close
Nuga Bola

De Gea dan Blind Koleksi Cedera Baru di MU

Manchester United menjadi gunjingan sebagai “gudang”nya pemain cedera. Setelah dihantam badai cedera pemain, seperti Phill Jones, Luke Shaw, Radamel Falcao, Marcos Rojo. Robin van Persie, Fellaini dan lainnya, kini koleksi pemain cedera di “Setan merah,” bertambah dengan kiper De Gea dan daley Blind.

Blind dan De Gea mengalami cedera ketika bermain dim nasional masing-masing dalam laga persahabatan dan penyisihan Piala Europa.

Dengan cederanya Blind dan De Gea, Manchester United, khususnya manajer Louis van Gaal, boleh jadi sedang mengalami nasib apes padahal, usai jeda internasional ini mereka akan menghadapi Arsenal di laga kedua belas Premier League.

Daley Blind cedera ketika membela tim nasional Belanda, sedangkan De Gea mengalami cedera pergelangan tangan kala bersama tim Spanyol.

Akibat cedera, Blind cuma bermain sekitar dua puluh menitt dalam kemenangan enam gol tanpa balas Belanda atas Latvia di partai kualififikasi Piala Eropa 2016 di Amsterdam, Senin dinihari WIB.

Belum ada rincian mengenai kondisi pemain berusia 24 tahun tersebut, kendatipun situs resmi MU menyebut Blind tampak bermasalah dengan lututnya. Sejumlah media berspekulasi kalau ia bisa absen sekitar enam pekan.

Pelatih Belanda Guus Hiddink sendiri menambah kerisauan MU. Meski juga belum bisa memastikan kadar cedera Blind, Hiddink menduga itu cukup serius.

“Saya bukan seorang dokter, tapi kelihatannya tidak bagus,” ucap Hiddink di Reuters. “Sepertinya ligamen medialnya terkilir, tapi bisa jadi juga ada sobekan.”

Dengan tugasnya di tahun kalender 2014 ini sudah tuntas bersama timnas Belanda, situs MU menyatakan bahwa ia kini akan langsung ditangani oleh tim medis The Red Devils.

Blind, yang digaet MU pada musim panas, sudah memulai kariernya di Old Trafford dengan cukup bagus sebagai gelandang maupun pemain bertahan. Ia kini mesti rela bergabung dengan rombongan pemain lain yang belum fit seperti Marcos Rojo, Phil Jones, Rafael, Michael Carrick, dan Jonny Evans.

Kabar buruk lainnya menimpa Manchester United tentang kemungkinan tim Old Trafford tidak akan diperkuat kiper David De Gea kala melawat ke markas Arsenal, Emirates Stadium pekan depan.

Laporan Daily Mail, De Gea mengalami cedera, saat menjalani latihan bersama Timnas Spanyol jelang laga persahabatan melawan Belarusia. Tulang kelingking kanannya bergeser usai menepis sepakan Paco Alcacer.

“De Gea tidak bisa melanjutkan latihan, karena mengalami cedera di kelingking kanan,” tulis federasi sepakbola Spanyol di laman resminya.

“Dia pernah mengalami kejadian serupa. De Gea sekarang masih bersama tim dan kami akan melihat bagaimana perkembangan kondisinya.”

Diyakini untuk memulihkan cederanya itu, De Gea harus beristirahat selama empat pekan. Artinya, dia terancam bakal melewatkan laga panas melawan Arsenal pada 22 November mendatang.

De Gea bisa dibilang menjadi pemain paling stabil performanya di MU sekarang. Sepanjang musim ini, mantan pejaga gawang Atletico Madrid tersebut telah mencatat tiga clean sheet.

Selain De Gea, dua punggawa ‘Setan Merah’ lain yang kemungkinan absen saat menyambangi kandang The Gunners adalah Marcos Rojo dan Radamel Falcao.

Tidak hanya berita apes yang datang dari MU. Kabar gembira berembus dari Angel Di Maria ketika ia mengaku senang bergabung ke Old Trafford. Pernyataan ini menepis kabar yang mengatakan bila pemain internasional Argentina itu menyesal tinggalkan Real Madrid awal musim ini.

Meski pemain baru di skuad Setan Merah, Di Maria langsung menjadi salah satu pemain yang nyaris tidak tergantikan di MU. Dia sudah bemain di sembilan dari sebelas laga Premier League musim ini dengan koleksi tiga gol.

Namun tetap saja, dia diisukan tidak betah di MU dan menyesal meninggalkan Madrid yang telah memberinya banyak gelar. Tapi rumor itu ditepis Di Maria yang senang di MU, meski ada banyak perbedaan.

“Ada perbedaan gaya bermain di MU. Tapi saya sangat senang. Saya tidak menyesal tinggalkan Madrid. Saya sudah memenangi segalanya di Madrid. La Liga, Liga Champions dan Copa del Rey,” katanya dilansir Marca, Senin, 17 November 2014.

Meski senang di MU, tapi Di Maria mengisyaratkan bahwa dia tidak ingin menjadikan klub yang berbasis di Old Trafford ini akan menjadi klub terakhirnya. Dia bahkan membidik raksasa Prancis, Paris Saint Germain.

“Ada banyak klub yang meminati saya. Tapi MU yang sangat menginginkan saya dan terjadilah transfer ini. Namun akan menjadi pengalaman bagus buat saya bila suatu saat pergi ke Paris,” kata Di Maria.

“Saya masih muda dan berharap suatu saat bisa bergabung ke PSG,” lanjutnya.

Tags : slide