Gala show X Factor Indonesia malam ini, Jumat 19 April, pukul 21.00 WIB, akan menggulirkan lima kontestan, yang seperti pada pekan lalu, dengan masing-masing mereka menyanyikan dua lagu. Hingga menjelang malam, Kamis kemarin belum ada bocoran lagu yang akan dinyanyikan oleh para peserta.
Fatin Shidqia Lubis, salah seorang kontestan yang masuk dalam “Lima Besar” masih enggan menyebutkan judul dua lagu yang dipilihnya. “Kan nggak boleh ngebocorin Mbak,” katanya kepada “nuga.co,” yang menanyai pilihan lagunya. Ia mengatakan, yang boleh merilis lagu yang dinyanyikan peserta adalah produser. “Itu etiknya. Kami-kami ini kan anak asuh,” tambah Fatin.
Fatin mengatakan, ia akan “all out” untuk tampil. Jumat, pekan lalu, menurut Fatin ia sempat deg deg-an karena di kritik oleh juri ketika melantunkan tembang milik Audy di sesi pertama. “Tapi di lagu kedua These Words” juri bilang bagus. Mas Dhani oke, begitu juga dengan Mbak Anggun dan itu yang sering ganggu Fatin, Mas Bebi, juga bilang oke. Kalau Teh Ocha so pasti keren,” kata Fatin tergelak.
Terhadap Teh Ocha, Rossa, Fatin memang angkat salut. Sebab penyanyi yang Kamis malam menggelar konser mini di Balai Sarbini merupakan kakak yang sabar. “Teh Ocha itu sabar, Baiiikkk… sekali. Padahal ia sangat sibuk menghadapi konser tunggalnya. Kami tetap diteleponi bersama Kak Shena kalau ia tak sempat datang ke tempat latihan. Ia juga kasih tahu ini itu sih,” kata remaja imut itu.
Khusus dipenampilannya di “Lima Besar” nanti, Fatin akan memberikan yang terbaik kepada pendukungnya. “Pokoknya Fatin nggak mau tergelincir seperti di lagu pertama pekan lalu. Kan nggak enak juga kalau dikritik. Walau pun Fatin menjadikannya sebagai masukan berharga,” kata pemilik suara yang berkarakter kuat itu.
Tentang suasana hatinya yang sempat muram ketika di nyatakan lolos pada Jumat lalu, Fatin sejujurnya mengatakan, sempat muram. “Kalau lihat foto saya kan nampak muram. Ya, iyalah. Walau pasrah kan ada juga sedihnya,” ujarnya polos.
Kabar lain dari Fatin, ternyata meski belum menjadi juara, remaja sekolahan itu sudah memiliki album. Bahkan album tersebut menyabet platinum. Bagaimana bisa, sedangkan gelaran X Factor Indonesia belum juga usai.
Ternyata itu bukanlah album resmi dari Fatin, melainkan kumpulan lagu yang dibawakan olehnya selama di X Factor. Album bajakan ini sepertinya memuat video yang diambil dari youtube yang dikompilasikan.
Agar menggaet penikmat Fatin, sang produser menuliskan kata-kata Platinum Hits di sampulnya. Namun sayang ada salah tulisan yang seharusnya X Factor menjadi X Faktor. Entah berapa album ini dijual. Namun yang pasti album bajakan ini laris di pasaran karena semua orang penasaran akan Fatin.
Pesona Fatin memang memang luar biasa. Gayanya yang unik dan khas membuatnya dicintai oleh fans. Bahkan sekelompok fans rela beraksi di sebuah video dan menunggahnya di Youtube sebagai bentuk dukungan.
Video berjudul Fatin Shidqia lubis X Factor Indonesia (Demam Fatin) tersebut diunggah oleh akun Ruslan Habibi pada 18 Februari silam. Dalam video tersebut, tiga pemuda asyik menari diiringi lagu Pumped Up Kicks dari Foster The People versi Fatin Shidqia..
Wajah remaja lugu dan imut itu memang menggemaskan. Ekspresi dan tingkahnya yang masih kekanakan memang kerap membuat gemas orang-orang yang melihatnya. Pada kesempatan Gala Show 8 X Factor, Jumat lalu, sesi pembacaan hasil voting memang menjadi moment mendebarkan bagi enam kontestan yang tersisa.
Fatin pun pasang tampang sedih saat namanya tak kunjung dipanggil untuk bergabung di barisan para kontestan yang lolos malam itu. Akankah kasus serupa muncul lagi di gala show seri ke sembilan ini?