Anda menginginkan kesan mewah untuk mengisi ruang rumah?
Jangan panik dan “bermimpi” punya uang banyak dengan memborong furniture mewah.
Enyahkan pikiran itu, dan Anda bisa mendapat “kemewahan” itu dengan cara sederhana lewat kreativitas pengemasan.
Keiza Amorani, mengajarkan kepada Anda beberapa tips memadupadankan interior menjadi tampilan mewah.
Menurutnya, gaya interior apa pun dapat dipilih lewat kemasan.
Misalnya, membalut ulang sofa dengan pilihan jok kulit atau beludru warna gelap.
Atau, gunakan aksen perak atau keemasan pada sudut-sudut furnitur, seperti pada ujung kaki kursi dan meja.
Sementara untuk penutup lantai, Anda bisa memilih bahan dari kayu marmer atau granit.
Untuk menghemat biaya, saat ini Anda juga dapat menemukan peranti serupa dengan bahan lain, misalnya lantai kayu dari bahan PVC yang mudah dibongkar pasang, atau keramik dengan motif kayu, granit, atau marmer.
Namun, jika Anda tetap ingin menggunakan marmer, pilihlah marmer yang sudah pecah.
Harganya lebih murah karena kondisi sudah tidak bagus. Hanya saja, marmer-marmer seken ini biasa dijual dalam bentuk kiloan, kemudian pemasangannya secara mozaik.
Selain itu, Anda bisa memaksimalkan penggunaan lampu utama dengan menggunakan lampu gantung kristal atau lampu inbow.
Tambahkan beberapa lampu sorot dengan rel di langit-langit ruangan untuk memberi efek dramatis.
Sementara sentuhan lainnya adalah merombak jendela mungil dengan jendela berukuran setinggi dinding. Caranya, Anda cukup memasukkan rel gorden ke dalam langit-langit.
Sederhana, kan?
Itu hanya beberapa contoh saja.
Kini, Anda bisa memulai mendekorasi ulang ruangan-ruangan Anda dengan sentuhan kemewahan.
Berbelanja furnitur lebih dari sekadar gaya karena ada begitu banyak elemen yang perlu dipertimbangkan.
Anda memiliki hak untuk memilih furnitur yang tepat.
Supaya mendapatkan furnitur terbaik dan sesuai kebutuhan Anda juga harus mengikuti yang salah satunya adalah, saat Anda mencari furnitur seperti sofa atau kursi, penting untuk mencoba duduk di atasnya sebelum membeli.
Anda tidak hanya sedang mencari kenyamanan, tetapi juga bagaimana furnitur tersebut cocok untuk tubuh Anda.
Apakah kursi mengakomodasi panjang kaki Anda?
Apakah kaki Anda beristirahat dengan nyaman di lantai?
Apakah Anda merasa lengan Anda terlalu tinggi saat meletakkannya pada sandaran?
Hal-hal tersebut mungkin tidak tampak seperti masalah besar, tetapi akan menambahkan pengalaman tidak nyaman setelah beberapa jam duduk lama di sofa atau kursi.
Pastikan semuanya sempurna.
Jika Anda membeli dari toko, lihat dan periksa bagaimana potongan-potongan furnitur disatukan.
Upayakan melihat sendi, ikat kain dan tanda-tanda lain dari kualitas furnitur.
Dalam kebanyakan kasus, berat furnitur Anda menandakan kualitas.
Jika furnitur yang Anda ingin beli lebih ringan dari yang diharapkan, bisa menjadi pertanda bahwa kerangkanya tidak kokoh.
Jika Anda berada di pasar murah, pastikan mencari furnitur yang diperuntukkan dalam jangka pendek.
Furnitur yang mudah dipindahkan ini, mungkin tidak menjadi masalah, tapi pastikan harganya sesuai.
Warna, tekstur, dan pola pada sebuah furnitur akan Anda lihat setiap harinya. Dengan demikian, pastikan hal ini baik-baik. Pikirkan tentang nuansa kain atau kayu.
Pertimbangkan juga bagaimana merawatnya. Pemeliharaan adalah bagian besar dari menjaga furnitur terlihat baik.
Sebelum memutuskan, pikirkan apakah Anda memiliki kesabaran untuk memoles meja kayu supaya mengilap setiap pekan.
Siapkan pita panjang untuk mengukur ruang. Seberapa tinggi, panjang, dan lebar furnitur yang dibutuhkan di ruangan Anda.
Ukur juga besar ruang pintu, untuk memastikan furnitur bisa masuk.
Sebaiknya, lakukan pengukuran dua kali. Tidak ada yang lebih buruk daripada menemukan furnitur baru Anda tidak muat di ruangan Anda. Lebih baik aman daripada menyesal.
Sebuah toko online bekerja sama dengan desainer asal California, Martha Angus, mendesain berbagai ruang di dalam rumah.
Tanpa perlu berbelanja di toko online tersebut, Anda bisa meniru cara Angus mendekor rumah.
Cara Angus cukup cerdik. Anda bisa menyimaknya untuk memiliki tampilan rumah yang mewah, seolah digarap oleh desainer terkenal, tanpa biaya besar.
Langkah pertama bisa Anda mulai dari area pintu masuk rumah. Di area ini, kemungkinan Anda membutuhkan kursi untuk membantu menggunakan sepatu.
Selain itu, Anda mungkin juga membutuhkan meja untuk menaruh tas, kunci, dan berbagai barang lain secara sementara.
Angus menyarankan Anda untuk menyandingkan dua nuansa, yaitu merah muda dan barang yang dilapisi oleh warna monokromatik, hitam-putih. Caranya, cat dinding dengan warna merah muda lembut.
Gantung lukisan bernuansa moderen, letakkan dua lampu dinding klasik di kedua sisinya. Setelah itu, letakkan meja tepat di bawah lukisan, dan letakkan dua kursi di kanan dan kiri meja.
“Di Martha Angus kami menyukai garis-garis hitam-putih dan warna merah muda. Area pintu masuk ini menunjukkan hasil menyandingkan kedua hal tersebut.”
“ Lampu dinding menambahkan keindahan barang kuno, sementara karya seni moderen seolah meneriakkan hal menyenangkan terjadi di sini,” ujar Angus.
Tampilan ruang khas desainer juga bisa Anda dapatkan di ruang makan. Angus menyontohkan ruang makan yang menggunakan dinding berwarna gelap.
Dia juga memasukkan meja makan kayu ek berukuran besar, laci, lukisan untuk menghias bagian atas laci, dan lampu gantung berbentuk seperti atom.
“Meja makan ek abad pertengahan ini bisa digunakan oleh enam hingga delapan orang, dan meja ini juga dilengkapi dengan kursi-kursi makan sederhana dan cantik berlapis.“
“Untuk menambahkan nuansa gemerlap, kami menyukai lampu Monumental Atomic Chandelier dari Lightolier. Warnai ruangan dengan “London Clay” dari Farrow and Ball untuk mendapat tampilan sensual,” ujarnya.
Namun, jika ingin tamplian ruang makan lebih kecil, Anda juga bisa menggunakan pengaturan ruang sarapan ala Martha Angus.
Dia menggunakan meja makan berpenampang lingkaran dan empat kursi mengelilinginya.
Meja dan kursi makan keemasan ini seolah digenapi oleh dinding oranye terang dan lantai garis-garis hitam-putih.
Kini, ada satu lagi bagian penting dalam rumah yang bisa dibuat seperti karya desainer.
Kamar tersebut adalah kamar tidur Anda. Menurut Martha Angus, kamar tidur yang seksi dan menenangkan adalah kamar penuh warna biru dan hijau.
“Sebuah kamar tidur seharusnya seksi dan menenangkan. Palet warna biru dan hijau memancarkan ketentraman, sementara karya seni playful bisa meningkatkan keseluruhan mood,” tandas Angus.
Dia memilih warna dinding putih kebiruaan yang sederhana, serta karpet biru-putih untuk menambah ketenangan.