“Liverpool tak akan bisa menyaingi Manchester United.” Begitu yang ditulis “Mirror” tentang ambisi “The Reds” untuk berada dalam satu jalur mengejar pemain bintang di pasar transfer musim panas mendatang.
Tidak hanya dengan Manchester United, Liverpool juga masih jauh dari Chelsea dan Manchester City dalam belanja pemain.
Mirror bahkan dengan lantang menulis, para pendukung Liverpool diminta untuk jangan berekspektasi besar pada klub di bursa transfer.
“The Reds dipercaya tak akan bisa mendatangkan pemain top karena terganjal masalah gaji.”
Liverpool sudah mendatangkan pemain beberapa saat musim ini berakhir. Mereka sudah berhasil menggaet James Milner dan juga Danny Ings.
Masalah Liverpool pada musim lalu adalah tak mempunyai striker yang tajam. Beberapa nama striker top pun dihubung-hubungkan dengan The Anfield Gank, tapi mereka baru menggaet Ings.
Di bursa transfer kali ini pun, Liverpool masih disebut butuh striker yang sudah teruji ketajamannya.
Soal aktivitas transfer klub, eks pemain Liverpool John Barnes juga turut menyumbang ide. Tapi, dia meminta para pendukung tim agar tak berharap terlalu tinggi.
“Tingkat ekspektasinya harus diturunkan. Ini bukan mengenai apa yang mereka butuhkan, ini merupakan apa yang bisa mereka dapatkan. Mereka tak akan bisa mendapatkan Benzema. Mereka tak bisa mendapatkan pemain terbaik dunia,” kata Barnes di talkSports.
“Liverpool tak bisa bersaing dengan Chelsea, Manchester City, dan Manchester United, dari sudut pandang gaji. Jadi, mereka harus menemukan (Philippe) Coutonho yang lain,” imbuhnya.
Liverpool awal pekan ini memang telah melangkah lagi ketika mendapatkan Danny Ings setelah tercapai mencapai dengan si pemain. Ings akan bergabung dengan Liverpool begitu kontraknya dengan Burnley habis musim panas ini.
“Liverpool FC dengan senang hati mengumumkan bahwa sudah mencapai kesepakatan personal dengan Danny Ings dan, tergantung tes medis, striker akan bergabung pada 01 Juli setelah kontraknya bersama Burnley habis,” demikian bunyi pernyataan di situs resmi Liverpool.
Meski kontrak Ings akan habis musim panas ini, Burnley tetap berhak mendapat kompensasi karena si pemain berusia di bawah dua puluh tahun. Burnley menyatakan pernah menolak tawaran dari Liverpool yang besarnya dirahasiakan tapi pembicaraan antara kedua klub tetap berlangsung. Jika kedua klub tidak mencapai kesepakatan, maka besarnya nilai kompensasi akan ditentukan oleh Premier League.
Ings mencetak sebelas gol untuk Burnley di Premier League musim 2014/2015. Namun itu tak cukup untuk menyelamatkan The Clarets dari jeratan degradasi setelah hanya semusim di Premier League.
Ings menjadi pemain kedua yang akan hijrah ke Anfield di bursa transfer musim panas mendatang.
Sebelumnya, Liverpool juga sudah mengumumkan transfer James Milner dari Manchester City.
James Milner akan segera bergabung dengan Liverpool menyusul terjalinnya kesepakatan kontrak antara kedua pihak. Gelandang itu segera menjalani tes medis.
Milner memang kencang dikabarkan bakal hijrah ke The Reds belakangan ini.
Gelandang internasional Inggris itu akan bergabung dengan status bebas transfer usai kontraknya abis pada akhir bulan Juni ini.
Masa depannya di Manchester City sudah dispekulasikan dalam semusim terakhir karena tak lagi jadi pilihan utama. Hal itulah yang diyakini membuat Milner menolak perpanjangan kontrak dan memilih hengkang.
“Liverpool Football Club dengan senang mengumumkan telah mencapai kesepakatan untuk mendatangkan pemain Manchester City James Milner, kini tergantung pada tes medis,” bunyi pernyataan Liverpool.
“The Reds telah mencapai kesepakatan personal dengan pemain internasional Inggris tersebut. Dia akan bergabung dengan klub dalam status bebas transfer pada 1 Juli setelah kontraknya di Etihad Stadium selesai,” demikian.
Milner sebelumnya telah memenangi gelar Premier League dua kali bersama City. Dia juga meraih masing-masing satu titel Piala FA dan Piala Liga Inggris.
mirror, sky sports dan daily mail