Fenomena kehadiran Fatin Shidqia di ajang “gala show” program musik X Factor Indonesia, sepertinya, tak pernah habisnya. Kabar terbaru muncul ketika “YouTube” mengalami “error” usai remaja “imut” menyanyikan “Perahu Kertas” milik Dewi Lestari yang dinyanyikan Maudy Ayunda, ketika secara serempak di serbu para “fatinistic.”
Trafik kunjungan yang meledak itu terjadi hingga Sabtu pekan lalu. Padahal video Parahu Kertas-nya Fatin pasca tampil “live” di YouTube Indonesia “sudah dibeli” oleh para pendukung anak SMA itu. Mereka menganggap Fatin telah mengembalikan aura penampilan terbaiknya dengan menyanyikan Perahu Kertas.
“Angka catatan pengunjung ketika saya klik masih tetap nol. Ini kejadian aneh yang sulit bisa dimengerti,” celoteh seorang penggemar Fatin dengan nada jengkel di “tweet”nya.
Fenomena video Fatin sejak membawakan lagu “Grenade” terus melaju melewati angka-angka spektakuler di YouTube. Saat ini, hampir semua lagu yang ia nyanyikan di program music X-Factor sudah menembus angka di atas satu juta view. Bahkan lagu “Grenade” milik Bruno Mars, hari-hari ini, sedang menuju kepada angka tiga juta view.
Tidak terkecuali dengan video Fatin yang menyanyikan lagu “Diamonds,” yang hingga Selasa siang telah ditonton sebanyak 1.404.214 kali. Video Fatin berdurasi 2 menit 33 detik yang membawakan lagu “Pumped Up Kicks” dan lagu “Pudar” yang berkibar di angka satu juta view lebih.
Sedangkan lagu “Girl On Fire” yang pekan lalu masih di bawah satu juta kini sudah tembus sejutaan.
Nama Fatin mulai mencuri perhatian setelah berhasil memikat Bruno Mars, artis musik internasional dari Amerika Serikat, setelah menonton video YouTube yang berisi penampilan pelajar SMA itu membawakan “Grenade”. Sang pemilik lagu, Bruno Mars, lalu menampilkan video tersebut ke situs resminya, brunomars.com heran, Fatin pun menjadi salah satu finalis yang diunggulkan.
Sementara itu, Yoyo Padi yang bernama asli Surendro Prasetyo, kepada wartawan mengatakan bersedia hadir mengiringi salah satu anak asuh Rossa. Apakah itu Fatin atau Shena terserah, kata Yoyo.
“Saya bersedia datang kalau diprogramkan untuk itu. Dengan senang hati saya datang,” ujar Yoyo.
Dalam tayangan X Factor Indonesia episode 15 Maret 2013, artis musik Ahmad Dhani dengan candanya menantang vokalis Rossa, mantan istri Yoyo, untuk mendatangkan Yoyo sebagai bintang tamu. Dhani menantang Rossa sesudah melihat penampilan gitaris Dewa Budjana sebagai bintang tamu mengiringi kontestan bernama Gede Bagus membawakan “I Don’t Wanna Miss a Thing” (Aerosmith) dalam episode minggu lalu itu.
“Kalau Anggun bisa hadirkan Budjana, Rossa juga bisa hadirkan Yoyo dong,” celetuk Dhani ketika itu. Rossa membalas Dhani dengan menyebut bahwa Yoyo akan dengan senang hati hadir jika ia meminta, bahkan tanpa dibayar alias gratis. “(Yoyo) kurang legendaris apa coba? Aku SMS, suruh datang, enggak dibayar juga datang,” jawab Rossa dengan canda.
Menurut produser acara musik X Factor Indonesia, Yoyo Padi memang sudah diprogramkann untuk mengiringi salah satu penyanyi asuhan Rossa. “Terserah Rossa. Mau mengiringi Shena atau Fatin. Kita sudah hubungi Yoyo,” kata seoranf staf produser.