close
Nuga Life

Hadirkan Dapur Terbuka di Rumah Anda

Ketika tiba saat membicarakan desain ruang dapur, sebagian besar dari kita pasti berpikir bahwa area dapur merupakan domain atau ranah seorang perempuan, seorang Ibu.

Anggapan yang tidak sepenuhnya benar, meski telah menjadi semacam kepercayaan yang diamini oleh banyak orang.

Desain ruang dapur sangat bergantung kepada fungsi utama dari ruangan khusus tersebut.

Dapur adalah tempat memasak dan menyediakan makanan; dan seperti telah disinggung sebelumnya, merupakan area di mana kita biasa menemukan Ibu kita dan atau istri kita berada.

Ruang dapur mengalami perubahan besar dalam sejarahnya.

Dahulu kala, area ini merupakan tempat gelap dan terisolasi dari ruangan lainnya dan hanya difungsikan benar-benar untuk kegiatan yang hanya berhubungan dengan memasak dan menyiapkan makanan.

Namun hari ini, desain ruang dapur tidak lagi seperti itu. Bahkan area dapur telah menjadi satu tempat paling favorit dan sangat menyenangkan di dalam rumah.

Hadirnya konsep lantai terbuka, atau denah lantai terbuka sangat memungkinkan perubahan pada area dapur. Area ini menjadi semakin terintegrasi dengan ruangan lainnya; ruang makan dan bahkan ruang keluarga.

Ruang dapur menjadi satu tempat terbaik untuk bersosialisasi bersama anggota keluarga maupun para sahabat.

Desain dapur terbuka memberi kesempatan kepada setiap orang yang menyukai kegiatan memasak sembari tetap berinteraksi dengan anggota keluarga lainnya.

Dapur island atau bahkan peninsula menjadi wujud nyata dari gagasan desain tersebut.

Peninsula maupun island memberi kemungkinan untuk tetap bisa berkomunikasi dan beriteraksi dengan orang lain di sekitar ruangan sambil memasak dan menyiapkan makanan.

Desain dapur terbuka sangat cocok untuk tipe-tipe hunian berukuran kecil dan sederhana. Rumah dan atau apartemen berukuran kecil yang menjadi tren belakangan ini. Tempat tinggal keluarga kecil bergaya compact minimalis.

Ruang dapur menjadi salah satu area yang harus mendapatkan perencanaan desain yang hati-hati. Desain dapur mesti memerhatikan aspek fungsionalitas dan juga ergonomi.

Fungsionalitas dapur inilah yang berhasil dilampaui; tidak lagi dipandang hanya sebagai tempat memasak dan menyediakan makanan; namun desain ruang dapur harus memiliki rancangan yang sangat baik, agar mendapatkan tampilan dan fungsi yang sempurna.

Desain dapur terbuka, yang menyatu dengan ruang makan dan bahkan ruang tamu atau ruang keluraga, semakin menjadikan area ini menjadi salah satu area “komunal” paling penting.

Denah lantai terbuka; desain dapur terbuka; merefleksikan bagaimana area dapur juga dapat menjadi area bersama yang sangat menyenangkan.

“Pastry adalah dunia yang penuh dengan warna, fun dan funky beats, sebuah dunia di mana keterampilan, semangat dan kreativitas ditampilkan” – Anna Polyviou.

Seorang chef jempolan, Anna Polyviou, mengatakan bahwa Ia merancang dapurnya agar dia bisa memasak dan berinteraksi dengan tamunya pada saat bersamaan.

“Apa yang terjadi di dapur saya adalah saya berhenti memasak sebanyak karena saya menghadap tembok,” katanya.

“Jadi saya membangun sebuah island di tengah dapur saya sehingga saya benar-benar bisa melihat keluar. Anda tidak ingin melewatkan waktu berkualitas dengan orang lain karena kita semua memiliki gaya hidup yang sibuk.” kata Anna seperti dikutip dari domain.com.au.

Dari pernyataaan chef berambut mohawk tersebut, kita bisa menarik kesimpulan bahwa desain dapur terbuka benar-benar dapat menjadi medium; area bersama; area “komunal” di mana quality time bisa dilakukan di area tersebut.

Desain dapur terbuka memberi aternatif ruang selain ruang keluarga khusus yang biasanya sengaja dirancang guna keperluan tersebut.

Pertanyaanya; jika desain dapur terbuka menjadi salah satu rekomendasi terpenting dari seorang chef, alasan apalagi yang kita butuhkan untuk juga dapat segera memilikinya di dalam rumah?

Desain dapur terbuka memberi jaminan dan segudang kesenangan serta kecintaan pada kegiatan memasak dan menyiapkan makanan.

Area dapur akan selalu menjadi salah satu area terpenting di dalam rumah. Area ini tidak boleh terisolasi dari ruangan-ruangan lainnya.

Hal ini pula yang menjadi sebab dan alasan kenapa desain ruang dapur; selain kamar mandi; menjadi salah satu area paling mahal dan menghabiskan anggaran dekorasi.

Desain ruang dapur, dan juga kamar mandi, merupakan area spesial yang sangat intergral dan tidak dapat dipisahkan.