close
Nuga Bola

Pep Takut Kehilangan Raheem Sterling

Usai memenangkan laga pecan pertamanya di Liga Primer, Pep Guardiola mulai dihantui ketakutan kehilangan Raheem Sterling

Pep  berharap winger Raheem Sterling secepatnya menandatangani perpanjangan kontrak dengan The Citizens.

Sterling tinggal menyisakan kontrak dua tahun di Manchester City.

Menilik performa musim lalu plus penampilan Sterling di laga pembuka, Guardiola berharap pemain timnas Inggris itu bisa secepatnya melakukan perpanjangan kontrak.”Saya adalah pelatih. Saya coba membuat tim dengan semangat yang bagus di ruang ganti dan meraih kemenangan.”

M”Namun saya puas dengan Sterling dan ingin dia bertahan. Kami akan berusaha agar dia merasa bahwa kami benar-benar menginginkannya,” kata Guardiola seperti dikutip dari ESPN.

Guardiola lalu mengenang kolaborasi dengan Sterling hingga sang pemain bernomor punggung tujuh ini bisa menjelma jadi salah satu mesin gol yang unggul.

“Saya berkata bahwa saya ingin membantu dan menginginkan dia bahagia.”

“Agen Sterling mungkin nanti tidak mencapai kesepakatan dan mungkin tidak terjadi terkait perpanjangan kontrak. Namun, Sterling dan agennya tahu bahwa kami menyukai dia dan sangat menginginkannya,” ucap Guardiola.

Guardiola juga turut membela performa Sterling yang dianggap melempem di Piala Dunia 2018.

“Raheem Sterling punya hubungan yang spesial dengan sepak bola Inggris, dia sangat dicintai di ruang ganti.”

“Dia membuat sejumlah hal yang sangat bagus di Piala Dunia. [Saya] melihat bagaimana ia bergerak dan menciptakan ruang untuk pemain lainnya. Dia ingin mencetak gol dan dia mencoba. Saya yakin di kualifikasi Eropa nanti dia akan mencetak gol untuk negaranya,” kata pelatih asal Spanyol ini.

Manchester City dalam laga pekan lalu berhasil menaklukkan Arsenal dua gol tanpa balas.

Manchester City membuktikan dirinya pantas untuk dijagokan kembali menyabet gelar juara Liga Primer usai di laga pertamanya

Pada laga itu, Man City belum bermain dengan kekuatan terbaik karena para pemain yang menembus babak empat besar di Piala Dunia  masih mendapat jatah libur lebih lama

Dan rakibatnya City  belum optimal ketika musim baru bergulir.

Kendati belum menurunkan pemain utama, sang juara bertahan berhasil meraih kemenangan pembuka di kandang lawan.

“Saya sangat senang. Kami tidak mmiliki banyak waktu latihan dan 90 persen pemain Arsenal bersama-sama sejak satu setengah sampai dua bulan. Tentu kami masih harus melakukan perbaikan tapi secara umum kami telah menunjukkan keinginan untuk terus melaju seperti musim lalu,” kata Guardiola dilansir ESPN.

“Pertandingan pertama menghadapi Arsenal, tidak ada seorang pun yang mengatakan ini tidak rumit. Tetapi keberhasilan meraih kemenangan lebih dari sekadar pujian bagi tim dan staf kami,” sambungnya.

Mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munchen itu mengaku banyak pemain berkorban demi klub dengan mempersingkat jatah libur.

“Banyak para pemain yang berkorban. John Stones, Kyle Walker, Fernandinho. Kami tidak bisa melatih mereka hanya dalam waktu sepekan. Tetapi mereka memiliki semangat, itu yang paling penting,” ujar Guardiola.

Man City meraih tiga poin yang membuat mereka berada di papan atas pada musim yang baru. Dengan kekuatan tim yang tidak banyak berubah, The Citizens langsung digadang-gadang mampu menjadi klub yang bisa meraih gelar secara beruntun.

“Saya tidak bisa bertanya kepada pemain apakah mereka masih lapar gelar karena mereka akan berkata ‘ya saya lapar. Mereka akan menunjukkan kepada saya jika masih lapar gelar,” ucap Guardiola.

Gol kemenangan Man City pada laga itu masing-masing dicetak Raheem Sterling di babak pertama dan Bernardo Silva di babak kedua.

Sementara Arsenal yang masih mencari identitas bersama manajer anyar, Unai Emery, tak berhasil mencetak gol balasan hingga laga usai.

Tim juara bertahan Liga Primer Inggris ini berhasil unggul sejak babak pertama. Aksi cemerlang Raheem Sterling di menit ke-empat belas tak mampu diadang para pemain belakang Arsenal yang tampil rapuh.

enyisir dari sisi kanan pertahanan Arsenal, Sterling berhasil melakukan cut inside sebelum melepaskan tendangan mendatar terukur ke pojok kiri gawang yang tak mampu diantisipasi Cech.

Arsenal sebenarnya punya peluang untuk menyamakan kedudukan di menit kedua puluh. Sayang, tembakan Hector Bellerin masih bisa diblok Ederson yang tampil cemerlang.

Pierre Emerick Aubameyang juga memiliki kesempatan untuk mencetak gol di menit keempat lima, namun tembakannya masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Ederson.

Keunggulan The Citizens  bertahan hingga turun minum. Kekompakan skuat arahan Pep Guardiola berhasil membongkar pertahanan rapuh Arsenal yang masih mencari identitas bersama manajer anyar mereka, Unai Emery.

Alexandre Lacazette yang baru dimasukkan menggantikan Aaron Ramsey di awal babak kedua, mampu menebar ancaman di menit kelima puluh tujuh. Sayang tendangan voli pemain Prancis itu masih melebar dari sasaran.

City nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-63 melalui aksi Sergio Aguero yang berhasil memanfaatkan kesalahan antisipasi Matteo Guendouzi di lini belakang.

Kelalaian Guendouzi membuat bola justru berhasil dikuasai Aguero yang tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Cech. Sayang, tembakan striker internasional Argentina itu masih bisa diblok Cech.

Satu menit berselang, gawang Cech kebobolan untuk kali kedua. Kali ini giliran Bernardo Silva yang mencatat namanya di papan skor.

Gelandang Portugal itu berhasil memanfaatkan umpan tarik Benjamin Mendy dengan tembakan kaki kiri nan keras untuk menaklukkan Cech.

Aubameyang sebenarnya berhasil membobol gawang Man City di menit kedelapan puluh.

Menerima umpan panjang Lucas Torreia, striker asal Gabon itu berhasil melepaskan bola lob untuk mengelabui Ederson. Namun, gol tersebut dianulir karena wasit menganggap Aubameyang lebih dulu berada di posisi offside.

De Bruyne nyaris menambah penderitaan Arsenal di masa injury time dengan melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti. Beruntung bola masih bisa ditepis Cech.

Peluang De Bruyne menjadi penutup laga yang dimenangkan Man City dengan skor dua gol tanpa balas.

Raihan tiga poin membuat City untuk sementara berada di peringkat kelima klasemen dan hanya kalah selisih gol dari Chelsea dan Liverpool yang berada di posisi dua teratas.

Kemenangan City dilaga pertamanya ini membuktikan banyak prediksi bahwa tim ini sulit dihentikan.

Manchester City mengakhir musim lalu dengan mencengangkan: meraup seratus poin sekaligus memecahkan rekor jumlah angka tertinggi sepanjang sejarah Liga Primer Inggris.

Tags : slide