close
Nuga Tekno

Ini Dia Pembaharuan di WhatsApp

Laman situs terkenal, “phone arena,” Selasa, 27 Oktober 2015, memberitahu pada pengguna WhatsApp, bahwa aplikasinya di iOS sudah mendapatkan pembaruan, berupa kemudahan dalam membalas pesan yang diterima dari layar notifikasi, tanpa harus membuka aplikasi.

Fitur baru itu dinamai dengan “Quick Reply,” dan hanya berlaku bagi pengguna dengan sistem operasi terbaru iOS 9.1 yang mulai dirilis akhir pekan lalu.

Quick Reply pertama kalinya dikenalkan Apple lewat peranti iPhone dengan sistem operasi iOS 8.
Fitur itu semula dirancang untuk aplikasi pesan Apple sendiri, yaitu iMessages.

Kini di iOS 9, Apple mengizinkan Quick Reply dipakai oleh aplikasi pesan instan buatan pihak ketiga.
Selain WhatsApp, fitur Quick Reply juga telah diadopsi oleh Skype dan Facebook Messenger.

Sementara bagi pengguna WhatsApp di piranti iPhone 6s dan iPhone 6s Plus, update terbaru di aplikasi ini memungkinkan pengguna memanfaatkan fitur 3D Touch.

Apple menjelaskan, sentuhan ringan memungkinkan pengguna “mengintip” konten pesan di WhatsApp, sementara tekanan yang lebih keras akan memunculkan halaman WhatsApp.

Selain kemamuan Quick Reply dan 3D Touch, WhatsApp di iOS 9.1 juga disertai dengan seratus lima puluh emoji baru.

Sementara itu, fitur WhatsApp Web juga sudah bisa dinikmati di iPhone.
Sebelumnya, fitur tersebut baru bisa dinikmati di Android, Windows Phone, dan BlackBerry.

Fitur itu sendiri tampaknya dirilis secara diam-diam oleh pihak WhatsApp.
Pasalnya, aplikasi yang telah dimiliki oleh Facebook itu tidak mengeluarkan pernyataan apapun perihal kemampuan tersebut.

Adalah pengguna Reddit yang menyadari adanya tambahan menu “WhatsApp Web” di perangkat iPhone.
Kemudian, , pengguna ini menggunakan menu tersebut dan benar-benar bisa menggunakan WhatsApp di perangkat desktop.

Fitur itu sendiri memungkinkan pengguna mengirimkan dan membaca pesan langsung dari peramban (web browser) di PC atau laptop. Sama seperti versi platform lainnya, fitur WhatsApp Web baru bisa dinikmati di peramban Chrome saja.

Sama seperti platform lainnya, pengguna diminta mengunjungi laman https://web.whatsapp.com menggunakan browser Google Chrome.

Yang harus dilakukan sebelumnya adalah memperbarui aplikasi WhatsApp.

Pembaruan itu sendiri dikatakan belum diterima oleh semua pengguna iPhone. Pembaruan tersebut dikatakan bakal dirilis secara bertahap ke seluruh dunia.

Dalam laman tersebut, pengguna akan diminta untuk login menggunakan QR Code yang ada melalui aplikasi WhatsApp versi terbaru. Caranya, dari aplikasi masuk ke menu “WhatsApp Web” untuk memindai QR Code yang tampil di WhatsApp Web.

Pengguna memang tidak perlu melakukan pendaftaran baru untuk menggunakannya karena fitur web ini hanya merupakan perpanjangan dari ponsel. Artinya, semua pesan akan tetap aktif di ponsel.
Aplikasi messenger WhatsApp juga kedatangan panggilan suara via
Lantas bagaimana caranya?

WhatsApp memasukkan dua fitur baru di bagian Setting. Salah satunya adalah “low data usage”.

Saat bagian tersebut dipilih, sistem secara otomatis akan memperkecil penggunaan data saat menggunakan fitur WhatsApp Call. Tentunya, fitur baru ini akan sangat membantu apabila kuota paket data sudah mulai menipis atau kualitas jaringan sedang buruk.

Beberapa situs teknologi mengklaim sudah mencoba fitur baru ini. Hasilnya, kualitas suara dikatakan masih cukup baik. Penurunan kualitas suara tentu terjadi, meski tidak terlalu signifikan.

Selain itu, terlihat ada fitur yang mengizinkan pengguna untuk backup atau menyimpan perbincangan di aplikasi Google Drive. Fitur ini sendiri sebenarnya sempat hadir beberapa bulan lalu, tetapi sempat dihilangkan oleh pihak WhatsApp.

Belum jelas, apakah fitur ini nantinya akan tetap hadir di WhatsApp versi terbaru atau tidak.

Satu fitur baru lainnya disebut sebagai “Mark As Unread”. Tekan dan tahan sebuah pesan, nantinya akan ditampilkan pilihan fitur tersebut. Saat fitur tersebut digunakan, warna tulisan akan berubah menjadi hijau, menandakan pesan itu belum dibaca.

Fitur ini akan berguna bagi yang ingin menandai atau sebagai pengingat sebuah pesan penting yang akan dibaca kembali di masa yang akan datang.

Ada juga fitur notifikasi baru. Pengguna bisa mengatur ringtone yang berbeda untuk tiap orang dan grup. Tidak hanya itu saja, pengguna bisa mengatur warna lampu notifikasi yang berbeda untuk pemberitahuan setiap ada pesan yang masuk.

Itu artinya pengguna bisa mengatur suara notifikasi yang berbeda untuk tiap orang. Pengguna juga nantinya bisa menggunakan fitur “mute” untuk tidak memberikan notifikasi setiap ada pesan dari orang tertentu.

Fitur notifikasi itu sendiri nantinya bakal ditemukan di laman detail dari satu orang atau grup. Untuk membuka laman detail tersebut, tekan dan tahan di orang atau grup yang diinginkan, kemudian pilih “View Contact”.