Pedro Rodriguez, winger Barcelona, yang semula memilih Manchester United sebagai klub barunya, mencederai nilai etika transfer, usai merivisi niatnya bermain di kompetisi Premier League dengan memfinalkan u hijrah ke Chelsea.
Cara yang ditempuh oleh Pedro ini, seperti ditulis laman situs media online terkenal “Goal,” melukai etika atau tatakrama perpindahan seorang pemain karena mengubah pikirannya dalam sekejap.
Pilihan Pedro ke Chelsea ini menyebab Manchester United gigit jari di bursa transfer. Untuk kali kesekian.
Pedro secara senyap sudah menjalani tes medis bersama Chelsea di London, Rabu kemarin dan hari ini, Kamis, 20 Agustus 2015, Chelsea dan Barcelona akan mengumumkan transfer winger.
Keputusan Pedro bergabung dengan Chelsea terbilang mengejutkan.
Gelandang serang timnas Spanyol itu lebih sering dikabarkan akan berlabuh di Old Trafford. Hingga dua hari lalu, MU sudah mencapai kesepakatan verbal dengan Pedro.
Ini bukan kali pertama MU gagal merekrut pemain incarannya. Bahkan sejak Sir Alex Ferguson meninggalkan MU, dua tahun lalu,, klub pengoleksi tiga belas gelar Liga Primer Inggris itu terkesan kehilangan pesona di mata pesepakbola papan atas dunia.
Sebelum dihubungkan dengan Pedro, tim besutan Louis van Gaal itu juga hampir mendapatkan Sergio Ramos dari Real Madrid.
Ramos memilih bertahan di Santiago Bernabeu dan memperpanjang kontrak dengan Madrid setelah MU dikabarkan tidak mau memenuhi permintaan transfer sebesar lima puluh juta poundsterling.
MU juga sempat dihubungkan dengan bek kanan Barcelona, Dani Alves, sebelum pemain asal Brasil itu memperpanjang kontrak bersama Blaugrana.
Terakhir, MU juga kehilangan Pedro yang lebih memilih bergabung dengan Chelsea. Setelah gagal merekrut, manajemen MU sedang berusaha meyakinkan Thomas Mueller bergabung.
Jika MU gagal merekrut Mueller dari Bayern Munich, itu menandakan Si Setan Merah sudah kehilangan pesona di bursa transfer.
Transfer pemain MU musim ini juga terbilang tidak memuaskan. Musim ini MU mendapatkan Bastian Schweinsteiger yang permainannya belakangan telah menurun karena cedera, dan Memphis Depay yang belum teruji di Liga Primer.
Keberhasilan Chelsea mendapatkan Pedro membuat kekagetan di dunia sepak bola, karena sepanjang musim panas ini justru Manchester United yang sibuk mengincar Pedro untuk menggantikan sosok Angel Di Maria yang telah dilego ke Paris Saint Germain.
Bahkan petinggi United, Ed Woodward, pada Senin lalu telah bernegosiasi dengan Barca dan membicarakan poin-poin perjanjian pribadi dengan Blaugrana.
Ketika negosiasi tersebut buntu, Chelsea dengan efisein menerobos dan mengajukan penawaran yang sesuai dengan keinginan Barcelona.
The Blues siap untuk menggelontorkan uang dua puluh dua juta pounds untuk mendapatkan pemain sayap itu, sementara ManUnited bersikukuh tak mau membeli jika harganya melebihi tujuh belas juta pounds.
Kesuksesan Chelsea merebut Pedro dari tangan ManUnited membuat berang beberapa pendukung The Reds Devil.
Sebaliknya, netizen lainnya justru menertawakan keseluruhan proses transfer inii dengan menggunakan meme. Berikut beberapa yang terbaik.
Media prestise Inggris, “The Independent,” menulis, kegagalan United mendarat Pedro di Old Traffprd berasal dari Louis van Gaal sendiri yang mengatakan kepada direksi klub untuk tidak menyetujui harga yang ditetapkan Barca.
Hal tersebut yang kemudian dimanfaatkan oleh Chelsea.
Surat kabar paling akurat di Inggris, terbitan Manchester, “The Guardian,” dalam tulisan terbarunya, hari ini, Kamis, 20 Agustus 2015, mengungkapkan, ketika proses kepindahan tersebut buntu, direktur Chelsea, Marina Granovskaia bergerak cepat dengan memberikan penawaran sembilan belas juta pounds.
Ditambah dengan berbagai add-ons, atau dikenal dengan pembayaran terkait performa dan jumlah pertandingan, nilai transfer tersebut mencapai dua puluh dua juta pounds dan memenuhi klausul kontrak.
Di saat yang bersamaan, Pedro juga menerima telepon dari manajer Chelsea, Jose Mourinho, dan juga gelandang serang The Blues yang juga mantan rekannya di Barcelona, Cesc Fabregas.
Kedua sosok tersebut mencoba membujuk Pedro untuk segera merapat ke dalam tim.
Fabregas menjelaskan bagaimana rasanya tinggal di kota London, sementara Mourinho menjelaskan bagaimana ia akan mengintegrasikan Pedro ke dalam tim.
Hal ini kontras dengan kondisi di Manchester United, dengan Pedro merasa khawatir atas perlakuan klub terhadap Victor Valdes dan David De Gea.
Pedro sendiri sebenarnya telah menyepakati poin-poin perjanjian pribadi dengan ManUnited ketika salah seorang petinggi klub, Ed Woodward, pergi ke Barcelona untuk melakukan negosiasi.
Kepindahan Pedro ke Chelsea juga terbantu dengan istri Pedro, Carolina Martin, yang bersahabat dengan pasangan Fabregas, Daniella Semaan.
Pada Rabu ( kemarin Pedro telah datang ke London untuk menyelesaikan kepindahannya ke Chelsea dan kabar resmi tentang transfer tersebut akan segera diumumkan.
the guardian, independent, mirror dan marca