close
Nuga Tekno

Microsoft Edge Sudah Ada WhatsApp Web

Laman situs “ubergizmo,” Selasa, 09 Februari 2016, menuliskan kabar gembira bagi pengguna PC, dengan datangnya update sistem operasi bawaan dari Windows 10, yaitu Microsoft Edge untuk penggunaan WhatsApp Web.

WhatsApp Web merupakan layanan milik WhatsApp mulai dapat diakses melalui PC menggunakan beberapa browser ternama seperti Chrome, Safari, Firefox dan Opera.

Cara penggunaannya pun juga sangat mudah.

Saat WhatsApp Web resmi diluncurkan, Internet Explorer tidak mendukung penggunaan layanan versi website dari aplikasi messenger ternama tersebut.

Bahkan pihak Microsoft pun sempat mengumumkan tidak akan menghadirkan Internet Explorer terbaru yang mendukung penggunaan WhatsApp Web.

Namun, melalui sistem operasi terbaru dan juga browser terbarunya, pihak Microsoft kini mengumumkan bahwa browser barunya itu akan segera mendukung WhatsApp Web.

Greg Whitworth dan David Storey, selaku Program Manager Microsoft, sudah melakukan pembicaraan dengan para insinyur WhatsApp untuk menghadirkan layanan tersebut ke Microsoft Edge.

Akan tetapi, pihak Microsoft belum dapat memastikan kapan WhatsApp Web hadir di Microsoft Edge, dan berharap para penggunanya agar mau sedikit bersabar untuk menantikan kehadiran layanan tersebut.

Setelah meluncurkan WhatsApp versi online yang hadir untuk browser Chrome, Firefox, dan Opera, dipastikan tak lama lagi versi web dari WhatsApp akan bisa dinikmati.

WindowsCentral melaporkan, tim pengembang Microsoft sedang mengerjakan dukungan WhatsApp untuk Microsoft Edge yang sebelumnya kerap disebut dengan Project Spartan.

Namun apakah Microsoft juga akan memberi dukungan untuk Microsoft Internet Explorer?
Sayang, jawabannya adalah tidak.

Lewat kicauannya di Twitter, Greg Whitworth dan David Storey, menulis tentang dukungan WhatsApp untuk Microsoft Edge walau tidak menyebutkan kapan proyek ini selesai dan kapan dukungan ini akan resmi meluncur.

Tentunya ini merupakan berita baik bagi para pengguna Windows terbaru yang ingin mengandalkan browser terbaru Microsoft Edge yang diyakini jauh berkembang dari pendahulunya yakni Internet Explorer.

Dan keinginan Microsoft untuk meningkatkan peminat browser Edge oleh para pengguna internet. dengan satu cara memberikan fitur yang membuat para penggunanya nyaman

Web WhatsApp adalah Salah satu hal yang diinginkan oleh Microsoft untuk segera dihadirkan ke pengguna Microsoft Edge.

Saat ini, aplikasi tersebut hanya bisa digunakan pada browser Chrome, Opera, Safari serta Firefox.

Untuk itu, kini Microsoft pun tengah berusaha untuk bisa mendatangkan Web WhatsApp ke Edge.

Sebelumnya ada pengguna WhatsApp yang mengatakan kalau aplikasi tersebut memblokir IE dan Edge.

Whitworth mengatakan kalau saat ini mereka tengah menjalin komunikasi dengan WhatsApp terkait masalah tersebut.

Ditambahkan oleh Storey, pihak Microsoft pun kini bahkan telah melakukan pembicaraan dengan para engineer dari WhatsApp.

WhatsApp versi web sebenarnya sudah dapat diakses melalui Microsoft Edge.

Hanya saja, pengguna harus sedikit mengakalinya dengan cara menyamarkan browser tersebut menjadi Chrome atau Firefox dengan menggunakan developer tools.

WhatsApp Web pada Microsoft Edge sebagian besar sudah berfungsi dengan baik.

Namun ada saja pengguna Reddit yang melaporkan adanya masalah ketika menggunakannya.

Sama seperti aplikasi peramban lainnya, untuk menggunakannya, pengguna dapat mengunjungi web.whatsapp.com, lalu tekan menu pada aplikasi WhatsApp yang ada di ponsel, pilih opsi WhatsApp Web, terakhir, scan QR Code yang ada tampil pada browser.

Layaknya aplikasi WhatsApp yang hadir di Android, iOS, Windows Phone dan BlackBerry, pengguna dapat mengirimkan pesan berupa teks, gambar, audio, maupun video melalui WhatsApp Web.

Layanan chatting berbasis web ini diluncurkan pada Januari tahun lalu.

Awalnya, hanya pengguna Android, BlackBerry, dan Windows Phone yang dapat menggunakannya. Setelah itu, disusul oleh iOS, Nokia S60, dan Nokia seri 40.