Solois Ed Sheeran bicara blak-blakan untuk pertama kalinya tentang usahanya mengatasi masalah kesehatan mental.
Dia mengaku memiliki kegelisahan sosial yang disebutnya ‘melumpuhkan’.
Pemilik megahit Shape of You tersebut mengatakan dia sempat ‘memotong’ lingkaran pertemanannya menjadi hanya empat orang saja, dan menolak pergi ke tempat-tempat umum saat berjuang melawan kondisinya itu.
“Saya punya kegelisahan sosial. Saya tak suka banyak orang yang berkelompok, yang mana adalah ironi karena saya manggung di depan ratusan orang. Saya merasa (punya) klaustrofobia dan saya tidak suka berada di sekitar banyak orang,” katanya dalam wawancara bersama The Sun, melansir Aceshowbiz.
“Saya merasa gelisah setiap hari. Dia seperti merayap mendatangimu. Saya berjuang melawannya selama delapan tahun dan saya jadi tertutup terhadap realita,” lanjut Sheeran.
Penyanyi itu menambahkan, “Apapun itu, Anda jadi menyingkirkan ponsel Anda atau hanya melihat surel dua kali sehari. Atau memperkecil kelompok pertemanan jadi sangat kecil sehingga saya bisa mempercayai mereka semua.”
Menurut Sheeran, kondisi itu dipicu oleh tekanan yang dirasakannya seiring popularitas yang didapat, serta keinginannya agar para penggemar berhenti mengambil video dirinya saat berada di tempat umum.
“Saya tak punya masalah mengobrol dengan orang lain. Tetapi ketika mereka mulai mengambil video dan memandangi saya. Saya merasa aneh. Saya merasa seperti bukan manusia,” ujarnya dengan sedih.
“Kalau Anda ingin menghampiri dan mengobrol dengan saya, walaupun kita belum pernah bertemu, datang saja,” kata Sheeran.
Ia mengungkapkan, kala makan malam bersama istrinya Cherry Seaborn, ia harus meminta ruang tertutup agar terhindar dari pandangan dan kamera ponsel orang lain.
“Anda akan merasa seperti di kebun binatang. Saya tidak bermaksud mengeluh, saya punya pekerjaan dan kehidupan keren. Saya hanya ingin menghindari itu semua,” kata Sheeran.
Ed Sheeran sempat diduga sudah menikah beberapa waktu lalu. Namun dalam sejumlah wawancara ia konsisten diam seribu bahasa. Kini, akhirnya pelantun ‘Shape of You’ itu mengakui pernikahan tersebut.
Pernikahan itu diakui Sheeran ketika diwawancara oleh Charlamagne Tha God dalam sesi di iHeartRadio yang membahas album kolaborasi terbaru Sheeran, No 6 Collaborations Project.
“Watch how the lyrics in the songs might get twisted / My wife wears red, but looks better without the lipstick,” bunyi lirik tersebut. Hal ini pun diakui oleh Ed Sheeran.
“Sebetulnya lagu itu [ada] saat saya dan Cherry sebelum menikah. Dan saya tahu bahwa kami akan menikah pada saat lagu itu keluar,” kata Ed Sheeran dalam wawancara tersebut.
“Seseorang akan mendengarnya dan berkata ‘Oh mereka menikah!’ saya tak tahu bagaimana itu akan ditafsirkan, namun jelas ini sudah bocor,” lanjutnya.
Pada Februari lalu, media The Sun menyebut Ed Sheeran telah menikah dalam sebuah upacara yang amat tertutup
The Sun menyebut Ed Sheeran menikah dengan Cherry Seaborn di kediamannya di Suffolk, Inggris, setelah permohonan membuat kapel pernikahan sendiri di lahan tersebut ditolak.
“Ed menikah beberapa hari sebelum Natal. Itu amat tertutup. Hanya ada teman-teman sekolah lama Ed, keluarga yang diundang, dan pastur,” kata sumber The Sun.
“Hanya ada 40 orang. Jadi jelas tidak ada Taylor Swift, pejabat label atau anggota kerajaan atau musisi pop lainnya. Ia tak ingin ada keributan dan dia ingin itu jadi sepenuhnya milik mereka, hanya sebuah pernikahan kecil di musim dingin,” lanjutnya.
Sedangkan pada Agustus tahun lalu, Ed Sheeran pernah diwawancara oleh Access mengenakan sebuah cincin yang melingkar di jari manisnya. Kala ditanya soal cincin itu, Ed Sheeran tak membantah ataupun menyangkal dirinya sudah menikah.
“Selamat kawanku. Bagaimana kau menyembunyikan itu [kabar pernikahan]?” tanya si pewawancara.
“Ya, saya tidak pernah benar-benar melakukan sesuatu yang terlalu publik,” jawab Ed.
Setelah sang pewawancara mengucapkan selamat sekali lagi, penyanyi itu kembali tak menampik. Ia justru sambil tersenyum merespons, “Terima kasih.”
Meski demikian, perwakilan Sheeran tidak langsung memberi tanggapan saat diminta konfirmasi oleh People soal pernikahan sang pelantun Perfect.
Namun kepada Entertainment Tonight, kala itu, Sheeran secara pribadi tidak membenarkan maupun menyangkalnya.
“Saya tak suka kelompok besar pada momen-momen terbaik. Saya tak pernah menginginkan pernikahan yang banyak orang,” ungkapnya kepada ET kala itu.
Sebelum mengakui telah menikah, Ed Sheeran diketahui pertama kali bertemu dengan Cherry Seaborn saat duduk di bangku sekolah dan masih berusia sebelas tahun.
Namun baru pada empat tahun lalu keduanya merasakan api asmara dan memulai kencan pertama di pesta Fourth of July di kediaman sahabatnya, Taylor Swift.