close
Nuganomics

“Siapa Yang Bisa Tolong Harga Emas?”

Anjloknya harga emas tak tertolong lagi. “Bloomberg,” dalam edisi terbarunya, Kamis, 06 November 2014, dengan nada getir menulis judul laporannya dengan sebuah kalimat tanya,” Siapa yang bisa tolong harga emas?”

Nada memelas ini merupakan jawaban dari kondisi riil pasar yang telah mengambrukkan harga emas ke tingkat paling dasar sejak empat tahun lalu. Harga ini akan terus jatuh bersamaan dengan membaiknya kondisi ekonomi Amerika Serikat, turunnya harga minyak dan terjadinya euforia harga saham dengan kemenangan tokoh-tokoh Republik pada pemilihan sela di Kongres Amerika Serikat

Dengan situasi itu, harga emas acuan dunia berakhir lebih rendah di bawah US$1.150 per ounce pada penutupan perdagangan Rabu di Bursa New York, Amerika Serikat.

Seperti dilansir dari laman CNBC yang dikutip dari Reuters dan disadur “nuga,” Kamis 6 November 2014, anjloknya harga emas karena melonjaknya indeks saham utama AS, dengan indeks benchmark mencapai level tertinggi.

Harga emas di pasar spot turun 1,8 persen ke posisi US$1.147 per ounce, atau ke level terendah sejak April 2010.

Sementera itu, harga emas berjangka untuk pengiriman Desember di divisi COMEX New York Mercantile Exchange melemah US$22 ke level US$1.145,70 per ounce.

Kondisi harga emas dunia langsung berdampak pada perdagangan emas di tingkat domestik. Di dalam negeri, Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia PT Antam Tbk melaporkan harga emas batangan pada transaksi hari ini, Kamis 6 November 2014 stabil atau tidak bergerak.

Harga emas batangan Antam dijual Rp 522.000 atau sama dengan perdagangan sebelumnya untuk ukuran 1 gram.

Emas ukuran 5 gram juga dilepas dengan harga Rp2.465.000, ukuran 10 gram Rp4.880.000, ukuran 25 gram Rp12.125.000, ukuran 50 gram Rp24.200.000, dan ukuran 100 gram dijual Rp48.350.000.

Harga emas ukuran 250 gram dipatok pada level Rp120.750.000 dan ukuran 500 gram mencapai Rp241.300.000.

Adapun harga beli kembali (buyback) emas Antam hari ini dipatok pada level Rp444.000 per gram atau turun Rp12.000 dari transaksi sebelumnya.