close
Nuga Bola

Solskjaer Nyatakan MU Saat Ini Lebih Bagus

Manajer Ole Gunnar Solskjaer menyebut kondisi internal Manchester United saat ini lebih bagus ketimbang di era Jose Mourinho.

MU masih harus berupaya keras untuk bisa memiliki tren positif di Liga Inggris musim ini. Dari enam pertandingan, Setan Merah hanya menang dua kali dan menelan dua kekalahan.

Saat ini MU mengoleksi delapan poin dari enam pertandingan dan menempati peringkat kesebelas klasemen sementara Liga Inggris.

Meski demikian, Solskjaer mengklaim kondisi MU di musim ini lebih baik ketimbang saat marcus rashford dan kawan-kawan masih ditangani Jose Mourinho.

“Ini tidak seperti situasi yang kami alami tahun lalu,” kata Solskjaer kepada Sky Sports dikutip dari FOX Sports Asia.

“Tim tidak kekurangan motivasi. Bagi kami ini tentang membangun budaya baru, membangun tim baru, menyatukan semua orang. Saya tidak pernah mengatakan perbaikan ini berlangsung cepat. Tetapilangkah demi langkah,” tutur Solskjaer.

Meski Solskjaer mengklaim kondisi internal timnya lebih bagus dibanding saat Mourinho memimpin, namun dari sisi posisi klasemen The Special One lebih unggul ketimbang The Baby Face.

Sementara itu kiper De Gea menekankan para pemain The Red Devils tidak ada yang melawan keberadaan Ole Gunnar Solskjaer di kursi manajer.

MU kembali meraih hasil kurang meyakinkan. Setelah kalah dari West Ham United pada pekan lalu, Paul Pogba dan kawan-kawan hanya mampu menang adu penalti ketika menghadapi Rochdale pada Piala Liga.

Posisi Solskjaer sebagai manajer pun kembali dalam sorotan. Terlebih di Liga Inggris musim ini MU juga mulai tercecer dari persaingan gelar juara. Setelah menjalani enam pertandingan, MU baru meraih delapan poin dari dua kemenangan dan dua kali seri.

Menanggapi tekanan yang dihadapi Solskjaer, De Gea menegaskan skuat MU masih mendukung sosok asal Norwegia tersebut.

“Hal yang paling penting adalah semua orang berada di belakangnya. Kami bersamanya. Kami berjuang sampai mati untuknya. Dia adalah pelatih yang bagus, dan kami akan bersamanya hingga akhir,” tegas kiper timnas Spanyol tersebut dikutip dari ESPN.

De Gea menilai Solskjaer bisa menangani klub yang pernah menguasai Liga Inggris itu karena memiliki pengalaman sebagai mantan pemain MU.

“Anda dapat melihat ketika pertama dia datang, kami menang  sepuluh  atau dua belas pertandingan secara beruntun. Dia melewati masa-masa yang sulit. Dia adalah bagian dari keluarga, dia di sini sudah lama, dan dia tahu klub dengan baik dan orang-orang yang bekerja di sini,” ujar De Gea.

MU bakal menghadapi Arsenal pada pekan ketujuh di Stadion Old Trafford,. Bukan tidak mungkin pertandingan tersebut bakal menjadi penentu langkah Solskjaer dalam menangani skuat Manchester Merah.

Sebelumnya, MU dikabarkan membidik mantan pelatih Juventus Massimiliano Allegri untuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer di posisi manajer klub berjuluk Setan Merah itu.

Performa MU di tangan Solskjaer belum juga menunjukkan perbaikan yang signifikan. Usai terseok-seok di akhir musim lalu, The Red Devils belum juga ‘membaik’ di awal musim ini

Klub yang bermarkas di Old Trafford itu hanya meraih dua kemenangan dalam enam laga awal Liga Inggris, dengan dua di antaranya menelan kekalahan.

Di Liga Europa, MU menang tipis  atas Astana. Sedangkan di Piala Liga, Paul Pogba dan kawan-kawan lolos ke babak berikutnya setelah menang adu penalti melawan klub kasta ketiga Rochdale.

Sejumlah hasil tersebut tampaknya tidak membuat manajemen MU puas. Pihak MU dikabarkan tengah mendekati mantan pelatih Juventus, Allegri, untuk menggantikan Solskjaer.

Dikutip dari FOX Sports Asia berdasarkan laporan Tuttosport, saat ini Allegri sedang tidak menangani klub manapun usai meninggalkan Si Nyonya Tua pada akhir musim lalu.Allegri mempunyai rapor apik selama menangani Juventus.

Melihat Allegri yang tengah menganggur, MU memiliki kemudahan dalam mendekati dan membuat kesepakatan dengan pelatih  tersebut dan mendepak Solskjaer.