Setelah UC Browser hilang secara tiba-tiba dari toko aplikasi Android, pihak UC Web pun menjelaskan duduk perkaranya
Beberapa waktu lalu, peramban (browser) mobile UC Browser mendadak hilang dari toko aplikasi Android, Google Play Store.
Tak lama, seorang netizen di Twitter mengaku sebagai karyawan UC Browser, menulis sebuah posting-an mengenai alasan menghilangnya UC Browser dari Play Store.
Dalam postingannya tersebut, ia menjelaskan UC Browser dihapus sementara dari Play Store selama 30 hari karena menggunakan metode promosi yang menyesatkan dan tidak sehat untuk mendongkrak jumlah pengunduh, alias mencurangi jumlah download.
“Saya bekerja untuk UC Browser, Saya menerima e-mail pagi ini yang menyatkan UC Browser dihapus sementara dari Play Store selama tiga puluh hari karena menggunakan metode promosi yang menyesatkan dan tidak sehat untuk mendongkrak unduhan,” begitu cuit akun yang mengaku sebagai Mike Ross.
UC Web selaku induk UC Browser segera merespon postingan ini dan menyatakan Mike Ross bukan karyawan mereka. UC Web juga menyanggah klaim akun tersebut atas hilangnya UC Browser dari Play Store.
Menurut UC Web, alasan sebenarnya UC Browser menghilang dari Play Store adalah karena setting tertentu di UC Browser tidak sesuai dengan kebijakan Google.
Hal tersebut menyebabkan UC Browser terpaksa ‘dihapus’ dari Play Store hanya selama tujuh hari, bukan tiga puluh hari seperti klaim Mike Ross. Penghapusan sementara UC Browser dimulai pada pekan lalu
Sami telah dikonfirmasi oleh Google mengenai penghapusan sementara UC Browser dari Play Store selama tujuh hari, dimulai pekan lalu, karena ada setting tertentu di UC Browser yang tidak sesuai dengan kebijakan Google,” jelas UC Web seperti diitulisi Android Authority, Senin, 20 November.
“Kami segera melakukan investigasi internal dan memperbaiki masalah tersebut,” imbuh mereka.
Lebih lanjut, UC Web menjelaskan bahwa versi terbaru UC Browser telah di-submit ke Google Play, dan sedang menunggu evaluasi dari pihak Google.
“Untuk sementara, pengguna bisa mengunduh UC Browser Mini dari Play Store sebagai alternatif versi UC Browser”, imbuh UC Web. UC Browser Mini merupakan versi ringan UC Browser untuk smartpone kelas low-end.
UC Web menjanjikan versi baru UC Browser bakal bisa diunduh melalui Play Store pada pekan depan. Bagi yang masih ingin mengunduh UC Browser, untuk sementara dapat dilakukan secara manual melalui laman resminya
Sebelumnya, banyak pengguna Reddit yang menduga bahwa hilangnya UC Browser dari Google Play Store akibat pencurian data sensitive.
Saat itu, belum ada konfirmasi baik dari UC Web sebagai induk UC Browser maupun Google selaku penyedia platform Play Store.
UC Browser sebelumnya sempat membantah semua tuduhan tersebut memata-matai pengguna seperti disebut di atas.
“Kita tidak akan melakukan apa pun yang akan merusak kepercayaan pengguna kami. Keamanan dan privasi sangat serius”, kata UC Web kepada Hindustan Times beberapa waktu lalu.
UC Browser merupakan peramban mobile yang dikembangkan oleh UC Web yang bernaung di bawah raksasa teknologi China, Alibaba Group. Hilangnya UC Browser ini hanya terpaut sepekan setelah jumlah pengunduh UC Browser di Play Store tembus angka 500 juta.
Pada 2016 lalu, UC Browser mengklaim memiliki total 420 juta pengguna aktif bulanan di seluruh dunia.
Sembari belum ada kepastian kapan UC Browser akan kembali di Play Store, aplikasi UC Browser Mini bisa dijadikan alternatif.
Aplikasi ini merupakan versi ringan UC Browser untuk smartphone kelas low-end, dan masih tersedia di Play Store.