close
Nuga Sport

Valentino Rossi Frustrasi Kecepatan YZR-M1

Pebalap “gaek” MotoGP dari tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tak menyembunyikan kekecewaannya terhadap penurunan impresifitas tunggangannya, YZR-M1, dalam sesi latihan dan babak kualifikasi lomba di Sirkuit Losail, Qatar, dalam tiga hari terkahir.

Setelah “menderita” di asapi oleh pebalap Repsol Honda dan Ducati, Minggu dinihari WIB, 29 Maret 2015, Rossi sempat frustrasi karena di babak kualifikasi ia hanya bisa bertengger di urutan delapan, atau barisan ketiga, ketika lomba di mulai Senin dinihari WIB, 30 Maret 2015, nanti.

Tidak hanya Rossi, Jorge Lorenzo juga sempat kecewa dengan kecepatan YZR-M1-nya yang tak bisa dipacu lebih kencang.

Dalam lomba pembuka nantinya, Andre Dovizioso dari Ducati menempati “pole position” setelah menaklukkan “dua” repsol Honda Marc Marquez dan Dani Pedrosa.

Repsol Honda dan Ducati berada di barisan depan dengan pebalap masing-masing, Andre Davizioso dan Andre Iannone dari Ducati menempati posisi satu-empat, dan Pedrosa-Marquez di urutan dua-tiga.

Seusai menjalani kulaifikasi, Valentino Rossi, menyatakan dirinya tak begitu memusingkan hasil kualifikasi MotoGP Qatar 2015.

Meski begitu, terbesit dari komentarnya nada frustasi akan kecepatan motor yang tak jauh berbeda dari musim lalu, Senin 30 Maret 2015 dini hari WIB.

Juara dunia sembilan kali itu menempati urutan delapan atau akan memulai balapan dari baris ketiga di Sirkuit Losail, Qatar. The Doctor bersama YZR-M1-nya jauh dari pemegang pole position, Andrea Dovizioso.

Sepanjang akhir pekan di Losail, Yamaha terlihat kepayahan saat melahap trek lurus. Bahkan mereka dikabarkan bermasalah pada rear grip motor. Meski demikian, dalam dua puluh dua lap yang akan disuguhkan ia akan mencoba melakukan perbaikan.

“Di sirkuit ini kami memang lambat, terutama pada trek lurus dan kami kehilangan tujuh hingga delapan kilometer per jamnya. Jika dibandingkan Ducati maka kami kehilangan sepuluh kilometer. Kami bermasalah pada rear grip dan akan coba memperbaikinya,” kata Rossi, seperti dikutip Crash, Minggu, 29 Maret 2015.

“Tetapi kami harus menunggu hingga besok karena seluruh tim akan melakukan perbaikan pada settingan motor dan kami akan melakukan hal yang sama. Saya berjanji. Tapi kalau mau jujur, motor kami tidak jauh lebih cepat dari tahun lalu,” tandasnya.

“Sejujurnya, saya tidak puas hari ini karena target saya tidak bisa tercapai,” tutur Rossi, seperti dilaporkan Crash.

Ketidakpuasan rider asal Italia itu tidak serta-merta membuatnya hilang kewaspadaan begitu saja.
Menurutnya, masih banyak hal yang harus diperbaiki dan ditingkatkan guna dapat bersaing dengan lebih baik hingga akhir musim.

“Kami harus bekerja banyak pada motor kami, khususnya bagian belakang. Sangat penting bagi kami memahami ban yang akan digunakan untuk balapan,” paparnya.

Juara dunia enam kali itu yakin kompetisi MotoGP musim 2015 akan lebih sulit. Maka dari itu, ia ingin sepenuhnya fokus agar menampilkan performa terbaiknya.

Apalagi pada sesi latihan balap ketiga, Rossi bersama rekan setimnya, Jorge Lorenzo, hampir terlempar dari sepuluh besar. Beruntung, ia masih bisa menjaga kecepatan, sehingga tetap masuk kelompok urutan yang ditargetkan.

Rekan setim Valentino Rossi di Tim Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, memprediksi pertarungan sengit akan terjadi demi memperebutkan juara di seri MotoGP Qatar, pada akhir pekan ini.

Lorenzo menyatakan tidak mudah baginya menentukan siapa saja yang akan ada di barisan depan lintasan seri pembuka MotoGP 2015 itu.

Pasalnya, kekuatan para lawan semakin baik dibandingkan kompetisi musim lalu.

“Para pembalap lain lebih kuat dibanding tahun lalu, sehingga pasti akan sulit mencapai posisi di barisan depan. Anda tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi,” ujar Lorenzo, seperti dikutip dari Crash.

Menurut juara dunia dua kali itu, saat ini ia dan tim berusaha mencari sesuatu yang akan membawanya berjuang ke pole position. “Mungkin kami bisa mendapatkannya. Ini akan menjadi pertarungan yang sengit besok,” lanjutnya.

Seperti diketahui, pemain berjuluk X Fuera ini bertengger di posisi enam ketika balapan akan berlangsung senin dinihari WIB, 30 Maret 2015, nanti.

sumber : crash, mcn dan motorsport

Tags : slide