close
Nuga Sport

Rossi Masih Belum Nyerah Kejar Podium

Pebalap gaek  Valentino Rossi ternyata  belum menyerah bersaing dengan para rival di MotoGP Belanda, Minggu mendatang.

Rossi mengalami gagal finis dalam dua balapan terakhir, di MotoGP Italia dan MotoGP Catalunya.

Pebalap tim Yamaha itu kini berada di peringkat kelima

Menjelang balapan MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Rossi mengungkapkan optimisme meraih poin. Salah satu faktor yang membuat The Doctor begitu yakin adalah hasil tes usai MotoGP Catalunya.

“Setelah kesialan balapan di Barcelona kami siap untuk dua balapan beruntun di Assen dan Sachsenring Di Spanyol kami melakukan pekerjaan yang bagus di garasi, kami bekerja dengan baik dan kami sungguh cepat,” kata Rossi dikutip dari Tuttomotoriweb.

“Saya berada dalam kondisi baik dalam dua lap di balapan, jadi di Belanda pekan ini kami akan bekerja keras untuk bersiap lagi bersaing di barisan terdepan. Tes di Catalunya begitu positif dan saya pikir kesimpulannya kami bisa menjalani balapan akhir pekan yang bagus di sini. Kami akan melakukan yang terbaik,” sambung Rossi

Tes di Catalunya juga membuat Maverick Vinales berpikir positif pada balapan di Belanda. Rekan satu tim Rossi itu merasa setelan motor Yamaha sudah cukup tepat dan layak bersaing dengan motor tim lain, seperti Desmosedici milik Ducati dan yang digunakan Honda.

“Kami tidak beruntung terpeleset di dalam perburuan gelar juara dan secara praktis tidak mungkin menjadi pemenang, jadi kami akan konsentrasi menyelesaikan musim dengan berusaha meraih podium sebanyak mungkin sambil tetap melihat masa depan dan musim selanjutnya,” kata Vinales.

Sebelumnya Marquez juga memengatakan Yamaha merupakan salah satu tim yang patut diwaspadai dalam balapan MotoGP Belanda selain Suzuki.

MotoGP Belanda merupakan seri di mana Rossi terakhir meraih kemenangan. Setelah keberhasilan di Assen pada 2017 lalu, pebalap gaek itu belum pernah tampil di podium tertinggi hingga saat ini.

Rossi juga menegaskan motor Yamaha harus lebih kompetitif di MotoGP jika ingin bersaing di posisi depan.

Jelang MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Rossi genap dua tahun belum memenangkan satu seri pun sejakdu tahun lalu.

The Doctor terakhir memenangkan balapan pada MotoGP Belanda . Saat itu Rossi memenangkan duel ketat melawan Danilo Petrucci yang masih memperkuat Pramac Racing. Sementara posisi finis ketiga ditempati Marc Marquez.

“Apa yang saya alami sekarang? Kami mengalami masa sulit dalam hal teknis. Saya pikir dan berharap Yamaha lebih baik, lebih kompetitif, karena sekarang di MotoGP level para pesaing sangat tinggi.”

“Meski demikian, saya dalam performa yang bagus. Saya bisa membalap dengan baik. Saya akan mempersiapkan balapan dengan cara yang bagus dengan pengalaman saya sehingga kami akan bisa kompetitif,” ujar Rossi dikutip dari Crash.

Rossi memang bertekad mengakhiri paceklik kemenangan selama dua tahun pada MotoGP Belanda. Dia ingin mengulangi sukses di Sirkuit Belanda.

“Biasanya saya tidak melihat masa lalu karena masa lalu saya fantastis dan bangga dengan karier saya. Namun jika Anda ingin melanjutkan  Anda harus bekerja demi masa depan,” terang Rossi.

The Doctor juga mengaku optimistis bisa meraih kemenangan di MotoGP Belanda.

“Setelah kesialan balapan di Barcelona kami siap untuk dua balapan beruntun di Assen dan Sachsenring  Di Spanyol kami melakukan pekerjaan yang bagus di garasi, kami bekerja dengan baik, dan kami sungguh cepat,” kata Rossi dikutip dari Tuttomotoriweb.

“Saya berada dalam kondisi baik dalam dua lap di balapan, jadi di Belanda pekan ini kami akan bekerja keras untuk bersiap lagi bersaing di barisan terdepan. Tes di Catalunya begitu positif dan saya pikir kesimpulannya kami bisa menjalani balapan akhir pekan yang bagus di sini. Kami akan melakukan yang terbaik,” sambung Rossi.

Sementara itu,  Jorge Lorenzo bertekad melanjutkan performa apik di MotoGP Belanda akhir pekan ini.

Lorenzo menegaskan bahwa saat ini dirinya berada dalam kondisi percaya diri tinggi. Lorenzo meyakini ia sudah bisa menarik potensi maksimal dari motor RC213V miliknya.

“Kami tiba di Belanda setelah menjalani pekan paling konsisten pada MotoGP musim ini di Barcelona. Namun akhirnya kami mendapat hasil yang tidak diinginkan.”

“Meski demikian, menilik penampilan kami sepanjang pekan, kami bisa tampil kompetitif dan terus meningkatkan kualitas motor,” kata Lorenzo seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.

Lorenzo bertekad bisa menyelesaikan balapan di MotoGP Belanda dengan lebih baik. Di Barcelona, Lorenzo sudah mengalami kecelakaan di lap kedua, bahkan turut menyeret jatuh Andrea Dovizioso, Valentino Rossi, dan Maverick Vinales.

“Saya ingin kembali melakukannya pekan ini. Jika kami terus bekerja seperti di Barcelona, maka kami bisa tampil secepat di sana,” ujar Lorenzo.

Tags : slide