Setelah bercerai dari Angelina Jolie, Brad Pitt dikabarkan terpincut pesona wanita muda. Ramai dikabarkan media Hollywood, Pitt jatuh hati dengan aktris Inggris Ella Purnel yang masih berusia 21 tahun.
Ironisnya, Purnell merupakan perempuan yang memerankan Jolie muda dalam film Maleficent. Jolie pun dikabarkan kesal mendengar kabar kedekatan mantan suaminya dengan bintang muda tersebut.
“Angelina sudah mendengar kabar tentang dia [Pitt] yang tertarik dengan aktris ini [Purnell] dan dia tidak senang,” kata seorang sumber kepada HollywoodLife.com.
Menurut sumber itu, usia yang terpaut jauh menjadi penyebab kekesalan Jolie. Pasalnya, umur Purnell hanya selisih lima tahun dari Maddox, anak tertua Pitt dan Jolie.
“Dia sudah diyakini banyak pihak bahwa itu cuma rumor belaka. Tapi tetap saja dia marah. Masalah umur merupakan faktor utama. Dia bakal kecewa besar jika Brad benar-benar menjalin kasih dengan perempuan itu,” tutur sumber itu.
Sementara itu, sumber dari In Touch secara eksklusif menyebut bahwa Brad Pitt benar-benar terpesona pada Purnell. Bukan hanya wajah tapi juga sikap dan kemampuan akting Purnell. Pria 53 tahun itu bahkan sampai memberikan sebuah peran khusus untuk Purnell.
Purnell bakal berperan dalam serial Starz, Sweetbitter karya perusahaan produksi milik Pitt, Plan B. Pitt disebut sangat menyukai Purnell ketika bermain dalam Miss Peregrine’s Home for Peculiar Children .
Purnell pun tak jauh beda. Dia sangat mengagumi Pitt sejak lama.
“Brad memikirkan Ella sejak awal. Dia bahkan mengejar Ella untuk casting. Ella juga sangat tersanjung dengan semua perhatian dari Brad. Dia selalu bilang ke teman-temannya bahwa Pitt merupakan selebriti pujaannya,” kata sumber itu.
Kabar laiannya tentang keduanya dari laman Ace Showbiz, yang menyebutkanperceraian mereka dibatalkan.
“Perceraiannya dibatalkan. Mereka belum melakukan apa pun untuk menyelesaikan proses tersebut selama beberapa bulan terakhir dan tidak ada yang akan menyangka mereka bakal menyelesaikannya,” kata seorang sumber kepada Us Weekly.
Setiap orang berpikir mereka bakal rujuk kembali. Bukan hal yang aneh bila mereka mengumumkan akan membatalkan gugatan tersebut dan mencoba akur kembali,” lanjut sumber itu.
Sumber itu juga menyebut salah satu faktor yang membuka hati Jolie atas kembalinya Pitt adalah saat aktor yang juga sahabat George Clooney itu berhenti dari kecanduan alkohol dan mulai gaya hidup sehat.
Akan tetapi, kabar tersebut mendapatkan sanggahan dari sejumlah sumber lain. Media ET menyebut bahwa proses perceraian keduanya yang dimulai sejak September 2016 itu hanya ditunda
“Ada penundaan dalam proses perceraian keduanya karena mereka menjadikan anak-anak sebagai prioritas utama, namun tidak banyak berubah dari hubungan Jolie dan Pitt.”
Namun, sumber ET mengakui bahwa ada peluang Jolie memberikan kesempatan ke-dua bagi Pitt bila pria 53 tahun tersebut menunjukkan itikad untuk membina sebuah keluarga.
Sumber itu juga menyebut tidak ada permusuhan antara Jolie dan Pitt. Keduanya juga rukun di depan enam anak mereka.
Sang sumber juga menyebut upaya rujuk di antara keduanya tidak ada yang benar-benar sukses menyatukan kembali Jolie dan Pitt.
“Proses perceraian ini selalu memakan waktu lama, saat ini fokus utama keduanya adalah keluarga dan anak-anak mereka.”
Angelina Jolie selama ini terlihat tegar menghadapi drama rumah tangganya bersama Brad Pitt yang berujung di meja perceraian. Jolie pun mengakui ia tak menikmati hari-hari sendirian.
Dalam wawancara dengan The Telegraph dan diberitakan Aceshowbiz, Jolie mencurahkan perasaannya menjadi seorang orang tua tunggal di tengah perilisan film terbarunya, First They Killed My Father: A Daughter of Cambodia Remembers.
Jolie mengakui bahwa menjalani tur media untuk mempromosikan film yang dirilis pada 18 Februari itu cukup berat baginya. Beban itu lantaran ia harus kembali menghadapi media dan publikasi, baik soal dirinya maupun film yang ia bawa.
“Ini kali pertama saya mengerjakan film setelah sekian lama. Ini tidak mudah. Saya sedikit minder kali ini, karena dalam diri saya tidak sekuat saat dulu kala,” kata Jolie.
“Kadang mungkin terlihat saya mengesampingkan itu semua. Namun saya hanya mencoba melewati hari-hari baru saat ini. Saya tidak menikmati tidak punya pasangan. Ini sesuatu yang tidak saya inginkan. Tidak ada yang bagus soal itu. Ini berat,” lanjut Jolie.
“Secara emosi, ini menjadi tahun yang amat berat. Dan saya memiliki sejumlah masalah kesehatan. Sehingga kesehatan jadi hal yang harus saya perhatikan,” katanya.
Angelina Jolie diketahui memiliki tekanan darah yang tinggi dan terdiagnosis penyakit Bell’s Palsy yang datang usai proses mastektomi ganda pada 2013 lalu.
Ia pun sempat menjalani operasi pengangkatan indung telur pada 2015.
“Saya merasa kadang tubuh saya terpukul, namun saya mencoba tertawa sebanyak mungkin,” kata Jolie.
Jolie menyebut beban ia makin berat ketika ia harus menyembunyikan stres dan sakit yang dirasa dari hadapan enam anaknya.
Ia pun mengakui bergabung dengan kelas memasak membantu dia mengatasi masalah kejiwaan yang sedang dihadapi.
“Namun kadang saya sangat tidak sabar dan tak menentu. Namun saya kini mencoba menjalaninya. Saya merasa, bila saya memasak, anak-anak dapat bermain. Walaupun mereka sering mengambil alih pekerjaan memasak itu dan mengatakan dapat melakukannya dengan lebih baik,” kata Jolie.
“Saya pikir, saya butuh menemukan kembali sedikit bagian dari hidup saya,” lanjut Jolie.
“Saya rasa kami kehilangan sedikit banyak. Saya telah mengalami banyak kejadian dalam hidup dari kehadiran orang ke masalah kesehatan hingga membesarkan anak-anak. Dan kini waktu yang amat baik untuk belajar dan berkembang juga tumbuh,” kata mantan Brad Pitt itu.
Angelina Jolie pun mengakui kini anak-anaknya semakin tumbuh dewasa dan ia merasa keenam anaknya juga berusaha membuat ibu mereka bahagia.
“Jadi, saya akan kembali. Mungkin sudah waktunya.” kata Jolie.