang penting Liga Champions.

“Setelah sampai perempatfinal Anda akan berpikir bahwa itu kesempatan bagus untuk meraih trofi. Anda ingin melakukannya, tapi pada saat itu justru senantiasa bentrok dengan Liga Champions,” jelas Wenger.

Kedatangan Arsenal ke Old Trafford memang diprediksi banyak pengamat sebagai laga berat bagi Wenger.

Old Trafford sedang tak bersahabat untuk Arsenal belakangan ini. Meski punya catatan buruk di sana, hal itu tak akan mengganggu pikiran para pemain The Gunners karena misi mempertahankan trofi Piala FA adalah segalanya.

Arsenal yang merupakan juara bertahan kompetisi ini akan melawat ke markas Manchester United, Selasa dinihari WIB, dalam lanjutan babak perempatfinal Piala FA.
Kedua tim dipastikan akan tampil habis-habisan di laga ini mengingat Piala FA adalah kans terakhir bagi MU atau Arsenal meraih gelar musim ini.

Kedua tim pun juga terlibat persaingan sengit di Premier League karena Arsenal kini ada di posisi ketiga klasemen dengan hanya unggul satu poin dari MU di posisi keempat.

Meski punya misi untuk menang sekaligus mempertahankan trofi juara, Arsenal patut waspada terkait catatan buruk mereka di Old Trafford dan terlebih lagi melawan ‘Setan Merah’.

Sebab sejak menang satu gol0 di Maret 2011, Arsenal tak pernah bisa mengalahkan MU di seluruh kompetisi. Bahkan beberapa bulan setelah itu tepatnya di Agustus 2011, Arsenal menelan kekalahan terbesar mereka dari rivalnya itu ketika digilas dengan skor 2-8 di Old Trafford.

Selain itu Arsenal memang sudah lama tak membawa pulang kemenangan dari Theatre of Dreams sejak 17 September 2006 ketika menang dengan skor satu gol tanpa balas.

Sementara itu di Piala FA, MU juga pernah dua kali mengalahkan Arsenal di kandang sendiri pada Februari 2008 dengan skor emat gol tanpa balas dan dua gol juga tanpa balas di Maret 2011.

“Seperti yang telah saya bilang sebelumnya, saya tidak mau mengurusi hsil sebelumnya (di Old Trafford apakah akan berefek atau tidak). Ketika tim tidak tampil bagus maka mereka kalah. Ketika tim tidak tampil sebaik biasanya, maka mereka kalah,” ujar Wenger seperti dikutip Mirror.

“Tak peduli melawan tim apa, atau di stadion mana mereka bermain. Ini semua tergantung kualitas. Yang saya pelajari dalam hidup saya adalah penampilan di hari pertandingan menentukan hasil, bukan di mana Anda bermain,” sambungnya.

“Kami menang di kandang Manchester City dan faktanya kami bisa menang di kandang lawan, itu penting. Akan sulit jika Anda tidak bisa memenangi laga tandang selama semusim. Tapi kami tahu bahwa kami bisa tampil baik di kandang lawan.”

“Faktanya kami pernah menjadi juara di Old Trafford lewat gol Wiltord, setelah final Piala FA, dan tiga hari setelah kami menang di sana, dan jelas itu berujung titel Premiership,” demikian dia.

sumber : skysport, mirror dan daily mail

Tags : slide