close
Nuga Bola

“Saya Tak Akan Pernah Jual Rooney”

Jose Mourinho, hari ini, Jumat, 28 Oktober 2016,  usai Manchester United mendepak Manchester City, dari persaingan Piala Liga, kembali membuat pengakuan tidak akan menjual Wayne Rooney dari Old Trafford.

“Saya tak akan pernah menjual Rooney,” tegas Mourinho seperti ditulis “daily mail”

Mou  mengaku sering  membuat keputusan sulit, terutama ketika mendepak Wayne Rooney dari  tim utama Setan Merah.

Akan tetapi, Mourinho menjamin tak akan menjual Rooney selama dia berkarier di Old Trafford.

Dampak dari keputusan sulit yang diambil  Mourinho, kapten United itu banyak  kehilangan jam terbang.

Hingga hari ini, sejak kedatangan Mou,  penyerang asal Inggris tersebut baru mencatat dua belas penampilan di semua ajang.

Teranyar, Rooney tak bermain saat Manchester United mengalahkan Manchester City  pada putaran keempat Piala Liga Inggris.

Masa depan Rooney pun mulai menjadi tanda tanya.

Namun, Mourinho memberikan penegasan bahwa masa depan Rooney tetap bersama Manchester United.

Pernyataan Mourinho ini bagai kado untuk Rooney yang berulang tahun ketiga puluh satu pada Senin lalu.

“Tidak,  saya tidak akan pernah menjual Rooney. Saya tidak akan pernah membuat keputusan tersebut. Pemain yang bersejarah di dalam klub tidak akan pernah berada di sebuah titik di mana klub atau manajer ingin membuat keputusan untuk dia,” kata Mourinho.

“Saya mencadangkan dia dalam 3 pertandingan beruntun. Hal tersebut adalah keputusan sulit untuk dia dan untuk saya.”

“ Keputusan tersebut membuat saya terlihat kejam. Namun, saya lebih mengedepankan kepentingan tim dibandingkan prestise dan status. Hal ini berlaku meski dia legenda,” ungkap Mourinho.

Mourinho menyatakan bahwa mencadangkan Rooney dilakukannya semata-mata untuk kepentingan tim.

“Namun sebagaimana yang kami katakan sebelumnya, ini adalah industri di mana orang memimpin terkadang membuat keputusan sulit.”

“ Terkadang bukan keputusan tepat. Namun dalam pemikiran kami, keputusan tersebut yang terbaik untuk tim,” tutur manajer asal Portugal tersebut.

Dengan keputusan Mou itu,  Rooney, mengaku  senang dan antusias

Rooney juga percaya Mourinho  bisa mengangkat prestasi Man United yang meredup dalam tiga musim terakhir

Rooney pun mengaku optimistis masa depan Man United akan cerah bersama Mourinho.

“Dia adalah salah pelatih terbaik di dunia. Penunjukannya sebagai manajer adalah  momen yang menarik bagi saya dan seluruh pemain Manchester United,” kata Rooney.

Mourinho merupakan salah satu pelatih yang memuji kemampuan Rooney.

Saat menangani Chelsea pada periode kedua, Mourinho berusaha mendatangkan Rooney pada tiga tahun silam.

Bahkan, The Blues telah dua kali mengajukan tawaran untuk membawa keluar Rooney dari Old Trafford.

Akan tetapi, dua kali pula Setan Merah menolak mentah-mentah proposal tawaran tersebut. Niatan Mourinho melatih Rooney pun kesampaian mulai musim depan.

Mourinho datang ke Manchester United untuk menggantikan posisi Louis van Gaal yang sudah dua musim menangani klub tersebut.

Kedatangan pelatih asal Portugal tersebut diikuti dengan kehadiran tiga pilar baru, yakni Zlatan Ibrahimovic, Henrikh Mkhitaryan, dan Eric Bailly.

Fakta itu membuat Rooney bersemangat. Ia berharap kepemimpinan sang pelatih dan kehadiran sejumlah pemain anyar dapat mengembalikan kejayaan Manchester United.

“Saya antusias menyambut musim baru. Menurut saya, musim depan akan menjadi periode yang luar biasa bagi kami,” ujar Rooney seperti dikutip dari ESPN FC, Rabu (20/7/2016).

“Pengangkatan Mourinho adalah sesuatu yang fantastis. Kami semua gembira akan hal tersebut, dan sejauh ini kami pun telah merekrut pemain yang bagus,” kata Rooney menjelaskan.

Kehadiran pemain seperti Ibrahimovic tentunya akan meningkatkan persaingan di lini depan Manchester United. Namun, Rooney mengaku tak khawatir akan hal tersebut.

“Anda akan selalu merasakan tekanan ketika bermain untuk Manchester United. Klub ini adalah salah satu yang terbesar di dunia, dan menjadi sebuah kehormatan bisa bermain di sini untuk waktu yang lama,” ucap dia.

Rooney juga mengerti dengan keputusan manajer Jose Mourinho yang mencadangkannya dalam beberapa pertandingan terakhir.

“Dengarkan, saya tampil buruk di Watford. Saya bermain buruk. Saya sadar dan mengerti itu,” kata Rooney.

“Saya mengerti kenapa tidak bermain karena dia  memilih tim berdasarkan penampilan sebelumnya. Tim tampil baik, khususnya sejak melawan Leicester. Saya harus bekerja keras untuk meraih kesempatan tampil,” tutur Rooney.

Tags : slide