Pulau Weh di Sabang, Aceh, akan menjadi pusat penyelenggaraan acara Sail Sabang pada 28 November sampai 5 Desember mendatang.
Agenda wisata bahari tahunan itu sebelumnya telah dilaksanakan di Karimata.
Sail Sabang kali ini mengangkat tema ‘Pelabuhan Hub Wisata Bahari Internasional.’
Lokasi penyelenggaraannya akan berada di empat titik, yaitu; Teluk Sabang, Sabang Fair, Gapang Resort, dan Titik 0 Km.
Sedangkan puncak acara akan berlangsung di Pasiran, Teluk Sabang
Lokasi itu juga rencananya akan dijadikan pelabuhan kargo.
Promosi acara ini akan dilakukan melalui media online dan offline. Seperti memasang iklan di Bandara Changi Singapura serta di siaran televisi internasional CNN, BBC, dan Fox.
Promosi juga dilakukan lewat komunitas yachter internasional, dari Langkawi, Phuket, Singapura, Australia, Eropa.
Sekitar seratus orang pemilik kapal yacht (yachter) diperkirakan datang ke Sail Sabang.
Sebelum ke Sabang, para yachter akan berlayar melewati Kupang, Badas, Nusa Tenggara Barat, Banyuwangi, Karimunjawa, Belitung dan Binta.
Mereka diperkirakan akan sampai di Sabang pada 1 Desember.
Sail Sabang pasti sangat diminati, karena selain pemandangan alamnya indah, lokasinya juga sangat strategis, dekat dengan Langkawi, Phuket, dan Singapura, yang menjadi lokasi berkumpulnya yachter.
Ini bukan kali pertama Sabang menjadi lokasi wisata bahari bertaraf internasional. Tak hanya yachter, diver juga banyak yang berdatangan ke sini.
Homestay, hotel hingga penginapan apung yang disiapkan oleh Pelni siap menampung ribuan wisatawan yang akan datang ke Sail Sabang.
Sementara itu untuk sarana transportasi udara dipersiapkan penerbangan ke Bandara Sabang, dan transportasi laut antara lain dengan menambah kapal penyeberangan berupa tiga kapal cepat sebanyak tiga perjalanan per hari dengan jumlah dua ribu empat ratus penumpang serta kapal ferry lambat untuk mengangkut logistik.
Acara puncak Sail Sabang akan menampilkan parade seni budaya dan parade kapal, mulai dari kapal milik nelayan tradisional yang dihias sampai KRI Bima Suci.
Selain itu, akan digelar juga perlombaan menyelam, memancing, foto dan video, penjualan paket wisata, dan pameran kuliner.
Persiapan Sail Sabang dilakukan dengan maksimal.
Karena, kata dia, acara tersebut bukan agenda yang relatif kecil.
Ini yang ke delapan, acara akan dilaksanakan November, waktu tinggal tujuh bulan lagi, harusnya persiapannya bisa lebih baik, saya mohon kita kerja jangan main-main.
Gelaran sudah mulai masih ada perbaikan jalan, jangan sampai terjadi lagi. Kampungan, Presiden tidak pantas datang ke acara seperti itu.
Pelaksanaan kali ini akan berlangsung di Sabang, Aceh. Rencananya kegiatan ini akan dilaksanakan di empat lokasi, yaitu Teluk Sabang, Sabang Fair, Gapang Resort, dan juga KM 0 (nol).
Acara puncak gelaran Sail Sabang yang dihadiri langsung oleh Presiden sendiri rencananya akan berlangsung di Pasiran, Teluk Sabang.
Pada acara puncak akan ditampilkan sejumlah kegiatan macama tarian kolosal Laksamana Malahayatu, dan Tall Ship Parade dengan melayarkan KRI Bima Suci dari Spanyol.
Kegiatan lainnya yang akan digelar antara lain adalah Jambore Iptek International Free Diving Competion, Sabang Underwater Contest, Sabang Carnival, Kapal Pemuda Nusantara.
Selain itu, ada pula Aceh Culinary and Coffee Festival, Sabang Wonderful Expo and Marine Expo, Sales Mission Cruise Operator and Yacht, dan seminar Wisata Bahari.