close
Nuga Bola

Neymar Tak Dibantai Juan Zuniga Lagi

Neymar berhasil keluar dari bayang-bayang “pembantaian” bek Juan Zuniga, ketika Sabtu pagi WIB, 06 September 2014, di Sun Life Stadium, Miami, Amerika Serikat, tampil sebagai pahlawan Brasil saat mengalahkan Kolombia satu gol tanpa balas dalam laga persahabatan.

Kemenangan ini turut menandai laga pertama Neymar bersama pelatih barunya Dunga di periode keduanya menangani Brasil.

Kolombia sudah harus bermain dengan sepuluh orang sejak awal babak kedua usai Juan Cuadrado menerima kartu kuning kedua akibat melakukan pelanggaran.

Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan benar oleh Seleccao yang akhirnya bisa memecahkan kebuntuan berkat tendangan bebas Neymar.

Meski hanya laga persahabatan, Brasil versus Kolombia tetap berlangsung ketat. Statistik ESPN mencatat Brasil sedikit lebih dominan dengan enam puluh persen penguasaan bola dan lima belas percobaan yang empat di antaranya mengarah ke sasaran.

Pelatih Brasil, Dunga, begitu senang setelah timnya berhasil mengalahkan Kolombia. Hasil positif ini akan membantu Brasil mendapat kepercayaan dirinya kembali usai Piala Dunia yang buruk.

Seleccao mesti menunggu hingga di ujung laga untuk menciptakan gol kemenangan yang diukir oleh bintangnya, Neymar, lewat tendangan bebas.

Brasil tengah mencoba membangun skuatnya kembali usai dikritik habis karena gagal memenuhi ekspektasi di Piala Dunia lalu. Seperti diketahui, Neymar terhenti di semifinal usai kalah dari Jerman, pun gagal meraih tempat ketiga karena ditekuk Belanda..

“Selalu bagus untuk menang,terutama setelah kritik yang diterima usai Piala Dunia, yang mana beberapa di antaranya sangat pedas,” sahut Dunga, yang menggantikan posisi Luiz Felipe Scolari.

“Ini akan membantu para pemain dalam mendapatkan kembali harga diri dan kepercayaan diri,” lanjut dia yang diwartakan Reuters.

“Saya bilang keada mereka bahwa mereka di sini karena mereka adalah tim terbaik dan mereka telah bermimpi di sepanjang hidup mereka untuk berada di sini. Mereka tak boleh takut dan hanya harus keluar dan bermain,” imbuh Dunga.

Itu menjadi laga perdana Neymar untuk Brasil sejak mengalami cedera di Piala Dunia 2014. Uniknya, Neymar dihantam cedera saat Brasil bertemu Kolombia.

Selain Neymar yang kembali membela tim nasional, hal serupa terjadi di kubu Kolombia. Striker Radamel Falcao juga tampil lagi membela Kolombia seusai pulih dari cedera lutut yang mengharuskannya absen di Piala Dunia 2014.

Dalam laga kali ini, Neymar langsung dipercaya pelatih Carlos Dunga tampil sejak menit awal. Bermain lebih banyak di sisi kiri penyerangan, Neymar mendapat kawalan ketat dari bek Kolombia, Juan Zuniga, yang pernah membuatnya mengalami cedera punggung.

Ini menjadi kemenangan kedua Brasil dalam dua laga terakhir melawan Kolombia. Sebelumnya, Brasil juga menang 2-1 atas Kolombia pada perempat final Piala Dunia 2014, 4 Juli 2014. Pada laga tersebut, Brasil mencetak gol melalui Thiago Silva dan David Luiz , sementara Kolombia mencetak gol lewat James Rodriguez dari titik penalti.

Tags : slide