close
Nuga Bola

Ronney Akhiri Karir Sempurna di Timnas

Wayne Rooney  membela klub DC United setelah menyepakati beberapa perjanjian soal kontrak dengan klub penghuni liga sepak bola Amerika Serikat.

Perwakilan Rooney, Paul Stretford, telah berada di AS untuk membicarakan syarat-syarat perekrutan mantan penyerang timnas Inggris tersebut dengan pihak klub yang berasal dari ibu kota AS, Washington.

Kendati sudah ada beberapa hal yang disepakati, Rooney masih belum pasti pindah ke AS lantaran pencetak rekor gol di Manchester United itu belum membubuhkan tanda tangan.

Dikutip dari Sky, nilai transfer Rooney  dan DC United sudah menawari kontrak hingga akhir musim dua tahun kedepan.

Tidak disebut berapa gaji Rooney, namun disinyalir menjadi pemain dengan upah tertinggi di kesebelasan pemilik empat gelar liga Amerika Serikat.

Salah satu pemilik DC United Jason Levein berharap Rooney dapat bergabung sebagai pemain marquee pada bulan Juli ketika bursa pemain tengah pekan liga Amerika Serikat dibuka.

DC United menjadi salah satu klub dengan tagihan gaji terkecil di MLS namun pendapatan dari stadion baru yang diprediksi meningkat membuat klub berniat merekrut pemain-pemain baru.

Sebelumnya diberitakan Ronney  akan kembali memperkuat timnas Inggris untuk melakoni pertandingan uji coba melawan Amerika Serikat di Stadion Wembley, Kamis hari ini.

Pertandingan melawan Amerika Serikat nanti akan menjadi laga keseratus dua puluh bagi Wazza, sapaan akrab Rooney, bersama timnas Inggris. Dalam seratus sembilan belas pertandingan sebelumnya, mantan pemain Manchester United sudah mengemas lima puluh tiga  gol.

Usai lebih dari empat belas tahun mengabdi sejak debut di timnas pada Februari tujuh tahun lalu, Rooney mengumumkan pensiun dari timnas Inggris pada Agustus tahun lalu lalu saat masih bermain bersama Everton.

Tetapi manajer timnas Inggris Gareth Southgate memutuskan sengaja memanggil Rooney untuk laga melawan Amerika Serikat sebagai penghargaan untuk mantan kapten The Three Lions tersebut.

Rooney tercatat menjadi kapten timnas Inggris dalam dua puluh dua pertandingan di semua ajang. Melawan Amerika Serikat nanti bukan sekadar laga uji coba, melainkan pertandingan amal untuk Wayne Rooney Foundation.

Dikutip dari The Sun, dalam seratus sembilan belas pertandingan bersama timnas Inggris Rooney meraih tujuh satu kemenangan, dua puluh sembilan kali imbang, dan sembilan belas kali kalah.

Dari jumlah tersebut Rooney tampil dalam enam turnamen utama bersama Inggris.

“Ini akan memberikan suporter timnas Inggris kesempatan untuk mengucapkan selamat tinggal kepada pemain yang sangat dicintai sambil mengumpulkan uang untuk tujuan yang berharga,” ucap salah satu sumber dikutip dari The Sun.

Setelah melawan Amerika Serikat, timnas Inggris dijadwalkan akan melanjutkan perjuangan di UEFA Nations League dengan melawan Kroasia di tempat yang sama, tiga hari berikutnya. Saat ini Inggris berada di posisi runner up Grup 4 UEFA Nations League di bawah Spanyol.

Saat ini rooney merupakan pemain klub Major League Soccer, DC United.

Sementara itu Mourinho mengatakan, mengatakan karier Wayne Rooney di Liga Primer Inggris sempurna dan saat ini merupakan waktu yang tepat bagi Rooney untuk hijrah ke Major League Soccer  di Amerika Serikat.

Rooney memutuskan untuk hijrah ke DC United dan menyudahi kariernya di Liga Inggris. Rooney telah menjalani 16 musim di Liga Inggris bersama Everton dan Manchester United.

“Melihat apa yang ia lakukan di klub masa kecilnya, Everton, membuat dunia terkejut dengan sang bocah tersebut.”

“Kemudian dia pergi ke Manchester United dan punya karier yang luar biasa. Setelah itu ia kembali ke Everton. Saya rasa kariernya di Inggris sudah sempurna,” tutur Rooney seperti dikutip dari SkySports.

Bagi Mourinho, kepergian Rooney ke MLS adalah pertanda karier Rooney sebentar lagi berakhir. Mourinho menyebut nama Steven Gerrard, Frank Lampard, dan Patrick Vieira sebagai nama-nama yang sebelumnya bermain di MLS beberapa tahun sebelum gantung sepatu.

“Saya harap dia menikmati karier di MLS dan tentu saja ia akan menarik perhatian. MLS butuh lebih banyak penonton untuk datang ke stadion, mereka butuh mencuri perhatian publik dari olahraga yang sebelumnya sudah mereka sukai,” ucap Mourinho.

Rooney pergi ke MLS dengan sederet rekor. Rooney memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak Manchester United sepanjang masa, pencetak gol terbanyak kedua di Liga Primer Inggris